Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapolri: Blanko STNK dan BPKB mendekati selesai

Kapolri: Blanko STNK dan BPKB mendekati selesai BPKB STNK. ©imageshack.us

Merdeka.com - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Timur Pradopo mengatakan, pengadaan blanko untuk Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB) sudah mendekati selesai.

"Itu ada proses, tapi sudah mendekati selesai. Tunggu saja nanti," ucap Timur di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (10/9).

Dengan selesainya pengadaan blanko STNK dan BPKB tersebut, maka masyarakat sudah bisa mendapatkan kedua surat tersebut sesuai dengan ketentuan. Dia berharap, anak buahnya segera menyelesaikannya secara keseluruhan.

"Mudah-mudahan secepatnya ya," tandasnya.

Sebelumnya, kelangkaan material surat kendaraan, BPKB, STNK dan SIM di sejumlah daerah di Tanah Air, khususnya di Jawa Timur, Senin (9/9) sudah terpenuhi. Sebab, material surat-surat kendaraan itu sudah didistribusikan oleh Mabes Polri.

Hal ini diungkap Kepala Korps Lalu-Lintas (Kakorlantas) Mabes Polri Irjen Pol Pudji Hartanto Iskandar saat melakukan pengecekan di Kantor Samsat Surabaya, Jawa Timur di Jalan Manyar, Senin (11/9).

Dia mengatakan, sejak hari ini, kebutuhan material BPKB, STNK dan SIM sepanjang tahun 2013, untuk seluruh kabupaten dan kota di Tanah Air, sudah bisa dipenuhi.

"Karena Korlantas telah melakukan pengadaan sesuai kebutuhan tahun 2013. Tak hanya tahun ini, stok atau persediaan juga ditambah hingga bisa memenuhi kebutuhan surat-surat kendaraan selama 3 bulan pada 2014 mendatang," terang Pudji. (mdk/did)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Mengurus STNK Hilang Tanpa BPKB, Ketahui Persyaratannya
Cara Mengurus STNK Hilang Tanpa BPKB, Ketahui Persyaratannya

STNK hilang tanpa BPKB masih dapat diurus dan dilakukan penerbitan ulang.

Baca Selengkapnya
STNK Hilang? Inilah Langkah-Langkah yang Perlu Diambil untuk Mengurusnya Secara Lengkap
STNK Hilang? Inilah Langkah-Langkah yang Perlu Diambil untuk Mengurusnya Secara Lengkap

Pelajari cara mudah mengurus STNK yang hilang, termasuk syarat, proses, dan biaya yang harus disiapkan.

Baca Selengkapnya
STNK Hilang atau Rusak, Begini Syarat, Biaya dan Cara Mudah Mengurusnya
STNK Hilang atau Rusak, Begini Syarat, Biaya dan Cara Mudah Mengurusnya

Polisi memberikan cara mudah dan persyaratan mengurus STNK yang hilang atau rusak.

Baca Selengkapnya
Butuh SKCK untuk Daftar Tes CPNS 2023, Begini Syarat dan Cara Urusnya
Butuh SKCK untuk Daftar Tes CPNS 2023, Begini Syarat dan Cara Urusnya

Jadwal pembuatan SKCK, khusus untuk hari Senin - Kamis buka pada pukul 09.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Mengapa Harus Memblokir STNK Setelah Menjual Kendaraan? Ini Cara Efektifnya
Mengapa Harus Memblokir STNK Setelah Menjual Kendaraan? Ini Cara Efektifnya

Pelajari cara memblokir STNK mobil secara online setelah menjual kendaraan untuk hindari pajak progresif dan masalah tilang.

Baca Selengkapnya
Berikut Cara Memperpanjang STNK Mobil 5 Tahunan Lewat Samsat
Berikut Cara Memperpanjang STNK Mobil 5 Tahunan Lewat Samsat

Berikut Cara Memperpanjang STNK Mobil 5 Tahunan Lewat Samsat

Baca Selengkapnya
Mengurus STCK di 2024: Panduan dan Biaya yang Perlu Diketahui
Mengurus STCK di 2024: Panduan dan Biaya yang Perlu Diketahui

STCK adalah izin sementara untuk kendaraan baru. Berikut cara mengurus dan biayanya di 2024.

Baca Selengkapnya