Kampanye kreatif dan unik ala kepolisian imbau warga taat hukum
Merdeka.com - Meningkatnya jumlah kendaraan selalu berbanding lurus dengan bertambahnya tingkat pelanggaran. Hal itu telah menjadi konsentrasi aparat kepolisian, utamanya untuk memberikan kenyamanan berkendara saat di jalan.
Meskipun razia intensif dilaksanakan, hingga menjatuhkan sanksi tilang bagi pengendara nakal, namun jumlah pelanggaran tetap meningkat. Tetapi, polisi tidak kehabisan akal demi meningkatkan kesadaran berkendara.
Salah satu caranya adalah menggelar kampanye keselamatan berlalu lintas. Mulai dari memplesetkan lagu, sampai tilang bernuansa undian bagi pengendara tertib.
-
Apa strategi Polri kurangi kepadatan lalu lintas? Polri menyiapkan sejumlah strategi untuk mengurangi kepadatan lalu lintas selama musim mudik 2024. Salah satunya menyediakan fasilitas mudik gratis kerja sama pemerintah hingga swasta.
-
Kenapa Polisi mengatur lalu lintas? 'Kami mengantisipasi agar tidak terjadi kemacetan total. Sebab, jalur yang digenangi air merupakan perlintasan penting penghubung wilayah Riau dengan Sumatera Utara,' kata Rara.
-
Apa tujuan patroli polisi? 'Patroli ini bertujuan untuk memastikan keamanan di lokasi-lokasi yang sering dikunjungi masyarakat, terutama menjelang pemilihan umum yang dapat meningkatkan aktivitas masyarakat di luar rumah,' ujar Kapolsek Langgam Iptu Alferdo Kaban, Senin (4/11).
-
Bagaimana Ditlantas Polda Riau tekan kecelakaan angkutan umum? 'Kita dari Ditlantas Polda Riau akan bersinergi dengan semua stakeholder terkait bagaimana menekan angka kecelakaan di Provinsi Riau yang melibatkan kendaraan angkutan umum baik barang maupun angkutan orang, maka kita hadirkan Program Bulan Angkutan Umum yang kita sebut Bung Selamat,' kata Taufiq.
-
Dimana Polisi mengatur lalu lintas? Banjir mengakibatkan ruas jalan lintas Riau-Sumatera Utara (Sumut) tepatnya di Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) terendam air.
-
Bagaimana lampu lalu lintas membuat pengendara tertib? Peran lampu lalu lintas amatlah vital, lantaran bisa mengarahkan pengendara motor agar tetap tertib di jalan.
Berikut kampanye kreatif nan unik ala kepolisian yang dirangkum merdeka.com:
Plesetkan lagu PPAP milik DJ Pico Toro
Siapa yang tak kenal dengan DJ Pico Taro. Lelaki asal Thailand itu tengah jadi perbincangan di jagad maya berkat video buatannya berjudul PPAP. Tetapi, apa jadinya jika video itu diplesetkan menjadi iklan kampanye keselamatan lalu lintas.Itulah yang dilakukan sejumlah polisi lalu lintas di Satlantas Polres Aceh Besar. Tingginya angka pelanggaran lalu lintas, mulai tidak memakai helm, atribut kendaraan tidak lengkap hingga tidak membawa surat-surat membuat mereka membuat video penuh kreativitas ini.Dua polisi juga mengingatkan pengendara tertib lalu lintas. Dengan cara kocak sambil berjoget, polisi mengatakan tidak segan-segan menilang mereka yang bandel.Ini videonya:
Bikin spanduk sindir pengendara nakal
Padatnya arus lalu lintas pada musim Lebaran Idul Fitri membuat potensi kecelakaan juga semakin besar. Apalagi dengan adanya pengendara yang masih saja tak tertib dengan aturan lalu lintas. Padahal peringatan tertib lalu lintas untuk menghindari kecelakaan sudah banyak dipasang di pinggir jalan. Tapi tetapi saja peringatan itu tak banyak digubris.Peringatan yang terlalu umum sehingga tak digubris oleh para pengendara membuat Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort (Satlantas Polres) Aceh Besar membuat spanduk peringatan lalu lintas anti mainstream. Spanduk peringatan tersebut banyak terpasang di sepanjang jalan di Aceh Besar.Spanduk peringatan itu dibuat dengan menggunakan bahasa yang sangat komunikatif seperti "Bang Pelan-pelan Please...adek tegang x ni bang... atau Nyawa abang aja gak dijaga, apalagi nyawa adek, lelah adek bang..."Spanduk yang banyak beredar di media sosial itu pun mendapat banyak tanggapan dari para netizen. "Copy writer Satlantas Aceh Besar has some seriously good sense of humor," kata akun Twitter @cutendah."@cutendah seharian tadi trip ke Sigli, sampe ngakak ngakak baca ginian, bikin ga konsen nyetir :)))," ujar akun Twitter @ichannesa.
