Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapolri Instruksikan Kapolda Tindak Tegas Penimbun Alkes dan Jual Obat di Atas HET

Kapolri Instruksikan Kapolda Tindak Tegas Penimbun Alkes dan Jual Obat di Atas HET Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menginstruksikan seluruh Kapolda untuk mengantisipasi meningkatnya kasus positif Covid-19. Sekaligus menindak orang yang memainkan harga obat-obatan serta alat kesehatan di masa pandemi.

Instruksi itu disampaikan melalui Surat Telegram (ST) dengan nomor ST/1373/VII/HUK.7.1./2021 berhubungan dengan meningkatnya kasus positif Covid-19. Telegram yang dikeluarkan pada 3 Juli 2021 ini sendiri ditandatangani Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto dan ditujukan kepada para Kapolda.

"Benar (telegram)," kata Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto saat dikonfirmasi, Minggu (4/7).

Orang lain juga bertanya?

Kapolri menginstruksikan Kapolda untuk mendukung pelaksanaan PPKM dan mengawasi permainan harga obat.

"Kemudian pemerintah telah memberlakukan PPKM Darurat Covid-19 di Wilayah Jawa Bali sejak tanggal 3 Juli sampai dengan 20 Juli 2021 dan melakukan pengaturan terkait Harga Eceran Tertinggi (HET) obat dalam masa pandemi Covid-19," tulis Telegram tersebut.

Kapolri juga memerintahkan Kapolda untuk memberikan perintah kepada para Direktur Reserse Kriminal Umum, Direktur Reserse Kriminal Khusus dan juga Direktur Reserse Kriminal Narkoba untuk melakukan pengawasan. Terkait kepatuhan semua pihak dalam menjalankan PPKM Darurat dan pengendalian HET obat dalam masa pandemi Covid-19.

"Melakukan penegakkan hukum secara tegas terhadap para pelaku usaha yang melakukan penimbunan serta penjualan obat diatas HET, sehingga masyarakat kesulitan mendapatkan obat dan alat kesehatan," ujarnya.

Instruksi lain terkait penegakkan hukum kepada siapapun yang menghambat upaya pemerintah dalam penanggulangan wabah Covid-19. Termasuk terhadap penyebaran berita bohong atau hoaks.

Para Kapolda juga diminta untuk mempelajari dan memahami serta melakukan koordinasi dengan pihak Kejaksaan terkait penerapan pasal yang dapat dikenakan terhadap pelaku tindak pidana dimassa pandemi Covid-19.

Pasal 390 UU No 1 Tahun 1946 tentang peraturan hukum pidana, Pasal 5 kemudian Pasal 14 dan Pasal 15 UU No 4 tahun 1984 tentang Wabah Penyakit Menular. Pasal 48 UU No 5 tahun 1999 tentang Larangan Praktik Monopoli dan Persaingan Usaha tidak Sehat, Pasal 9 ayat (1) UU No 6 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. Pasal 77 Jo Pasal 50 No 2 tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana.

Pasal 196 dan 197 UU No 36 tahun 2009 tentang Kesehatan, Pasal 133 dan 136 No 12 tahun 2012 tentang Pangan. Pasal 57 kemudian Pasal 107 dan Pasal 108 UU No 7 tahun 2014 tentang Perdagangan, Pasal 93 UU No 6 tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan dan Pasal 45A Jo Pasal 28 UU No 19 atas UU No 11 tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Usai Retreat Prabowo, Kapolri Beri Instruksi Tegas ke Anak Buah: Ingatkan Kasus-Kasus ini dan Ada Punishment
Usai Retreat Prabowo, Kapolri Beri Instruksi Tegas ke Anak Buah: Ingatkan Kasus-Kasus ini dan Ada Punishment

Dalam arahannya, anggota Polri diminta untuk menyusun progam terkait dengan Instruksi Prabowo.

Baca Selengkapnya
Kapolri Geram Lihat Bandar Narkoba Tak Kapok Bolak Balik Masuk Penjara: Saya Minta Jajaran, Tindak Tegas!
Kapolri Geram Lihat Bandar Narkoba Tak Kapok Bolak Balik Masuk Penjara: Saya Minta Jajaran, Tindak Tegas!

