Kata Politikus PKS Fahri Hamzah tentang perayaan Valentine Day
Merdeka.com - Perayaan hari kasih sayang atau yang biasa disebut valentine day menjadi pro dan kontra bagi sebagian masyarakat di Indonesia. Ada yang menganggap valentine suatu hal yang biasa saja dan ada juga yang menilai hari kasih sayang pada tanggal 14 Februari ini harus disiapkan secara khusus, terutama bagi yang sudah memiliki pasangan.
Lalu bagaimana tanggapan pro dan kontra di masyarakat tentang hari valentine ini bagi Politikus PKS Fahri Hamzah?
Melalui akun Twitternya, @fahrihamzah, pihaknya sedikit berkelakar tentang asal usul hari valentine muncul. Dia mengisahkan, hari kasih sayang awalnya terjadi karena ada kisah seorang perempuan bernama Entin yang terbentur kepala sampai membuat sang suami kaget bukan kepalang.
-
Kenapa MUI haramkan Hari Valentine? Menurut Fatwa MUI Nomor 3 Tahun 2017, memperingatkan umat Islam bahwa merayakan Hari Valentine setiap tanggal 14 Februari hukumnya haram. Hal ini berdasarkan kepada alasan berikut:Hari Valentine bukan termasuk dalam tradisi Islam. Hari Valentine dikhawatirkan menjerumuskan pemuda muslim kepada pergaulan bebas, seperti berhubungan intim atau seks sebelum menikah. Hari Valentine berpotensi membawa keburukan.
-
Kenapa Islam haramkan Valentine? Pasalnya, Hari Valentine yang dirayakan setiap 14 Februari itu, lebih banyak diisi dengan hal-hal buruk dan tidak bermanfaat, seperti pesta, maksiat, dan mabuk-mabukkan.
-
Apa Valentine menurut Islam? Hari Valentine menurut Islam adalah hal yang tidak perlu diikuti.
-
Kenapa orang tua menolak anak remaja pacaran? Alasan utamanya adalah karena usia mereka yang belum matang dan kekhawatiran bahwa pacaran dapat memicu tindakan kriminal.
-
Apa itu Hari Valentine? Setiap tahunnya, banyak dari masyarakat dunia akan merayakan Valentine's Day atau Hari Valentine.
-
Apa arti Hari Valentine? Hari Valentine identik dengan hari kasih sayang.
"Alkisah Kepala si entin bocor. Suaminya panik dan berteriak. Pale Entin! 10x terdengar Palentin!" tulis Fahri Hamzah dikutip merdeka.com, Sabtu (14/2).
Benarkah kisah ini yang dirayakan hari ini?, lanjut Fahri, kasih sayang suami kepada istrinya yang terluka. Dia menambahkan, katanya kisah ini ada di Batavia. Pale itu artinya kepala, entin nama istri. Lalu nama suaminya siapa.
"Marilah kita menertawakan kegamangan kita dalam menghadapi arus dunia yang deras melanda," lanjut dia.
Fahri mengkritik budaya masyarakat Indonesia yang selalu mengikuti bangsa lain, bukannya bangga dengan budaya sendiri. Akhirnya, bangsa Indonesia selalu terbawa arus dari luar meskipun itu berdampak buruk bagi masyarakat Indonesia sendiri.
"Dan dalam kebudayaan yang dungu. Kita semua menjadi konsumen dan ikut mau para produsen, termasuk budaya," terang dia.
Wakil Ketua DPR ini menilai wajar banyak orang tua yang melarang anak-anaknya merayakan hari valentine. Menurut dia, itu merupakan sebuah pertahanan dari gempuran budaya asing yang masuk ke Tanah Air.
"Kalau kita melarang anak-anak mudah kita merayakan hari ini. Sadarlah bahwa itu pertahanan. Kapan kita menyerang?" kata dia.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berikut penjelasan secara rinci hukum Valentine dalam Islam. Apakah haram?
Baca SelengkapnyaMenilik sejarah Hari Valentine menurut Islam, serta mengenali bagaimana hukumnya bagi umat Muslim.
Baca SelengkapnyaFikri mengatakan bahwa semangat dan amanat pendidikan nasional adalah menjunjung budi pekerti yang luhur.
Baca SelengkapnyaMenurutnya, semua pihak juga harus bersyukur sekarang, karena ketegangan seperti ini tidak terlalu besar.
Baca SelengkapnyaPerayaan malam tahun baru bertentangan dengan syariat Islam dan mengganggu ketertiban.
Baca SelengkapnyaPenyediaan alat kontrasepsi bagi pelajar dan remaja diatur dalam PP Nomor 28 Tahun 2024 tentang Peraturan Pelaksanaan UU nomor 17 tahun 2023 tentang Kesehatan.
Baca SelengkapnyaKPK meminta semua pihak agar tidak melakukan cara-cara yang bertentangan dengan sikap antikorupsi.
Baca Selengkapnya"Kalau dalam agama itu hukumnya haram, karena serangan fajar bagian dari money politics."
Baca SelengkapnyaMenko Polhukam melihat ada kerawanan pengerahan anak-anak saat masa kampanye Pilkada.
Baca SelengkapnyaTrubus khawatir, sikap FPI yang penuh kontroversi akan kembali muncul jika AMIN menang
Baca SelengkapnyaSemakin jelas bahwa selama ini, ada pihak yang teriak-teriak curang padahal dirinya sebagai pelaku kecurangan.
Baca SelengkapnyaSebagai perayaan global yang dinanti-nanti, Hari Valentine memiliki asal-usul yang sarat makna.
Baca Selengkapnya