Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi minta kades hingga Kejati percepat proses sertifkat tanah

Jokowi minta kades hingga Kejati percepat proses sertifkat tanah Presiden Jokowi dan Menaker Hanif Dhakiri saat peletakan batu pertama rusun untuk pekerja.. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta mulai tingkat kepala desa hingga Kejaksaan Tinggi mempercepat proses pengurusan sertifikat tanah. Ia mewant-wanti jangan ada aparat pemerintah daerah yang berani main-main dengan memungut pungutan yang besar.

"Pak Kapolda dan Pak Kejati juga sama, program sertifikat untuk rakyat ini agar didukung penuh, artinya hal-hal yang wajar agar cepat didorong terus tapi jangan sampai ada yang 'main-main' misalnya kepala desa mungut gede banget," ujar Jokowi di Magelang, Senin (18/9).

"Kita ini mau mempercepat penyerahan sertifikat tanah ini, Pak Kades, Pak Camat semua harus mempercepat ini karena saya awasi saya kontrol semuanya sehingga semuanya sekarang cepat," tegasnya.

Dikutip Antara, instruksi tersebut disampaikan Jokowi saat acara penyerahan sertifikat tanah kepada warga di kabupaten Magelang. Acara itu juga dihadiri Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Sofyan A. Djalil, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo serta Bupati Magelang.

"Tapi yang kecil-kecil masyarakat juga harus bayar, masa materai tidak bayar? Sertifikatnya kan sudah digratiskan sama pemerintah, yang namanya patok, saksi yang kecil-kecil ya bayar, yang penting sesuai aturan jangan menambah-nambahi kalau materai berapa? Rp 6000, kalau patok berapa? Lupa," tuturnya.

Untuk mempercepat proses sertifikat tanah, Jokowi mengaku sudah menambah personel juru ukur. Dari semula hanya berjumlah 2.000 kini sudah ditambah menjadi 4.500 orang.

"Kalau tidak ditambah enggak bisa cepat dicapai. Panjenengan (saudara) sudah dapat (sertifikat) semua sangat beruntung sekali kalau di klaim jadi ada tanda bukti hak-hak hukum atas tanah, namanya ada di sini, luasnya ada," ungkapnya.

Sementara itu, Sofyan Djalil melaporkan hari ini ada 5.120 sertifikat yang diberikan kepada 4.212 penerima sertifikat yang berasal dari kabupaten Magelang (5.000 orang sertifikat) dan 120 penerima dari kota Magelang.

Total bidang tanah di Jawa Tengah ada sejumlah 21,5 juta bidang namun baru 10,6 juta bidang yang bersertifikat atau sekitar 49 persen sehingga masih ada sekitar 10 juta bidang lagi yang harus disertifikatkan.

"Pada 2023, targetnya seluruh tanah di Jateng sudah bersertifikat. Tahun ini Jateng dapat jatah 633,7 ribu bidang dan di kabupaten Magelang tahun ini mencapai 17,5 ribu bidang," kata Sofyan.

Ditargetkan, tahun depan seluruh tanah di Magelang dan Solo sudah bersertifikat.

pada acara itu, Jokowi tak lupa membagikan hadiah sepeda. Kali ini untuk 3 warga yakni Theodora Murjati dari kabupaten Magelang yang berhasil menyebutkan 5 sila Pancasila, Faturohman dari kabupaten Magelang yang menyebutkan 7 suku di Indonesia dan Kabul warga yang berusia lebih dari 70 tahun dari Ceketi.

Untuk Kabul, Jokowi tidak bertanya bahkan mempersilakan Kabul bertanya kepadanya. Kabul pun bertanya dalam bahasa Jawa.

"Jadi tanyanya kenapa tidak ada bangunan tapi pajaknya disebut ada bangunan? Ya tanya Pak Lurahnya dong, kok tanya ke saya? Ya biar nanti ditanya ke Pak Menteri BPN," jawab Jokowi. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Serahkan 500 Sertifikat Tanah di Kendal, Wamen Raja Juli Antoni: Sertifikasi Era Jokowi Naik Dua Kali Lipat
Serahkan 500 Sertifikat Tanah di Kendal, Wamen Raja Juli Antoni: Sertifikasi Era Jokowi Naik Dua Kali Lipat

Masyarakat diminta menjaga sertifikat tersebut seperti dengan melakukan fotocopy.

