Jokowi Salat Minta Hujan Sebelum Menuju Lokasi Kebakaran Hutan
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengawali rangkaian kunjungan kerja kedua di Provinsi Riau, Selasa (17/9), dengan melakukan salat Istiska atau meminta hujan di Masjid Amrullah Kompleks Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin, Kota Pekanbaru. Imam salat adalah Khairunnas Jamal. Sementara sebagai khatib ialah Kanwil Kementerian Agama Provinsi Riau M Fakhri.
Fakhri mengajak kepada jemaah yang hadir agar bersama-sama intropeksi diri, seperti yang sudah dijalankan sebagaimana fungsi khalifah dalam pemeliharaan tumbuhan dan hewan.
Dalam khotbah singkat tersebut, khatib juga mengambil kisah tentang perjalanan Umar Bin Khatab saat meminta hujan.
-
Apa isi doa hujan yang diajarkan Rasulullah? La ilaha illallahul ‘azhimul halimu, la ilaha illallahu rabbul ‘arsyil ‘azhimi, la ilaha illallahu rabus samawati wa rabbul ardhi wa rabbul ‘arsyil karimi.
-
Apa itu hujan? Hujan adalah fenomena alam yang sangat penting bagi kehidupan di bumi.
-
Kenapa doa hujan lebat dibacakan? Saat hujan turun dengan lebat, Rasulullah SAW pun selalu berdoa kepada Allah untuk memohon perlindungan dan keselamatan. Sebab, Allah bisa menurunkan hujan sebagai rahmat, bisa juga sebagai azab bagi manusia yang ada di bumi.
-
Apa itu Cuaca Hujan? Cuaca hujan adalah kondisi cuaca di mana atmosfer memproduksi air dalam bentuk cair dan jatuh ke permukaan bumi.
-
Apa doa untuk meminta hujan? Yā hayyu, ya qayyūmu, bi rahmatika astaghītsu. Artinya, 'Wahai Zat yang maha hidup dan maha tegak, dengan rahmat-Mu aku memohon pertolongan,'
-
Apa itu doa minta hujan? Doa minta hujan juga disebut dengan doa istiqa. Doa ini sangat dianjurkan untuk dibaca sebanyak mungkin saat musim kemarau, di mana intensitas hujan semakin berkurang bahkan tidak ada hujan sama sekali.
Usai ceramah, khatib memimpin doa untuk memohon hujan agar kebakaran yang melanda lahan di Provinsi Riau dan wilayah lainnya lekas padam.
"Insya Allah hujan akan turun. Semoga dalam waktu yang singkat Allah turunkan hujan. Hujan yang menghilangkan kabut asap ini. Hujan yang mendatangkan rahmat," ucap Fakhri. Dikutip dari siaran pers Biro Pers Sekretariat Presiden.
Bukan hanya Jokowi, Menkopolhukam Wiranto, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Mensos Agus Gumiwang Kartasasmita, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung juga ikut salat Istiska. Selain itu, ada pula Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, Gubernur Riau Syamsuar, dan Kepala BNPB Doni Monardo.
Usai salat Istiska, Jokowi akan meninjau dua lokasi kebakaran hutan dan lahan, yaitu di Kecamatan Bunut, Kabupaten Pelalawan, dan Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar.
Reporter: Liezsa Egeham
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
BMKG memprediksi Indonesia mengalami kemarau panjang tahun ini.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang doa ketika hujan yang diamalkan oleh Rasulullah.
Baca SelengkapnyaLama dilanda kemarau, warga di Jambi lakukan salat istisqa untuk meminta hujan dan langsung dikabulkan.
Baca SelengkapnyaSalat Istisqa sudah berlangsung dari pukul 07.00 WIB hingga pukul 07.40 WIB.
Baca SelengkapnyaMengamalkan doa agar turun hujan adalah ketika sedang menghadapi dampak buruk musim kemarau yang panjang, tepatnya setelah sholat Istisqa.
Baca Selengkapnya"Kiai yang sudah memimpin Salat Istisqa ini dan mudah-mudhan terkabul,” ungkap Ganjar.
Baca SelengkapnyaDoa minta hujan sangat dianjurkan di musim kemarau.
Baca SelengkapnyaShalat istisqa termasuk shalat sunnah yang dianjurkan ketika terjadi kekeringan atau musim kemarau yang berkepanjangan.
Baca SelengkapnyaMuslim yang mengalami musim kemarau yang berkepanjangan, dianjurkan untuk memanjatkan doa agar turun hujan.
Baca SelengkapnyaAngin puting beliung berputar-putar tepat di tengah jemaah salat istisqa di Banyuwangi.
Baca SelengkapnyaDalam video terlihat juga beberapa benda yang ada di lokasi terbang dan berjatuhan.
Baca SelengkapnyaKemarau yang berkepanjangan menyebabkan kekeringan di sejumlah desa di Banyuwangi dan menurunnya debit air di sejumlah waduk.
Baca Selengkapnya