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo geram dengan para pelaku tindak pidana narkoba yang bolak-balik masuk penjara dan tidak pernah ada kapoknya.

Baca Selengkapnya
Tak Main-Main Ancaman Jenderal Polri ke Anggota Salah Gunakan Senpi: Tindak Tegas, Apapun Pangkatnya!
Tak Main-Main Ancaman Jenderal Polri ke Anggota Salah Gunakan Senpi: Tindak Tegas, Apapun Pangkatnya!

Kapolri juga meminta kapolda di seluruh Indonesia untuk melakukan pemantauan lebih ketat lagi pada anggotanya yang memegang senpi.

Baca Selengkapnya
Kapolri Janji Tindakan Tegas Anggota Menyalahgunakan Senjata
Kapolri Janji Tindakan Tegas Anggota Menyalahgunakan Senjata

Kapolri mengingatkan perlunya pemantauan dan evaluasi yang ketat terhadap setiap anggota untuk mencegah pelanggaran.

Baca Selengkapnya
Kapolri Rekrut Influencer & Artis Mantan Pemadat jadi Duta Anti-Narkoba!
Kapolri Rekrut Influencer & Artis Mantan Pemadat jadi Duta Anti-Narkoba!

Pencegahan kasus narkoba juga nantinya tidak hanya akan berhenti sampai di situ saja

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sangar! Perintah Tegas Kapolri Sikat Habis Anggota Main Judi Online
VIDEO: Sangar! Perintah Tegas Kapolri Sikat Habis Anggota Main Judi Online

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengeluarkan perintah tegas ke seluruh anggota untuk menjauhi judi online.

Baca Selengkapnya
Upaya Kapolri Perkuat Pasukan Diperbatasan Mencegah Kejahatan Trans-Nasional
Upaya Kapolri Perkuat Pasukan Diperbatasan Mencegah Kejahatan Trans-Nasional

Upaya Kapolri meningkatkan keamanan di perbatasan juga harus berbanding lurus dengan anggaran ke sana.

Baca Selengkapnya
Keras! Jenderal Bintang Dua Tidak Segan-Segan Pecat Anak Buah saat Ketahuan Terlibat Narkoba
Keras! Jenderal Bintang Dua Tidak Segan-Segan Pecat Anak Buah saat Ketahuan Terlibat Narkoba

Karyoto mengatakan TNI - Polri bersama dengan pemerintah daerah terkait tengah gencar-gencarnya melakukan pencegahan kasus narkoba

Baca Selengkapnya
Kapolri Susun Program 100 Hari Dukung Asca Cita Prabowo, Bakal Tindak Tegas Judol, Narkoba hingga TPPO
Kapolri Susun Program 100 Hari Dukung Asca Cita Prabowo, Bakal Tindak Tegas Judol, Narkoba hingga TPPO

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merespons cepat berbagai arahan Presiden Prabowo Subianto dalam rangka mendukung Asta Cita

Baca Selengkapnya
Kapolda Lampung Tancap Gas Usai Pilkada Serentak: Sikat Narkoba, Korupsi, dan Judi Sesuai Arahan Presiden
Kapolda Lampung Tancap Gas Usai Pilkada Serentak: Sikat Narkoba, Korupsi, dan Judi Sesuai Arahan Presiden

Fokus utamanya adalah pemberantasan narkoba, korupsi, dan judi, dengan komitmen untuk menciptakan Lampung yang aman, bersih

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kapolri Soroti Tajam Kejahatan Penyelundupan Senjata, Narkoba, TPPO di Perbatasan
VIDEO: Kapolri Soroti Tajam Kejahatan Penyelundupan Senjata, Narkoba, TPPO di Perbatasan

Dari total 173 tingkat kejahatan di perbatasan pada 2022, meningkat hingga 330 tindak kejahatan hingga Juni 2023.

Baca Selengkapnya
Di Depan Kapolri, Anggota DPR Bingung Ada BNN Tapi Narkoba Makin Gila
Di Depan Kapolri, Anggota DPR Bingung Ada BNN Tapi Narkoba Makin Gila

Sudah beberapa kali ikut agenda pemusnahan narkoba, Aboe bertanya-tanya mengapa orang bisa ketagihan barang haram tersebut.

Baca Selengkapnya