Kasus Pembobolan ATM Ramyadjie Priyambodo, Polisi Periksa 10 Saksi
Merdeka.com - Polisi sudah memeriksa 10 orang saksi terkait kasus pembobolan anjungan tunai mandiri Bank Central Asia atau ATM BCA. Dalam kasus ini, polisi sudah mengamankan pelaku atas nama inisial Ramyadjie Priyambodo di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, pada 26 Februari 2019 lalu.
"10 Saksi sudah kita periksa kita sedang pemberkasan penyelesaian berkas perkara," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (19/3).
Argo mengaku, saat ini penyidik belum melakukan pemeriksaan secara mendalam terkait dugaan adanya aliran dana kepada Hashim Djojohadikusumo.
-
Siapa keponakan Prabowo Subianto? Perlu diketahui, Thomas Djiwandono alias Tommy merupakan keponakan Presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Siapa ajudan Prabowo Subianto? Pada masa kampanye pilpres beberapa waktu lalu nama Mayor Teddy mendadak naik daun. Ia diketahui merupakan abdi negara yang bertugas sebagai ajudan pribadi Prabowo Subianto. Selain Mayor Teddy, sosok Rajif Sutirto juga ikut viral di masa kampanye pilpres beberapa waktu lalu. Laki-laki yang bertugas sebagai Komponen Cadangan (KC) TNI ini juga menjadi ajudan pribadi Prabowo Subianto bersama Mayor Teddy.
-
Siapa yang operasi Prabowo? Tim dokter itu diketuai oleh Brigjen TNI Purn dr Robert Hutauruk.
-
Siapa kakek Prabowo Subianto? Ia adalah cucu dari Raden Mas Margono Djojohadikusumo, pendiri Bank Negara Indonesia (BNI) 46 dan anggota Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).
"Kita belum sampai kesana ya," ujarnya.
Sebelumnya, Ramyadjie Priyambodo ditangkap penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya. Dia diduga membobol ATM dengan modus skimming atau penggandaan ATM.
Ramyadjie Priyambodo ditangkap pada 26 Februari 2019. "Tersangka ditangkap di bilangan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, pada 26 Februari 2019," kata Argo saat dihubungi Liputan6.com, Minggu (17/3).
Tersangka, jelas Argo, membobol ATM salah satu bank swasta. Berdasarkan laporan salah satu korban pada tanggal 11 Februari 2019.
"Tersangka adalah wiraswasta dan beralamat di Menteng, Jakarta Pusat," beber Argo.
Akibat kejahatan tersebut, ditaksir kerugian Rp 300 juta. Hasil penyelidikan, polisi menyita masker saat tersangka melakukan kejahatannya, 1 buah ATM, dan 2 buah atm warna putih yang sudah diduplikasi, selain juga handphone dan peralatan skimming.
Masih Kerabat Prabowo
Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN), Andre Rosiade membantah tudingan, pembobol Anjungan Tunai Mandiri (ATM) adalah keponakan capres Prabowo Subianto. Dia menjelaskan tersangka kasus skimming tersebut hanya saudara jauh Prabowo.
"Bukan ponakan ya. Pertama yang bersangkutan bukan keponakan Prabowo yang bersangkutan tapi kerabat jauh," kata Andre di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3).
Dia menjelaskan, persoalan ini adalah murni kasus hukum yang tidak ada kaitannya dengan BPN. Juga tidak ada kaitannya dengan adik kandung Prabowo, Hashim Djojohadikusumo.
"Tidak ada urusan dengan Tidar (organisasi di Gerindra) dengan Gerindra dengan Pak Hashim. Lalu kami akan tuntut link-link yang coba-coba lakukan kampanye hitam, dengan mengaitkan Pak Hashim, Tidar, Gerindra atau BPN," ungkap Andre.
Politikus Partai Gerindra ini tidak bisa menjelaskan secara rinci seperti apa hubungan kekerabatan Prabowo dengan oknum tersebut. Dia hanya menjelaskan, ayah Prabowo memiliki hubungan kekerabatan dengan orangtua pelaku itu.
"Enggak tahu tapi kata pimpinan kalau enggak salah Pak Mitro almarhum itu masih sepupuan sama kakeknya atau orangtua yang bersangkutan tapi saya enggak tau persis tapi info ini baru saya dapatkan tadi dari direktur advokasi dan hukum BPN," ucap Andre.
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pramono menyerahkan semuanya ke tim pemenangan terkait langkah hukum yang akan diambil.
Baca SelengkapnyaPresiden terpilih Prabowo Subianto masih menggodok susunan kabinet yang akan dipimpin
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto bakal memperkuat KPK jika terpilih menjadi presiden RI.
Baca SelengkapnyaBeredar video mengklaim Anies berhasil bongkar dana ilegal milik Prabowo senilai Rp1 M, simak penelusurannya
Baca SelengkapnyaHashim Djojohadikusumo sebelumnya dilaporkan ke polisi setelah menyebut deklarasi Golkar mendukung Prabowo Subianto atas seizin Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaSempat terjadi perdebatan antara Aiman dengan penyidik pada Jumat 26 Januari 2024.
Baca SelengkapnyaSaras mengaku telah mengadu kepada Kapolri Listyo Sigit Prabowo terkait permasalahan Ipda Rudy Soik
Baca SelengkapnyaKusnadi juga membuat laporan ke Bareskrim Mabes Polri dengan dugaan perampasan ponselnya setelah sebelumnya mendatangi Komnas HAM.
Baca SelengkapnyaAnies Baswedan beri nilai 11 atas kinerja Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan dalam sesi debat capres
Baca SelengkapnyaVideo yang beredar Prabowo bersama Presiden Jokowi tengah menyapa warga, kemudian terdengar teriakan "Presiden Anies
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto menolak saran dari TKN untuk menyerang balik Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo di debat Capres.
Baca SelengkapnyaDia menilai debat kelima capres-cawapres itu merupakan ‘ibu’ dari seluruh debat politik di Indonesia.
Baca Selengkapnya