Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jumat besok, Presiden Jokowi resmikan Pasar Klewer

Jumat besok, Presiden Jokowi resmikan Pasar Klewer Jokowi blusukan ke Pasar Klewer. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan meresmikan Pasar Klewer, Jumat (21/4). Persiapan untuk acara seremonial peresmian telah dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo.

Selain peresmian Pasar Klewer, sesuai agenda yang diterbitkan Penrem 074/Warastratama Surakarta, Jokowi bersama Ibu Negara Iriana juga dijadwalkan menghadiri sejumlah acara di Solo Raya. Antara lain sosialisasi bahaya narkoba di GOR Manahan, peresmian perluasan pabrik PT Sritex Sukoharjo dan penyerahan 10 ribu sertifikat prona di Asrama Haji Donohdan Boyolali.

Sedangkan Ibu Negara juga dijadwalkan akan menghadiri acara Iva Test di Pasar Klewer dan mengunjungi Paud Permata Bunda. Jokowi juga dijadwalkan melaksanakan salat Jumat di Masjid Agung Keraton Surakarta di Kauman. Sore harinya Presiden Jokowi dan Ibu Negara akan kembali ke Jakarta.

Orang lain juga bertanya?

Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo memastikan kehadiran koleganya saat memimpin Kota Solo beberapa tahun lalu tersebut. Dia mengatakan, surat menyurat untuk meminta kehadiran Presiden sudah dilakukan.

"Komunikasi secara informal juga kita lakukan, Pak Presiden menyatakan akan hadir. Beliau sudah menyampaikan, setelah peresmian Pasar Klewer nanti akan langsung balik ke Jakarta. Bagian protokoler sudah mengonfirmasi hal ini," ujar Rudyatmo, Kamis (20/4).

Terkait persiapan, Rudy menyampaikan, sudah dilakukan sejak beberapa waktu lalu. Selain perbaikan jalan sekitar, juga dilakukan pemindahan pedagang dari pasar darurat.

"Beliau meminta agar proses pemindahan pedagang segera diselesaikan. Kalau pas diresmikan pedagang belum sepenuhnya pindah, paling tidak kiosnya sudah terisi," katanya.

Rudy menambahkan, saat peresmian, Presiden juga akan menyerahkan secara simbolis kunci kios, Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), BPJS Ketenagakerjaan dan Surat Hak Penempatan (SHP) kepada para pedagang.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Jokowi Bareng Paslon Respati-Astrid Sapa Warga di Pasar Notoharjo
Potret Jokowi Bareng Paslon Respati-Astrid Sapa Warga di Pasar Notoharjo

Jokowi disambut oleh warga dan pedagang pasar. Jokowi kemudian menghampiri 2 pedagang di variasi motor.

Baca Selengkapnya
Terbang ke Pekalongan, Presiden Jokowi Buka Muktamar Sufi Internasional 2023
Terbang ke Pekalongan, Presiden Jokowi Buka Muktamar Sufi Internasional 2023

Kepala Negara juga direncanakan untuk bermalam di Kota Semarang dan melanjutkan kunjungan kerja esok hari.

Baca Selengkapnya
Jokowi Targetkan Revitalisasi Pasar Purwodadi Bengkulu Selesai Awal 2024
Jokowi Targetkan Revitalisasi Pasar Purwodadi Bengkulu Selesai Awal 2024

Jokowi menyebut, saat ini rencana revitalisasi pasar masih dalam proses lelang.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kaget Lihat Pasar Jongke Dibangun Gibran Senilai Rp124 Miliar: Mall Saja Kalah
Jokowi Kaget Lihat Pasar Jongke Dibangun Gibran Senilai Rp124 Miliar: Mall Saja Kalah

Pasar yang dibangun megah di era Wali Kota Gibran Rakabuming Raka tersebut menghabiskan anggaran Rp124 miliar.

Baca Selengkapnya
Spanduk hingga Videotron Bakal Sambut Kepulangan Jokowi ke Solo
Spanduk hingga Videotron Bakal Sambut Kepulangan Jokowi ke Solo

Kepulangan Jokowi dan istri akan mendapatkan sambutan dari Pemerintah Kota Solo.

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Heru Budi Bakal Buka Jakarta Fair Kemayoran 2024 Malam Ini
Jokowi dan Heru Budi Bakal Buka Jakarta Fair Kemayoran 2024 Malam Ini

Area panggung utama Jakarta Fair telah dijaga ketat oleh Pasukan Pengamanan Presiden.

Baca Selengkapnya
Jokowi Rehabilitasi Pasar Jongke Solo, Habiskan Anggaran Rp124 Miliar
Jokowi Rehabilitasi Pasar Jongke Solo, Habiskan Anggaran Rp124 Miliar

Jokowi mengatakan rehabilitasi pasar seluas 29.000 meter persegi ini menelan anggaran sebesar Rp124 miliar.

Baca Selengkapnya
Jakarta Fair Diserbu Pengunjung di Hari Perdana Pembukaan
Jakarta Fair Diserbu Pengunjung di Hari Perdana Pembukaan

Pameran multi produk ini bakal dilangsungkan selama 33 hari hingga 14 Juli 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Buka Pekan Raya Jakarta 2024: Event yang Sangat Ditunggu Masyarakat
Jokowi Buka Pekan Raya Jakarta 2024: Event yang Sangat Ditunggu Masyarakat

Jokowi menyebut, Jakarta Fair adalah event yang sangat ditunggu masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya
Momen Akrab Jokowi Bareng Respati-Astrid Bicara Pengalaman Memimpin Solo
Momen Akrab Jokowi Bareng Respati-Astrid Bicara Pengalaman Memimpin Solo

Jokowi yang pernah menjabat Wali Kota Solo selama 7 tahun mengaku tidak ada pesan khusus untuk kedua tokoh muda itu.

Baca Selengkapnya
Kegiatan Jokowi Jelang Pensiun: Foto Perpisahan dan Bawa 43 Kambing dari Istana Bogor ke Solo
Kegiatan Jokowi Jelang Pensiun: Foto Perpisahan dan Bawa 43 Kambing dari Istana Bogor ke Solo

Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan mengakhir masa tugasnya pada 20 Oktober 2024 mendatang. Jelang purnatugas, sejumlah kegiatan dilakukan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Blusukan ke Pasar Sentral Kotabumi Lampung Utara, Jadi Rebutan Warga Berfoto
Jokowi Blusukan ke Pasar Sentral Kotabumi Lampung Utara, Jadi Rebutan Warga Berfoto

Jokowi pun tampak melayani sejumlah permintaan swafoto

Baca Selengkapnya