Jokowi: Sebetulnya hasilnya sudah jelas, cuma tunggu 22 Juli
Merdeka.com - Calon presiden nomor urut 2 Joko Widodo (Jokowi) setelah melakukan kunjungan ke DPP PDIP Jawa Barat (Jabar) di Bandung, langsung menghadiri pertemuan dengan para relawan Jokowi-JK di Saung Angklung Udjo Bandung. Dalam sambutannya, Jokowi mengucapkan terima kasih pada seluruh warga Jabar yang telah memilihnya pada Pilpres 9 Juli kemarin. Diawal sambutannya, Jokowi bertanya kabar dan menyapa warga Bandung dengan bahasa sunda.
"Kumaha damang? Saya hari ini hadir di Bandung hanya satu tujuan yaitu untuk mengucapkan terima kasih pada seluruh warga Jabar yang telah bekerja keras pagi siang malam untuk mendukung kami Jokowi-JK 9 Juli kemarin," ujar Jokowi di Bandung, Sabtu (12/7).
Jokowi mengimbau kepada para relawan dan warga yang memilihnya untuk bersabar menunggu hasil resmi dari KPU. Menurut dia, hasil yang dikeluarkan KPU tidak akan berbeda dengan hasil quick count atau hitung cepat.
-
Apa yang dibilang Jokowi soal kampanye? 'presiden boleh berkampanye.''
-
Siapa yang mendampingi Jokowi saat mencoblos? Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mencoblos capres-cawapres, caleg DPR RI, DPD RI, dan DPRD Kota Jakarta.
-
Apa harapan Jokowi untuk Pemilu 2024? 'Ya ini adalah pesta demokrasi kita berharap ini betul-betul jadi pesta rakyat, dan juga berlangsung dengan jurdil, luber dan diiktui oleh seluruh rakyat Indonesia dengan kegembiraaan karena ini adalah pesta rakyat. Pesta demokrasi,' jelasnya.
-
Kenapa Jokowi minta Parmusi jaga kondusifitas Pemilu? 'Bapak presiden memberikan pesan agar supaya Parmusi juga ikut menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif bagi pelaksanaan dalam rangka menyambut tahun politik 2024 agar pemilu dapat dilaksanakan secara aman damai jujur adil tepat pada tanggal 14 Februari yang akan datang,'
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa yang ikut membantu Kapolresta Pekanbaru mensosialisasikan Pemilu Damai? Jeki menjelaskan Bawaslu yang hadir turut menjelaskan soal proses singkat tentang persiapan Pemilu.
"Hasilnya bapak ibu semua sudah tahu semua, ya kita tinggal nunggu saja, sebetulnya hasilnya sudah jelas cuma kita harus sabar sampai 22 Juli nanti," ujar Jokowi.
Setelah selesai menyampaikan pidatonya, Jokowi menerima angklung sarinande dari budayawan pemilik Saung Angklung Udjo Bandung ini. Selain menerima angklung, Jokowi pun disematkan ikat kepala kujang sebagai tanda tamu kehormatan.
Diketahui, dalam sejumlah hitung cepat yang dilakukan lembaga survei pasangan Jokowi-JK memang sekitar 5 persen dari lawannya Prabowo-Hatta. Namun hasil resmi KPU baru akan diumumkan pada Tanggal 22 Juli nanti. (mdk/mtf)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sebab, Jokowi menilai koalisi saat ini belum final.
Baca SelengkapnyaJokowi beralasan belum bisa menyebut capres pilihannya karena sosok tersebut tak hadir dalam Rakernas Projo.
Baca SelengkapnyaJokowi menanggapai hasil rekapitulasi suara Komisi Pemilihan Umum (KPU), yang dibacakan pada Rabu (20/3)
Baca SelengkapnyaMK telah memutuskan untuk menolak seluruh gugatan yang diajukan pasangan 01 dan 03.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo atau Jokowi menanggapi terkait rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 di KPU, Rabu (20/3) hari ini.
Baca SelengkapnyaKhofifah Minta Pendukung Prabowo-Gibran Tidak Euforia walau Menang Quick Count
Baca SelengkapnyaJokowi meminta Prabowo-Gibran ojo kesusu dan sabar menunggu hasil resmi dari KPU meski menang telak di quick count.
Baca Selengkapnyakowi masih menunggu Komisi Pemilihan Umum menyelesaikan rekapitulasi.
Baca SelengkapnyaJokowi mengajak semua pihak untuk menunggu bersama-sama hasil Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaJokowi lantas menitipkan pesan penting untuk Prabowo dan Gibran
Baca SelengkapnyaJokowi juga meminta presiden dan wapres terpilih menyiapkan perencanaan kerja seperti apa yang sudah mereka sampaikan pada saat kampanye.
Baca SelengkapnyaJokowi meminta seluruh relawan tidak melakukan provokasi dan fitnah.
Baca Selengkapnya