Baca Selengkapnya
Bagikan Sertifikat Tanah di Bengkalis, Wamen Raja Juli: Mohon Dijaga Hasil Kerja Jokowi
Bagikan Sertifikat Tanah di Bengkalis, Wamen Raja Juli: Mohon Dijaga Hasil Kerja Jokowi

Sertifikat yang diterima oleh masyarakat menjadi tanda bukti hak kepemilikan tanah.

Baca Selengkapnya
Kelakar Presiden Jokowi saat Bagikan 3.000 Sertifikat Tanah di Grobogan: Ini Bisa
Kelakar Presiden Jokowi saat Bagikan 3.000 Sertifikat Tanah di Grobogan: Ini Bisa "Disekolahkan"

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan 3.000 sertifikat tanah kepada masyarakat di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Selasa (23/1).

Baca Selengkapnya
Momen Hadi Tjahjanto Dampingi Presiden Jokowi Serahkan Hasil PTSL 2023 di Jawa Timur
Momen Hadi Tjahjanto Dampingi Presiden Jokowi Serahkan Hasil PTSL 2023 di Jawa Timur

Pada kesempatan ini Jokowi dan Hadi menyerahkan 4.000 sertifikat tanah kepada warga.

Baca Selengkapnya
Wamen Raja Juli Antoni Serahkan Sertifikat Tanah di Gowa, Gemuruh ‘Terima Kasih Pak Jokowi’
Wamen Raja Juli Antoni Serahkan Sertifikat Tanah di Gowa, Gemuruh ‘Terima Kasih Pak Jokowi’

Raja Juli berpesan supaya masyarakat dapat menggunakan sertifikat tersebut dengan bijak.

Baca Selengkapnya
Wamen ATR Tinjau Pelataran dan Serahkan Sertifikat di Pekanbaru
Wamen ATR Tinjau Pelataran dan Serahkan Sertifikat di Pekanbaru

Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang, Raja Juli Antoni mengunjungi Kantor Pertanahan (Kantah) Kota Pekanbaru, Sabtu (5/8).

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Kades Utamakan Beli Produk Asli Desa, Meski Harga Lebih Mahal
Jokowi Minta Kades Utamakan Beli Produk Asli Desa, Meski Harga Lebih Mahal

Pembangunan menggunakan dana desa sudah membuat jalan desa mencapai 350 ribu kilometer.

Baca Selengkapnya
110 Juta Bidang Tanah Terdaftar Era Jokowi, Wamen Raja Juli Antoni: Kita Diberkahi Presiden Gesit
110 Juta Bidang Tanah Terdaftar Era Jokowi, Wamen Raja Juli Antoni: Kita Diberkahi Presiden Gesit

Masyarakat diminta menjaga sertifikat tersebut, sebab surat tersebut menjadi bukti kepemilikan tanah.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini
Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini

Selain bagi-bagi bantuan pangan, Jokowi akan meninjau dan meresmikan infrastruktur di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Wamen Raja Juli Antoni Sebut Kinerja Jokowi Setara 69 Tahun Pemerintahan Sebelumnya
Wamen Raja Juli Antoni Sebut Kinerja Jokowi Setara 69 Tahun Pemerintahan Sebelumnya

Raja Juli meminta masyarakat untuk menjaga dengan baik sertifikat tanah mereka.

Baca Selengkapnya
Serahkan Sertifikat Tanah NU dan Muhammadiyah, Wamen Raja Juli: Keduanya Tulang Punggung Bangsa
Serahkan Sertifikat Tanah NU dan Muhammadiyah, Wamen Raja Juli: Keduanya Tulang Punggung Bangsa

Sertifikasi tanah wakaf era kepemimpinan Presiden Jokowi berhasil mensertifikasi sebanyak 151.749 bidang.

Baca Selengkapnya
Wamen Raja Juli Antoni Bagikan 500 Sertifikat di Siak: Kalau Bukan Jokowi, Belum Bersertifikat
Wamen Raja Juli Antoni Bagikan 500 Sertifikat di Siak: Kalau Bukan Jokowi, Belum Bersertifikat

Telah terjadi peningkatan sebanyak 44,5 juta bidang tanah terdaftar dalam 9 tahun terakhir.

Baca Selengkapnya