JR Saragih diperiksa Bawaslu sebagai tersangka kasus surat palsu
Merdeka.com - Jopinus Ramli (JR) Saragih memenuhi panggilan Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) untuk datang ke kantor Bawaslu Sumut, Senin (19/3). Ketua DPD Partai Demokrat Sumut ini diperiksa sebagai tersangka dalam kasus dugaan penggunaan surat palsu.
JR Saragih yang terlihat datang bersama seorang pengacaranya, Ikhwaluddin Simatupang, tiba di Sentra Gakkumdu pada Kantor Bawaslu Sumut, Jalan H Adam Malik, Medan, sekitar pukul 09.00 WIB. Mereka masuk ke ruang Sentra Gakkumdu tanpa memberikan keterangan kepada wartawan.
Ini merupakan pemeriksaan pertama terhadap JR Saragih dalam perjalanan kasus dugaan penggunaan surat palsu. Sebelumnya, tim Sentra Gakkumdu Sumut menetapkan Bupati Simalungun itu sebagai tersangka penggunaan dokumen palsu. Tim menemukan tanda tangan Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Sopan Andrianto, diduga telah dipalsukan pada bagian legalisasi fotokopi ijazah SMA yang digunakan JR Saragih saat mendaftar ke KPU Sumut. Mereka menyangka JR Saragih telah melakukan perbuatan yang diatur dan diancam dengan Pasal 184 UU Nomor 10 tahun 2016 tentang Pemilihan Kepala Daerah.
-
Siapa yang dipanggil Jokowi terkait penguntitan Jampidsus? 'Sudah saya panggil tadi,' kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Mengapa Susno Duadji hadir di sidang? Susno Duadji menghadiri sidang Saka Tatal terkait kasus pembunuhan Vina di PN Cirebon.
-
Bagaimana proses pilkada Sumut 2024? Pilkada atau Pemilihan Kepala Daerah adalah mekanisme demokratis yang bertujuan untuk memilih pemimpin di tingkat daerah, seperti gubernur, bupati, atau walikota. Melalui Pilkada, masyarakat memiliki kesempatan untuk berpartisipasi aktif dalam menentukan arah kebijakan dan pembangunan daerah mereka.
-
Siapa yang diperiksa di Kejagung? Gimmick Sandra Dewi Saat Diperiksa Kasus Korupsi Suami di Kejagung Tidak banyak ucapan yang dilontarkan Sandra sebelum menjalani pemeriksaan. Sejumlah gimmick banyak terjadi selama pemeriksaan Aktris Sandra Dewi sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah 2015-2022 yang menyeret suaminya, Harvey Moeis, Kamis (4/4).
-
Kapan tahapan pilkada Sumut 2024 dimulai? Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 2 Tahun 2024 tentang Tahapan dan Jadwal Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati, Wakil Bupati, Walikota, dan Walikota Tahun 2024 adalah sebagai berikut:1. Tahap Persiapan
-
Kenapa Kompolnas hadir dalam sidang Aipda Robig? Kami di sini diundang untuk mengikuti sidang etik. Artinya memang proses yang coba dijalankan teman-teman di Polda Semarang adalah proses yang baik, transparan, dengan mengundang kami kami, kami disuruh melihat secara detail mulai awal dari akhir apa yang terjadi,' kata Choirul.
Seiring dengan pemeriksaan JR Saragih di Sentra Gakkumdu, ratusan pendukungnya melakukan aksi unjuk rasa ke kantor Bawaslu Sumut, Jalan Adam Malik, Medan. Dalam aksinya, mereka menyatakan keberatan atas penetapan status tersangka terhadap Bupati Simalungun itu.
Menurut pengunjuk rasa, penetapan status tersangka itu sangat kental dengan nuansa politik. Sentra Gakkumdu dinilai telah melakukan penzaliman karena JR Saragih sebelumnya tidak pernah diperiksa.
"Itu cacat hukum. Kami menolak status tersangka terhadap JR Saragih. JR Saragih putra terbaik Sumut sedang dizalimi. Segala bentuk kezaliman harus dilawan," teriak mereka.
Aksi unjuk rasa ini berjalan tertib. Massa menyampaikan orasinya di luar pagar Kantor Bawaslu Sumut. Sementara ratusan personel gabungan dari Satuan Sabhara, Brimob Polda Sumut dan satuan lainnya ini mengawal aksi itu dan menjaga ketat sekitar lokasi.
"Ada 450 personel kita tempatkan di sini," kata Kapolrestabes Medan, Kombes Dadang Hartanto.
Dia menjelaskan, pengamanan itu untuk memastikan proses pemeriksaan terhadap JR Saragih berlangsung aman. "Potensi ancaman gangguan tetap ada sehingga harus kita antisipasi," jelas Dadang.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kejagung menyebut sosok high profile atau tokoh penting terkait kasus dugaan pemalsuan dokumen pertambangan.
Baca SelengkapnyaKetua DPC Semarang membantah lakukan pemukulan. Dia merasa difitnah.
Baca SelengkapnyaM. Jasin belum bersedia memberikan statement apapun saat dihampiri awak media yang melayangkan sejumlah pertanyaan.
Baca SelengkapnyaKapuspenkum Kejagung Harli Siregar, Rabu (6/11), menyebut pendalaman penyidik lantaran sosok R disebut sempat bertemu dengan tersangka Lisa Rahmat
Baca SelengkapnyaSigit menegaskan bakal berupaya memenuhi hak konstitusinya selama dirinya merasa dibutuhkan keterangannya akan hal tersebut.
Baca SelengkapnyaKetua Fraksi PDI Perjuangan Utut Adianto hanya menyampaikan rasa prihatin terhadap kasus yang menimpa anggotanya.
Baca SelengkapnyaPemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dugaan korupsi tersebut.
Baca Selengkapnya