Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Katulampa siaga 1, warga Jakarta diminta waspada banjir kiriman

Katulampa siaga 1, warga Jakarta diminta waspada banjir kiriman bendungan katulampa. ©2014 merdeka.com/angga yudha pratomo

Merdeka.com - Hujan deras di hulu Sungai Ciliwung di daerah Puncak telah menyebabkan tinggi muka air naik dengan cepat. Berdasarkan pantauan Pusdalops BPBD DKI Jakarta, tinggi muka air di Bendung Katulampa terukur 200 cm pada pukul 22.00 WIB atau menunjukkan level Siaga 1.

"Atau level tertinggi dalam peringatan dini banjir Jakarta. Bahkan pada pukul 22.20 Wib tinggi muka air Sungai Ciliwung mencapai 250 cm (Siaga 1). Kondisi masih hujan deras di bagian hulu," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho dalam keterangan pers di Jakarta, Senin (7/3).

Sutopo mengatakan, diperkirakan 9-11 jam ke depan permukiman di daerah-daerah di bantaran Sungai Ciliwung berpotensi terendam banjir. Sutopo pun meminta warga antisipasi wilayah aliran Sungai Ciliwung yang berpotensi banjir.

"Meskipun tidak akan terjadi banjir besar karena sungai-sungai lainnya masih kondisi aman. Namun tetap perlu diwaspadai," katanya.

Sutopo menambahkan, cepatnya kenaikan tinggi muka air sungai dari Siaga 3 menjadi Siaga 1 dalam kurun waktu kurang dari satu jam menunjukkan bahwa daerah aliran sungai Ciliwung sudah rusak. Sementara itu sungai-sungai yang lain secara umum kondisi masih normal pada pukul 22.00 Wib sehingga banjir besar tidak akan melanda Jakarta.

"Banjir hanya terjadi di daerah bantaran sungai yang sudah berkembang menjadi permukiman," ucapnya.

Berikut wilayah di Jakarta yang diminta waspada terhadap banjir kiriman:

- Srengseng Sawah

- Pejaten Timur

- Rawajati

- Kalibata

- Pengadegan

- Cawang

- Kebon Baru

- Bukit Duri

- Bidara Cina

- Kampung Melayu (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Katulampa Bogor Siaga 2, Warga Jakarta di Wilayah-Wilayah Ini Diminta Waspada Banjir
Katulampa Bogor Siaga 2, Warga Jakarta di Wilayah-Wilayah Ini Diminta Waspada Banjir

Pos jaga Bendung Katulampa Kota Bogor, Jawa Barat mencatat peningkatan debit tinggi muka air (TMA) hingga siaga 2.

Baca Selengkapnya
Kali Ciliwung Meluap, 18 RT di Jakarta Timur Terendam Banjir
Kali Ciliwung Meluap, 18 RT di Jakarta Timur Terendam Banjir

Banjir melanda 18 RT di Jakarta Timur akibat luapan Kali Ciliwung

Baca Selengkapnya
16 RT di DKI Jakarta Terendam Banjir, Ini Penyebabnya
16 RT di DKI Jakarta Terendam Banjir, Ini Penyebabnya

Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 pada malam hari.

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan, 16 RT Terendam Banjir Sabtu Pagi
Jakarta Diguyur Hujan, 16 RT Terendam Banjir Sabtu Pagi

Banjir ini disebabkan hujan yang melanda sebagian wilayah Jakarta.

Baca Selengkapnya
FOTO: Waspada Wilayah DKI Jakarta Diguyur Hujan dari Siang hingga Malam
FOTO: Waspada Wilayah DKI Jakarta Diguyur Hujan dari Siang hingga Malam

BMKG memperkirakan wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu diguyur hujan dari siang hingga malam hari.

Baca Selengkapnya
BPBD Jakarta Keluarkan Peringatan Banjir Rob, 10 Wilayah Pesisir Waspada
BPBD Jakarta Keluarkan Peringatan Banjir Rob, 10 Wilayah Pesisir Waspada

Potensi banjir Rob di Jakarta disebabkan beberapa fenomena.

Baca Selengkapnya
54 RT di Jakarta Kebanjiran, Terparah di Jaktim
54 RT di Jakarta Kebanjiran, Terparah di Jaktim

18 wilayah di Jakarta masih tergenang dengan ketinggin air beragam.

Baca Selengkapnya
Waspada! Banjir Rob Ancam Pesisir Jakarta pada 21-29 Mei 2024
Waspada! Banjir Rob Ancam Pesisir Jakarta pada 21-29 Mei 2024

Waspada! Banjir Rob Ancam Pesisir Jakarta pada 21-29 Mei 2024

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Semalaman, Ini Titik-titik Wilayah Tergenang Banjir
Jakarta Diguyur Hujan Semalaman, Ini Titik-titik Wilayah Tergenang Banjir

Wilayah di DKI Jakarta tergenang karena hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang terjadi dari Rabu (29/11) malam hingga Kamis (30/11).

Baca Selengkapnya
Wilayah Jabar Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem, Perbaikan Tanggul Sungai Cikapundung Dikebut
Wilayah Jabar Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem, Perbaikan Tanggul Sungai Cikapundung Dikebut

BMKG memprediksi cuaca ekstrem, terutama hujan dengan intensitas tinggi, terjadi di beberapa wilayah Jawa Barat selama sepekan ke depan.

Baca Selengkapnya
30 RT di DKI Jakarta Masih Terendam Banjir, Berikut Rinciannya
30 RT di DKI Jakarta Masih Terendam Banjir, Berikut Rinciannya

Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat

Baca Selengkapnya
Bekasi Diguyur Hujan Deras sejak Siang, Tanggul Kali Cilemahabang Jebol 20 Meter
Bekasi Diguyur Hujan Deras sejak Siang, Tanggul Kali Cilemahabang Jebol 20 Meter

Hujan deras sejak siang hingga malam hari menyebabkan tanggul Kali Cilemahabang, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi jebol sepanjang sekitar 20 meter, Kamis (4/1).

Baca Selengkapnya