Kebakaran Kembali Terjadi, Anggota Komisi VII Minta Pertamina Audit Seluruh Kilang
Merdeka.com - Anggota Komisi VII DPR RI Mulyanto meminta Pertamina menangani serius kebakaran kilang Pertamina di Cilacap, Jawa Tengah yang terjadi kemarin (13/11). Sebab kebakaran serupa sebelumnya terjadi Juni 2021 lalu.
Mulyanto mengatakan, perlu audit secara menyeluruh kilang yang ada di Indonesia. Ia khawatir dengan kondisi kilang di Indonesia. Perlu dilakukan pemetaan kondisi masing-masing kilang untuk diambil langkah mitigasinya.
"Menurut saya perlu audit secara menyeluruh kilang yang ada untuk dapat dipetakan kondisi masing-masing kilang, sehingga diketahui mana yang masih hijau, kuning, dan merah serta langkah mitigasinya. Serta terpantau secara real time," ujar Mulyanto kepada wartawan, Minggu (14/11).
-
Kenapa Pertamina melakukan revitalisasi kilang? Tidak hanya meningkatkan kapasitas produksi dan kualitas produk kilang tetapi juga memproduksi produk green energy seperti petrokimia, gas dan turunannya.
-
Dimana proyek kilang baru Pertamina berada? Pertamina saat ini sedang fokus menyelesaikan Refinery Development Master Plan (RDMP) Balikpapan, dimana proyek tersebut memasuki milestone baru yaitu program Turn Around (TA) Revamp yang ditargetkan selesai di awal Mei 2024.
-
Mengapa Pertamina membangun kilang baru di Balikpapan? Keberhasilan proyek RDMP Balikpapan akan menaikkan kapasitas produksi Kilang Balikpapan sebesar 100 ribu barrel per hari, yang artinya kapasitas produksi Kilang Balikpapan menjadi 360 ribu barrel per hari dari kapasitas awal 260 ribu barrel hari.
-
Kenapa Pertamina perlu antisipasi gejolak ekonomi global? Erick menyebut kondisi ini memicu menguatnya dolar AS terhadap rupiah dan tentunya kenaikan harga minyak WTI dan Brent yang masing-masing telah menembus 85,7 dolar AS dan 90,5 dolar AS per barel.'Harga minyak ini bahkan diprediksi beberapa ekonom bisa mencapai 100 dolar AS per barel apabila konflik meluas dan melibatkan Amerika Serikat,' lanjut dia.
-
Mengapa Pertamina Hulu Energi fokus pada aspek keselamatan kerja? 'PHE akan terus melaksanakan kinerja unggul dengan mengedepankan aspek safety di setiap lini Pekerjaan yang sesuai dengan good corporate governance,’’ jelas Chalid Said Salim, Direktur Utama PHE.
-
Kenapa Pertamina cek SPBB di Ketapang - Gilimanuk? Dengan terkoneksinya tol trans jawa, jalur darat dari Jawa menuju Bali meningkat signifikan, apalagi ketika liburan saat ini. Karena itu, kesiapan layanan BBM bagi mobilitas masyarakat dan kecepatan pengisian bahan bakar kapal bisa sangat mempengaruhi operasional penyebrangan ASDP serta kelancaran proses bongkar muat kapal di Pelabuhan,' terang Arya.
"Pertamina perlu serius menangani kebakaran kilang ini," sambungnya.
Mulyanto mencatatkan kebakaran kemarin merupakan ketiga di tahun 2021 dan kebakaran kedua di tempat yang sama. Seperti kasus sebelumnya muncul tanda serupa yaitu hujan dan petir.
Pada kebakaran Juni 2021, Komisi VII DPR RI mendapatkan pemaparan hasil analisis penyebab kebocoran dan kebakaran tangki BBM di kilang Cilacap dari Dirut Pertamina.
Hasil analisis BPPT, ITB, Kementerian ESDM dan Det Norske Veritas (DNV), dijelaskan penyebabnya utamanya adalah korosi dan petir traveling. Saat itu diambil langkah pencegahan korosi dan petir. Pertamina, kata Mulyanto, berjanji melaksanakan pencegahan melampaui standar yang ada.
"Bahkan saat itu Pertamina berjanji untuk melaksanakan pencegahan melampau standar yang ada (beyond standard)," katanya.
Namun, peristiwa kebakaran kemarin memperlihatkan tindak lanjut yang dijanjikan Pertamina tidak dikerjakan dengan baik sehingga tidak mampu mencegah kebakaran kilang. Mulyanto menilai Pertamina terkesan menganggap ringan kebakaran kilang.
"Kelihatannya rencana tindak lanjut tersebut tidak dijalankan dengan baik, sehingga tidak mampu mencegah kasus kebakaran kilang," katanya.
"Terkesan Pertamina menganggap ringan kasus kebakaran kilang ini," sambung Mulyanto.
(mdk/eko)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Lahan milik perusahaan yang disegel luasnya mencapai ribuan hektare.
Baca SelengkapnyaEnam daerah tersebut masuk dalam kategori rawan karena banyaknya jumlah kejadian kebakaran yang terjadi dalam tiga tahun terakhir.
Baca SelengkapnyaRK juga akan melakukan audit soal jumlahnya rasio pemadam kebakaran apakah jumlah akan kekurangan personel atau infrastruktur yang kurang.
Baca SelengkapnyaDampak besar dari Karhutla pernah dialami Provinsi Sumatera Selatan pada tahun 2022.
Baca SelengkapnyaPerusahaan tambang memiliki kewajiban melakukan persemaian di lahan tambang.
Baca SelengkapnyaSejak awal tahun ini tercatat sudah 242 kejadian kebakaran
Baca Selengkapnya11 Perusahaan ini disanksi setelah KLHK menggelar operasi.
Baca SelengkapnyaAnies mendorong perlu adanya prioritas nomor satu untuk keselamatan di aktivitas pertambangan.
Baca SelengkapnyaProduk yang dihasilkan dari kilang sebagai bagian dari PSO juga dijaga tetap dapat terjangkau.
Baca SelengkapnyaKepolisian belum dapat memastikan apakah peristiwa kebakaran ini terdapat indikasi kesengajaan atau tidak.
Baca SelengkapnyaAirlangga mengaku kehadirannya dalam masalah ini karena menyangkut banyak hal dalam perekonomian.
Baca Selengkapnya