Ini kasus-kasus supercar yang memakan korban
Merdeka.com - Kecelakaan mobil super mewah belakangan kerap terjadi di jalanan Indonesia. Para pemiliknya tentu bukan orang sembarangan. Harga mobil miliaran tentu hanya mereka bernasib tajir mampu membelinya.
Gaya ugal-ugalan sering dipamerkan para pemilik mobil kategori supercar ini. Tidak bisa lihat aspal bagus dan jalan mulus, mereka tidak ragu injak gas dalam-dalam. kalau perlu sampai kecepatan maksimal.
Lantaran kerap dipakai pamer dan gaya-gayaan, banyak pemilik mobil supercar ini justru minim pengalaman. Sehingga banyak bernasib nahas dan sebabkan orang lain tewas.
-
Dimana Lamborghini itu dijual? Mengutip dari youtube @theoverpost, salah satu Lamborghini yang atapnya bisa dibuka tutup alias soft top di showroom Prestige milik Rudy Salim dibanderol dengan harga Rp 16 miliar.
-
Dimana kejadian mobil nabrak tembok? Kejadian ini pun viral di media sosial terjadi di sebuah mall di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
-
Mobil apa yang nabrak tembok? Adapun berdasarkan data yang dihimpun, mobil yang ditabrakkan bocah itu adalah mobil listrik merk Chery Omoda E5 yang ditaksir harganya sekitar Rp488 juta.
-
Dimana mobil tabrakan di jalan tol? Mobil tabrakan di jalan tol, yang turun apanya dulu? Jawab: Speedometer.
-
Kenapa mobil nabrak tembok? Seorang anak bermain di jok pengemudi mobil yang sedang pameran, tidak sengaja menginjak gas sehingga mobil tersebut menabrak tembok,' tulis akun tersebut.
-
Lamborghini apa yang dibicarakan? Mengutip dari youtube @theoverpost, salah satu Lamborghini yang atapnya bisa dibuka tutup alias soft top di showroom Prestige milik Rudy Salim dibanderol dengan harga Rp 16 miliar.
Tak heran jika mobil-mobil keren dengan kecepatan tinggi memang susah dikendalikan. Terlebih lagi jika harus menunggangi mobil jenis ini, siapa pun pasti tertantang melakukan manuver sekaligus menjajal kecepatan mobil. Sayangnya, hal tersebut tak diimbangi dengan faktor kesadaran akan keselamatan diri sendiri dan orang lain.
Berikut beberapa kasus kecelakaan supercar yang dihimpun merdeka.com, Senin (30/11):
Lamborghini hantam warung STMJ, satu orang tewas
Dua mobil mewah yakni sport Ferrari dan Lamborghini terlibat adu balap liar di Jalan Manyar, Kertoarjo, minggu (29/11). Kedua mobil mewah melaju sangat kencang sehingga mobil lamborghini bernopol B 2258 WM yang dikemudikan Wiyang Lautner (24), warga Darmo Husada Regency 270, Surabaya, menghantam sebuah warung di pinggir jalan dan menewaskan satu orang dan dua orang luka-luka. Sampai di lokasi kejadian, kedua mobil mewah itu saling bersenggolan. Mobil Ferrari tetap dalam kemudinya, sedang Lamborghini oleng dan langsung menghantam warung STMJ, milik Mujionto, warga Pakis Tirtosari 10 B/15, Surabaya. Mujionto langsung terlempar dari warungnya dan mengalami patah tulang. Sementara satu orang pembeli, Kuswanto (51), warga Kaliasin Gg III, Surabaya tewas di lokasi kejadian. Istri Kuswanto yang juga berada di lokasi, ikut tertabrak dan mengalami patah tulang. Kedua korban luka dirawat di RS Haji Sukolilo, sedang korban tewas dievakuasi di RSUD dr Soetomo, Surabaya. Untuk mobil Lamborghini mengalami ringsek bagian depan sudah dievakuasi di Penampungan Unit Laka lantas Polrestabes Surabaya.Polisi belum berani memastikan keterlibatan mobil Ferrari dalam insiden laka-lantas di Jalan Manyar Kertoarjo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (29/11). Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Andre Manuputti belum berani memastikan informasi tersebut. "Itu (balap liar) masih kita dalami. Kalau memang benar ada aksi balapan sebelum kejadian, maka ada unsur kesengajaan," terangnya. Lebih lanjut Andre mengatakan, jika dari pemeriksaan nanti ada unsur kesengajaan, terbukti si pengemudi sedang balapan dengan temannya hingga terjadi kejar-kejaran, maka itu sudah masuk unsur kesengajaan."Jika terbukti ada unsur kesengajaan, maka si pengemudi Lamborghini akan dijerat Pasal 311 ayat (1) Undang-Undang LLAJR. Karena itu perbuatan mengemudi secara ugal-ugalan yang membahayakan lalu lintas, bahkan bisa timbul korban meninggal dunia, maka pengemudi diancam pidana maksimal 12 tahun penjara," tandasnya. Tapi kalau tak ada unsur kesengajaan, si pengemudi hanya dijerat Pasal 310 ayat (4) Undang-Undang LLAJ dengan ancaman pidana maksimal 6 tahun penjara. "Untuk status tersangka itu pasti. Dia (pengemudi Lamborghini) tetap akan kita tahan. Hanya saja (untuk menentukan Pasal 311 atau 310) kita tetap perlu pendalaman," paparnya. Pengemudi Lamborghini diperiksa intensif pihak kepolisian. Pemeriksaan itu terkait insiden kecelakaan menabrak warung Susu Telur Madu Jahe (STMJ) di Jalan Manyar Kertoarjo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (29/11). Pengemudi mobil mewah Pengemudi Lamborghini Wiyang Lautner (24), warga Darmo Husada Regency 270, diperiksa intensif oleh pihak bernomor polisi B 2258 WM itu langsung digiring ke RS Dahlan guna menjalani tes urine, namun hasilnya negatif. "WL (Wiyang) kita bawa ke rumah sakit milik Polrestabes Surabaya untuk menjalani tes urin. Tapi hasilnya negatif (bebas narkoba). Untuk pemeriksaan selanjutnya, kita masih melakukan pendalaman," kata Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Andre Manuputti.Dengan hasil urine negatif, lanjut dia, pihak kepolisian akan melakukan pemeriksaan ulang. "Kita akan minta keterangan lagi. Kronologis kejadiannya seperti apa? Bagaimana kejadian sebelum mobil ini menabrak warung hingga menyebabkan satu korban tewas dan dua luka-luka," tegasnya.
