Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapolri Persilakan Peserta Lomba Mural Kreasikan Kritikan ke Polri

Kapolri Persilakan Peserta Lomba Mural Kreasikan Kritikan ke Polri Kapolri Jenderal Listyo Sigit. ©Divisi Humas Mabes Polri

Merdeka.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mempersilakan peserta lomba seni Bhayangkara Mural Festival 2021 untuk menghasilkan karya mural dengan subtema kritikan atau masukan kepada pihak Polri. Lomba mural ini diselenggarakan dengan tujuan salah satunya adalah memberikan wadah kebebasan berekspresi bagi masyarakat.

"Dengan demikian, peserta lomba mural nanti boleh menghasilkan karya seni berupa kritikan ke Polri, baik itu positif maupun negatif, tidak ada masalah," kata Sigit dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (20/10).

Mabes Polri menggelar festival atau lomba seni mural Piala Kapolri 2021 yang pertama. Bhayangkara Mural Festival Piala Kapolri 2021 mengangkat tema Peran Generasi Muda untuk Berkreasi dalam Menyampaikan Informasi yang Positif pada Masa Pandemi COVID-19.

Mantan Kapolda Banten ini mempersilakan peserta lomba menuangkan segala bentuk ekspresi dan pandangannya terhadap institusi Korps Bhayangkara. Sigit menegaskan bahwa Polri bukanlah lembaga yang antikritik. Bahkan, jajarannya sangat menjunjung tinggi kebebasan berpendapat sebagaimana sistem demokrasi yang dianut oleh Indonesia.

Oleh karena itu, Sigit justru menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang telah menyampaikan kritik membangun kepada institusi Polri. Menurut Sigit, kritik itu justru akan dijadikan bahan evaluasi agar Korps Bhayangkara ke depannya menjadi seperti apa yang diinginkan dan dicita-citakan oleh masyarakat Indonesia.

"Polri tidak akan pernah antikritik. Semua masukan yang sifatnya membangun akan kami tampung untuk menjadi bahan introspeksi agar menjadi makin baik ke depannya," ujar jenderal bintang empat itu.

Menurut mantan Kabareskrim Polri itu, semangat antikritik sudah digelorakan sejak dirinya mengusung konsep Presisi (Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan) di internal Polri. Gagasan itu lahir karena semangat perubahan yang lebih baik untuk institusi Polri.

"Semangat awal mengusung konsep Presisi untuk mewujudkan Polisi yang tegas namun tetap humanis masih terus berjalan hingga saat ini," katanya.

Dalam proses menuju lebih baik, lanjut Sigit, tentu ada dinamika yang berkembang.

"Oleh karena itu, segala kritik dan masukan yang ada, akan dijadikan bahan evaluasi untuk Polri jauh lebih profesional dan baik lagi," ujar Sigit sembari menambahkan.

Festival atau lomba seni mural Piala Kapolri 2021 akan diselenggarakan pada tanggal 30 Oktober 2021 di Lapangan Bhayangkara. Adapun pendaftaran lomba yang merebutkan Piala Kapolri tersebut telah dibuka pada tanggal 27 September hingga 17 Oktober di tingkat polda dan 20 Oktober 2021 di Mabes Polri.

Selain diperbolehkan untuk berkarya memberikan kritik, Polri juga memberikan subtema: peduli sesama pada masa pandemi COVID-19, bersama menjalankan protokol kesehatan, Indonesia sehat dan kuat, bebas dari COVID-19, dan bersama menjaga Indonesia.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Begini Cara Polisi Ajak Publik Ikut Sukseskan Pilkada di Riau
Begini Cara Polisi Ajak Publik Ikut Sukseskan Pilkada di Riau

Kepolisian memiliki cara menarik dalam meningkatkan peran masyarakat untuk menyukseskan Pilkada serentak

Baca Selengkapnya
Relawan Prabowo Gelar Kompetisi Joget Gemoy, Ketua TKN: Suasana Pilpres 2024 Penuh Keceriaan
Relawan Prabowo Gelar Kompetisi Joget Gemoy, Ketua TKN: Suasana Pilpres 2024 Penuh Keceriaan

Relawan Gemoy pendukung Prabowo berencana menggelar "Kompetisi Joget Gemoy".