Tilang berupa kupon bagi pengendara yang tertib
Kapolres Jember, AKBP Sabilul Arif mengatakan, cara ini cukup efektif untuk menekan tingkat pelanggaran lalu lintas. Pengendara yang tertib merasa mendapatkan apresiasi dari kepolisian sehingga bisa menjadi lebih taat aturan."Saya pernah jadi Kasatlantas di Medan dan Surabaya. Banyak hal yang menarik oleh kepolisian untuk mencari stimulan masyarakat agar tertib. Cara untuk menarik masyarakat ini adalah melalui suatu kebanggaan, seperti reward, penghargaan walaupun cuma permen, bunga atau ucapan terima kasih dari polisi," ungkap Arif saat berbincang dengan merdeka.com, Sabtu (13/2).Arif menambahkan, caranya cukup mudah. Warga yang melintas di kawasan tertib lalu lintas, tempat razia digelar hanya menunjukkan ketaatannya terhadap peraturan. Jika dianggap sesuai, polisi segera mengeluarkan 'tilang' berupa kupon undian berhadiah.Hadiah yang ditawarkan adalah sebuah sepeda motor Yamaha Mio Fino. Sosialisasi ini telah terlaksana selama tiga minggu dari dua bulan yang direncanakan."Biasanya orang kalau ada razia lari. Nah, di sana ada razia pada mampir. Cuma ketemu lalu dapat kupon. Saya juga selalu tekankan kepada anak buah agar menjadi anggota yang simpatik," lanjutnya. (mdk/tyo)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sejumlah anggota Polri tiba-tiba mendatangi sopir truk trailer yang sedang istirahat di sebuah warung makan.
Baca SelengkapnyaPolisi mengimbau masyarakat untuk menghindari konvoi dan memakai knalpot brong di musim kampanye Pilkada 2024.
Baca SelengkapnyaSatuan Lalu Lintas Polres Kampar bersama instansi terkait, seperti TNI, Dinas Perhubungan, Samsat dan Jasa Raharja, melaksanakan razia gabungan.
Baca SelengkapnyaKegiatan ini akan dilaksanakan selama bulan Oktober 2024.
Baca SelengkapnyaPolisi membawa sejumlah spanduk kecil yang berisi ajakan untuk ikut berpartisipasi di Pilkada
Baca SelengkapnyaSelama kegiatan, Tim Cooling System Satlantas Polres Kampar membagikan brosur dan menggunakan spanduk serta papan gimik untuk menyampaikan pesan.
Baca SelengkapnyaPolisi hadir dengan himbauan jalan yang unik dan menghibur, menyampaikan pesan dengan sentuhan kreatif.
Baca SelengkapnyaIni merupakan upaya untuk mengubah kebiasaan masyarakat dalam melawan arah karena berbahaya.
Baca Selengkapnya"Jadi razia tilang uji emisi ini sangat efektif sebagai social engineering tool, mengubah perilaku masyarakat untuk melakukan uji emisi dan merawat kendaraan."
Baca SelengkapnyaKeberhasilan berdasarkan hasil Operasi Zebra Jaya 2023 yang digelar sejak 18 September.
Baca SelengkapnyaPelaksanaan operasi zebra digelar selama 14 hari mulai 18 September sampai 1 Oktober mendatang.
Baca Selengkapnya2.971 pelanggar tertangkap kamera ETLE, sedangkan 2.060 pelanggar dikenakan sanksi teguran.
Baca Selengkapnya