Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kasad Dudung Minta Jajarannya Miliki Imajinasi dan Inovasi

Kasad Dudung Minta Jajarannya Miliki Imajinasi dan Inovasi Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman saat memberikan pengarahan. ©2021 Merdeka.com/Istimewa

Merdeka.com - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman memberikan pengarahan kepada para perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) TNI Angkatan Darat (AD). Dia meminta jajarannya untuk memiliki imajinasi, inovasi, visi dan misi, serta cita-cita untuk mencapai keberhasilan.

Pengarahan berlangsung di Aula Jenderal Besar A.H. Nasution Lantai II Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad), Senin (22/11). Ini merupakan langkah awal Dudung yang menjalankan tugasnya sebagai Kepala Staf Angkatan Darat semenjak menerima tugas dan tanggung jawab jabatannya pada 19 November 2021 lalu.

Pati yang menerima pengarahan yaitu para petinggi TNI AD yang menjabat Panglima Kodam, Komandan dan Gubernur Lembaga Pendidikan Pusat, Komandan Jenderal Kopassus, serta Direktur dan Kepala Badan Pelaksana Pusat TNI Angkatan Darat. Sementara Pamen yang diikutkan dalam pengarahan tersebut adalah pejabat yang bertugas di satuan kerja lingkungan Mabesad.

Dalam pengarahannya, Dudung menyampaikan berbagai kebijakan dan arahan terkait fungsi dan tugas pokok yang harus dijalankan staf pembantu pimpinan. Dia berharap seluruh staf mampu menjadi mandiri dan tampil berkreasi, serta berani untuk mengubah sesuatu yang baru.

"Seorang pemimpin harus memiliki imajinasi dan inovasi, memiliki visi dan misi, serta memiliki harapan dan cita-cita agar bisa mencapai keberhasilan dan kemenangan," kata Dudung.

Dia juga menekankan agar seluruh staf dapat melakukan koordinasi dan kolaborasi fungsi-fungsi dalam organisasi, sehingga akan membuat organisasi bekerja optimal, sehat dan berhasil.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Depan Prajurit, Pesan Kasad Dudung Bikin Merinding 'Lakukan Demi Rakyat'
Depan Prajurit, Pesan Kasad Dudung Bikin Merinding 'Lakukan Demi Rakyat'

Kasad Jenderal Dudung Abdurachman beri semangat kepada para prajurit siswa Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) Khusus Kostrad di tengah pelatihan.

Baca Selengkapnya
Pesan Tegas Kasad ke Perwira Muda TNI AD: Jangan Cari Teman Membuatmu Nyaman!
Pesan Tegas Kasad ke Perwira Muda TNI AD: Jangan Cari Teman Membuatmu Nyaman!

Kasad memberikan pesan tegas kepada para perwira muda TNI AD dalam acara Tradisi Penerimaan Perwira Remaja di Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad).

Baca Selengkapnya
Kasad Sertijab 3 Jenderal, Brigjen Kristomeri Sianturi Resmi Jabat Kadispenad
Kasad Sertijab 3 Jenderal, Brigjen Kristomeri Sianturi Resmi Jabat Kadispenad

Kasad Jenderal Agus Subiyanto dalam amanatnya menyampaikan, mutasi jabatan merupakan tuntutan organisasi yang dinamis dan modern

Baca Selengkapnya
Jenderal TNI Kepalkan Tangan Bakar Semangat Prajurit Kostrad, Diberi Pesan Penting!
Jenderal TNI Kepalkan Tangan Bakar Semangat Prajurit Kostrad, Diberi Pesan Penting!

Kasad Jenderal Dudung Abdurachman sampaikan pesan penting kepada prajurit siswa Tamtama Kostrad saat menempuh pendidikan Infanteri.

Baca Selengkapnya
Pesan Tegas Jenderal Bintang Tiga TNI Kepada Komandan Satuan: Jangan Hanya Beri Perintah ke Prajurit
Pesan Tegas Jenderal Bintang Tiga TNI Kepada Komandan Satuan: Jangan Hanya Beri Perintah ke Prajurit

Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa meminta para komandan satuan (dansat) untuk memberikan teladan kepada pasukannya.

Baca Selengkapnya
Sertijab Pati TNI, Mantan Ajudan Jokowi Resmi Jabat Pangkogabwilhan II
Sertijab Pati TNI, Mantan Ajudan Jokowi Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Marsdya TNI Andyawan Martono P yang sebelumnya menjabat Pangkogabwilhan II akan menjadi Wakasau.

Baca Selengkapnya
Jadi Calon Tunggal Panglima TNI, Ini Visi Misi Jenderal Agus Subiyanto
Jadi Calon Tunggal Panglima TNI, Ini Visi Misi Jenderal Agus Subiyanto

Kasad Jenderal Agus Subiyanto menjalani uji kelayakan dan kepatutan sebagai Panglima TNI.

Baca Selengkapnya
Jenderal Maruli Simanjuntak Doktrin Ratusan Prajurit TNI: Jangan Berpikir Mau Kaya
Jenderal Maruli Simanjuntak Doktrin Ratusan Prajurit TNI: Jangan Berpikir Mau Kaya

Pesan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) di hadapan ratusan prajuritnya

Baca Selengkapnya
Kasau Rotasi Jabatan Panglima Koopsudnas dan Komandan Kodiklatau
Kasau Rotasi Jabatan Panglima Koopsudnas dan Komandan Kodiklatau

Jabatan Pangkoopsudnas dialihkan dari Marsdya TNI Tonny Harjono ke Marsdya TNI Tedi Rizalhadi.

Baca Selengkapnya
Merinding, Pesan Kasad Dudung kepada Prajurit TNI yang Akan Berangkat Tugas 'Jangan Sampai Pulang Nyawa ya'
Merinding, Pesan Kasad Dudung kepada Prajurit TNI yang Akan Berangkat Tugas 'Jangan Sampai Pulang Nyawa ya'

Jiwa komando seorang pemimpin diperlihatkan oleh Kasad Jenderal Dudung Abdurachman saat memberikan semangat dan pesan kepada prajuritnya sebelum bertugas.

Baca Selengkapnya
Ini Orang-Orang yang Temani Jenderal Dudung Selama jadi Kasad 'Dari Sebelum Matahari Terbit Sampai Tenggelam'
Ini Orang-Orang yang Temani Jenderal Dudung Selama jadi Kasad 'Dari Sebelum Matahari Terbit Sampai Tenggelam'

Berikut potret orang-orang yang menemani Jenderal Dudung selama menjabat sebagai Kasad.

Baca Selengkapnya
Keras, Begini Pesan Kasad Jenderal Maruli Simanjuntak Kepada Para Perwira Remaja 'Jaga Kehormatan TNI AD'
Keras, Begini Pesan Kasad Jenderal Maruli Simanjuntak Kepada Para Perwira Remaja 'Jaga Kehormatan TNI AD'

Berikut isi pesan Kasad Jenderal Maruli Simanjuntak kepada para Perwira Remaja.

Baca Selengkapnya