Baca Selengkapnya
Polri Ajak Mahasiswa Jaga Situasi Aman Pilkada dengan Cara Ini
Polri Ajak Mahasiswa Jaga Situasi Aman Pilkada dengan Cara Ini

Polri menggandeng semua pihak, termasuk mahasiswa untuk menjaga situasi Pilkada agar tetap aman.

Baca Selengkapnya
Gelar Acara Stand Up Comedy HUT Bhayangkara, Polri: Kritik Kita Tindaklanjuti
Gelar Acara Stand Up Comedy HUT Bhayangkara, Polri: Kritik Kita Tindaklanjuti

Gelar Acara Stand Up Comedy Hur Bhayangkara, Polri: Kritik Kita Tindaklanjuti

Baca Selengkapnya
Pj Wali Kota Kediri Zanariah Ikuti Kirab Merah Putih Raksasa
Pj Wali Kota Kediri Zanariah Ikuti Kirab Merah Putih Raksasa

Zanariah berpesan kepada para pemuda di Kota Kediri untuk terus bertekad mendorong semangat kebangsaan.

Baca Selengkapnya
7 Ide Lomba 17 Agustus untuk Remaja, Kreatif dan Seru
7 Ide Lomba 17 Agustus untuk Remaja, Kreatif dan Seru

Perlombaan yang dirancang khusus untuk mereka tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga memperkuat rasa nasionalisme dan kebersamaan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Gelar Stand Up Comedy, Polri Kalem Terima Kritikan Para Komika
VIDEO: Gelar Stand Up Comedy, Polri Kalem Terima Kritikan Para Komika

Diharapkan dengan diadakannya acara tersebut dapat membuat Polri lebih dekat ke masyarakat.

Baca Selengkapnya
Strategi LPS Tingkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Lewat Pendekatan Kreatif
Strategi LPS Tingkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Lewat Pendekatan Kreatif

LPS terus berupaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Berantas Vandalisme, Karya Sepuluh Seniman Mural Terbaik Hiasi Gerbong Saat HUT ke-16 KAI Commmuter
FOTO: Berantas Vandalisme, Karya Sepuluh Seniman Mural Terbaik Hiasi Gerbong Saat HUT ke-16 KAI Commmuter

Kegiatan yang diikuti sepuluh seniman hasil seleksi 206 seniman mural graffiti se-Indonesia ini merupakan rangkaian HUT KAI Commuter ke-16.

Baca Selengkapnya
Resmi Dikukuhkan, Komite Ekonomi Kreatif Diharapkan dapat Terus Berinovasi
Resmi Dikukuhkan, Komite Ekonomi Kreatif Diharapkan dapat Terus Berinovasi

Gus Ipul resmi mengukuhkan Komite Ekonomi Kreatif Kota Pasuruan.

Baca Selengkapnya
Bentuk Creative Hub, Cara PSI Ajak Generasi Muda Lebih Kreatif
Bentuk Creative Hub, Cara PSI Ajak Generasi Muda Lebih Kreatif

Creative Hub bisa menjadi sarana bagi generasi muda untuk belajar dan memanfaat media sosial.

Baca Selengkapnya
Terbaru 60 Ide Lomba 17 Agustus Kreatif Cocok Buat Anak Kekinian, Dijamin Seru & Meriah
Terbaru 60 Ide Lomba 17 Agustus Kreatif Cocok Buat Anak Kekinian, Dijamin Seru & Meriah

Berikut ini adalah 60 ide lomba 1 Agustus untuk anak-anak dan dewasa.

Baca Selengkapnya