Ferrari milik Mantan Menteri BUMN Dahlan Ikshan ringsek
Lamborghini Hotman Paris tabrak mobil box, satu orang tewas
Kecelakaan terjadi di KM 1700 Tol Wiyoto Wiyono arah Bandara Soekarno Hatta antara mobil box bernopol B9642 BCI dengan Lamborghini yang dikendarai pengacara Kondang Hotman Paris Hutapea.Kasubdit Pembinaan dan Penegakan Hukum Direktorat Lalu lintas Polda Metro Jaya AKBP Hindarsono, mengatakan insiden tersebut terjadi sekitar pukul 05.30 WIB, Minggu ( 5/10) yang menewaskan satu orang. Sementara seorang lainnya mengalami luka-luka. Hotman Parisnya sendiri mengalami luka ringan.Peristiwa tersebut bermula saat mobil box mengalami pecah ban dan kemudian terguling. Sementara Lamborghini hijau yang dikendarai Hotman berada tepat di belakang mobil box tersebut."Jadi mobil boxnya pecah ban, di belakang ada lamborghini yang dikendarai Hotman. Karena tidak memungkinkan (mengerem) akhirnya lamborghini menabrak mobil box hingga terguling," ujar Hindarsono.Korban tewas yaitu Dedy Sulaeman (31), warga Jalan H Sucipto RT 02 RW 08, Belendung, Tangerang. Dedy tewas akibat mengalami luka di bagian kepala dan patah tulang di beberapa bagian tubuhnya. Sementara itu sang kernet, yaitu Mulyono (33) yang merupakan warga Parung Kulon RT 01 RW 04 Mekar, Bojong Sari, Depok, Jawa Barat, hanya mengalami luka ringan dan saat ini menjalani perawatan di Rumah Sakit Mitra Kemayoran."Kondisi kedua kendaraan cukup parah. Untuk mobil lamborghini hijau berpelat B 333 NIP dengan pengendara atas nama Hotman Paris Hutapea, 55, warga Jalan Sanur Indah Nomor 9 Villa Sanur Indah Kelapa Gading, Jakarta Utara, mengalami kerusakan parah di bagian depan," pungkasnya.
(mdk/ang)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara Kompol Edy Purwanto menyatakan, pihaknya masih menyelidiki kecelakaan yang menewaskan pria tanpa kartu identitas itu.
Baca SelengkapnyaAtas kejadian itu, satu orang dilaporkan mengalami luka berat
Baca SelengkapnyaTiba-tiba mobil landcruiser yang dikendarai oleh owner Pallubasa Serigala ini tiba-tiba menabrak bagian belakang truk kontainer yang juga melintas.
Baca SelengkapnyaPeristiwa itu terjadi pagi tadi Rabu (8/5) jelang subuh pukul 05.10 WIB.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan pantauan merdeka.com di lokasi, mobil yang awalnya tertutup kain merah itu akhirnya dibuka.
Baca SelengkapnyaTiba- tiba melihat Mobil Ferrari yang dikendarai RAS (29) melaju dari arah Semanggi setelah keluar dari kawasan SCBD.
Baca SelengkapnyaPorsche yang tabrak truk dari belakang tersangkut dan terseret sejauh 150 meter
Baca SelengkapnyaViral mobil menghantam warung dan 7 motor di Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Baca SelengkapnyaSaat ini peristiwa tersebut masih diselidiki oleh polisi.
Baca SelengkapnyaFerrari berwarna merah melaju kencang menyeruduk sejumlah kendaraan yang tengah berhenti.
Baca SelengkapnyaSatu orang tewas akibat kecelakaan antara mobil porsche dan truk di Tol Dalam Kota itu.
Baca SelengkapnyaMobil Toyota Land Cruiser yang dikendarai owner Pallubasa Serigala tersebut menabrak bagian belakang truk kontainer.
Baca Selengkapnya