Kawasan Sumatera diselimuti asap, Emil ajak bobotoh gelar istisqa
Merdeka.com - Sebelum kirab Persib Bandung yang rencana akan dilakukan Minggu 25 Oktober , Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengajak bobotoh menggelar salat istisqa. Salat sunat tersebut dimaksudkan untuk meminta hujan di beberapa wilayah Indonesia yang terdampak kebakaran hutan.
Asap pekat masih menyelimuti beberapa Kota di Pulau Sumatera. Sehingga hujan adalah bagian solusi untuk memadamkan api yang terus melumat kawasan hutan gambut.
"Jadi pagi istisqa mendoakan mereka yang membutuh hujan hadir di daerahnya yang terkena asap, siangnya baru arak-arakan Persib di Tegalega. Di situ akan diumumkan donasi yang sudah dikumpulkan," ungkap pria yang akrab disapa Emil di Balai Kota Bandung, Kamis (22/10).
-
Apa itu doa minta hujan? Doa minta hujan juga disebut dengan doa istiqa. Doa ini sangat dianjurkan untuk dibaca sebanyak mungkin saat musim kemarau, di mana intensitas hujan semakin berkurang bahkan tidak ada hujan sama sekali.
-
Bagaimana cara berdoa minta hujan? Selain dengan memanjatkan doa minta turun hujan, umat Islam juga dapat melakukan beberapa amalan. Di antaranya yakni bersedekah, melakukan sholat sunnah, hingga menjalani hidup dengan ikhlas.
-
Kenapa orang berdoa minta hujan? Doa meminta turun hujan terjadi ketika berada di musim kemarau panjang yang menyebabkan hujan tidak kunjung turun dan menyebabkan kekeringan.
-
Bagaimana cara memohon hujan? Mengutip NU Online, berikut kami merangkum kumpulan doa minta hujan dan artinya, bisa Anda diamalkan.
Salat dua rakaat tersebut akan dilakukan di Masjid Raya Bandung Alun-Alun pada Minggu pagi. "Salat ingin Alun-Alun nanti itu penuh. Siangnya baru geser (Tegalega)," terangnya.
Selain meminta salat hujan Emil juga sedang mengumpulkan uang kepada donasi yang ingin menyumbangkan langsung kepada korban asap pekat.
Sumbangan tersebut dilakukan dengan berbagai cara. "Jadi ada sumbangan kencleng, masjid, gereja dikumpulkan ke RW. Nanti dikumpulkan kelurahan dan diserahkan ke Dinsos Kota Bandung," terangnya.
Cara lain juga dilakukan dengan cara mengirim pesan singkat, di mana Pemkot Bandung sudah bekerja sama dengan salah satu provider. Selanjutnya melalui www.kitabisa.com.
"Baru sehari sudah kekumpul Rp32 juta. Nanti Dinsos mewakili warga Bandung untuk menyerahkan," jelasnya.
"Kita pokoknya jangan sampai lupa luapan kegembiraan ini melupakan mereka yang terkena musibah. Gesture bobotoh peduli ini semoga jadi tradisi. Sesama merah putih sama ya tolong menolong," katanya.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kemarau yang berkepanjangan menyebabkan kekeringan di sejumlah desa di Banyuwangi dan menurunnya debit air di sejumlah waduk.
Baca SelengkapnyaAngin puting beliung berputar-putar tepat di tengah jemaah salat istisqa di Banyuwangi.
Baca SelengkapnyaLama dilanda kemarau, warga di Jambi lakukan salat istisqa untuk meminta hujan dan langsung dikabulkan.
Baca SelengkapnyaMengimbau masjid seluruh Indonesia untuk melaksanakan Salat Istisqa atau salat untuk meminta hujan.
Baca SelengkapnyaWali Kota Depok Mohammad Idris menjadi imam pelaksanaan salat istisqa yang digelar di lapangan Balai Kota Depok.
Baca SelengkapnyaBMKG memprediksi Indonesia mengalami kemarau panjang tahun ini.
Baca SelengkapnyaSalat Istisqa sudah berlangsung dari pukul 07.00 WIB hingga pukul 07.40 WIB.
Baca SelengkapnyaMomen haru dan suka cita datang dari tim Manggala Agni yang melakukan sujud syukur saat pemadaman kebakaran hutan.
Baca SelengkapnyaDi kondisi kemarau yang berkepanjangan umat Islam dianjurkan memanjatkan doa minta hujan. Doa minta hujan ini dibaca untuk memohon keberkahan hujan dari Allah.
Baca SelengkapnyaShalat istisqa termasuk shalat sunnah yang dianjurkan ketika terjadi kekeringan atau musim kemarau yang berkepanjangan.
Baca SelengkapnyaKekeringan yang terjadi disebabkan kemarau panjang dan sebagai dampak banyaknya pembangunan perumahan.
Baca SelengkapnyaBacaan doa minta turun hujan dapat diamalkan pada waktu musim kemarau panjang.
Baca Selengkapnya