Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi tak terkejut ada pejabat jadi tersangka karena dwelling time

Jokowi tak terkejut ada pejabat jadi tersangka karena dwelling time jokowi blusukan ke tanjung priok. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak kaget jika ada pejabat yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus suap dwelling time (bongkar muat barang) Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Jokowi mengaku jika jauh-jauh hari dirinya telah memerintahkan agar pelayanan di pelabuhan tersebut untuk diperbaiki.

"Dwelling time saya sampaikan sudah 6 bulan lalu saya berikan perintah pada menko dan menteri untuk memperbaiki dwelling time di 5 pelabuhan. Pertama perbaiki dulu yang di Tanjung Priok, itu perintah sudah 6 bulan lalu, dirapatkan 2-3 kali," kata Jokowi di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Jumat (31/7).

Kemudian kata Jokowi, dua bulan lalu dirinya mengecek langsung di lapangan kondisinya seperti apa termasuk proses di sana diikuti terus. Jokowi mengaku bila tak ada perkembangan di Tanjung Priok walaupun dirinya telah memberikan perintah.

Orang lain juga bertanya?

"Saya saat itu sedang melihat sebuah perjalanan yang tidak ada progres sehingga saya marah dan juga yang disajikan pada saya hanya saji-sajian. Oleh sebab itu, saya bilang hati-hati akan saya copot, saya sampaikan entah yang di lapangan irjen, entah menterinya akan saya copot jika begitu terus," jelas Jokowi.

"Setelah saya sampaikan itu, saya balik kok tidak ada reaksi apa-apa, mestinya saya perintah Kapolri untuk melihat kondisinya, apakah sesuai dengan ada yang dipikiran saya. Dan betul seperti yang ada sekarang ini," imbuhnya.

Seperti diketahui, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Mohammad Iqbal mengatakan, Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kemendag Non Aktif, Partogi Pangaribuan telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus suap dwelling time (bongkar muat barang) Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Ia mengatakan Partogi terbukti terlibat dalam kasus suap berdasarkan keterangan saksi-saksi dan adanya aliran dana ke rekening miliknya.

Sebelumnya diketahui, penyidik Subdit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya melakukan pemeriksaan terhadap Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri (Daglu) Kementerian Perdagangan, Partogi Pangaribuan, pada hari ini. Kasubdit V Tipikor Dit Reskrimsus, AKBP Adjie Indra Dwiatma mengatakan, Partogi diperiksa sebagai saksi terkait kasus dugaan suap proses dwelling time peti kemas di Pelabuhan Tanjung Priok.

Polda Metro Jaya menggeledah Kementerian Perdagangan pada Selasa (28/7). Hasil dari penggeledahan, Polda menahan dua tersangka dengan inisial MU dan ME terkait suap, gratifikasi dan pencucian uang. Sedangkan tersangka IM yang diketahui sedang berada di luar negeri, Polda Metro Jaya telah kerja sama dengan Interpol.

Dalam kasus ini, terdapat dua tersangka berasal dari Direktorat Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kemendag, mereka berinisial ME dan IM Sementara MU diketahui sebagai calo sekaligus importir. Ketiganya ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan alat bukti hasil penggeledahan dan keterangan sejumlah saksi yang sudah diperiksa. (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Momen-Momen yang Bikin Presiden Jokowi Kaget
Ini Momen-Momen yang Bikin Presiden Jokowi Kaget

Ada empat momen yang membuat Presiden Jokowi kaget.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Hari Pertama Jokowi Kerja di IKN, Semalam Ngaku Tak Bisa Tidur Nyenyak
VIDEO: Momen Hari Pertama Jokowi Kerja di IKN, Semalam Ngaku Tak Bisa Tidur Nyenyak

Presiden Jokowi mulai berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) hari ini. Kesan pertamanya yaitu tidak bisa tidur nyenyak

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Pemindahan IKN: Itu Gagasan Soekarno dan Soeharto
Jokowi soal Pemindahan IKN: Itu Gagasan Soekarno dan Soeharto

Jokowi menekankan bahwa Ibu Kota Nusantara (IKN) bukanlah proyeknya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Prediksi Pembangunan IKN 20 Tahun Lagi
VIDEO: Jokowi Prediksi Pembangunan IKN 20 Tahun Lagi "Saya Yakini Pak Prabowo Akan Mempercepat"

Jokowi memberikan arahan kepada para pejabat TNI dan Polri di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur pada Kamis 12 September 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Evaluasi Pj Kepala Daerah Setiap Hari: Kalau Miring-Miring, Saya Ganti
Jokowi Evaluasi Pj Kepala Daerah Setiap Hari: Kalau Miring-Miring, Saya Ganti

Presiden Jokowi akan mengevaluasi Pj kepala daerah setiap hari dan akan mengganti yang bertindak menyimpang.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi akan Berkantor di IKN 29 Juli 2024
Presiden Jokowi akan Berkantor di IKN 29 Juli 2024

Malam ini, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Widodo akan bermalam di IKN.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kasus Bea Cukai Banyak Viral, Jokowi Langsung Turun Tangan Perintahkan ini
VIDEO: Kasus Bea Cukai Banyak Viral, Jokowi Langsung Turun Tangan Perintahkan ini

Presiden Jokowi mengaku sudah menyadari banyaknya keluhan masyarakat terhadap pelayanan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kemenkeu

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Tegas Jokowi Tunjuk-Tunjuk Pejabat Saat Bicara IKN
VIDEO: Momen Tegas Jokowi Tunjuk-Tunjuk Pejabat Saat Bicara IKN

Presiden Jokowi melakukan groundbreaking sejumlah proyek IKN. Jokowi menyentil Menteri Basuki soal janji pembangunan tol.

Baca Selengkapnya
Jokowi Berkantor di IKN Kalau Fasilitas Siap: Kita Tidak Ingin Memaksa Nanti Turunkan Kualitas
Jokowi Berkantor di IKN Kalau Fasilitas Siap: Kita Tidak Ingin Memaksa Nanti Turunkan Kualitas

Kepala negara selalu memantau perkembangan pembangunan dan fasilitas di IKN.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Respons Keras Luhut Panjaitan, Viral Ahok Bilang Jokowi dan Gibran Tak Bisa Kerja
VIDEO: Respons Keras Luhut Panjaitan, Viral Ahok Bilang Jokowi dan Gibran Tak Bisa Kerja

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan memuji integritas Presiden Jokowi dalam memimpin negeri

Baca Selengkapnya
Jokowi Kaget Hotel Nusantara di IKN Dibangun 9 Bulan: Saya Tidak Percaya tapi Ini Benar
Jokowi Kaget Hotel Nusantara di IKN Dibangun 9 Bulan: Saya Tidak Percaya tapi Ini Benar

Jokowi mengapresiasi pembangunan yang terbilang cepat, tercatat hanya sembilan bulan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: PECAH! Satu Ruangan KPU Kena 'Prank' Jokowi, Berakhir Girang Insentif Naik di 2024
VIDEO: PECAH! Satu Ruangan KPU Kena 'Prank' Jokowi, Berakhir Girang Insentif Naik di 2024

Presiden Jokowi hadir dalam rapat konsolidasi kesiapan Pilkada Serentak, Selasa (20/8).

Baca Selengkapnya