Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kecelakaan Mobil, Dua Orang Meninggal Dunia

Kecelakaan Mobil, Dua Orang Meninggal Dunia Kecelakaan Mobil di Tasikmalaya. ©2022 Merdeka.com/Mochammad Iqbal

Merdeka.com - Sebuah mobil Suzuki Swift tertabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Leuwidahu, Indihiang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu (13/11) dini hari. 2 orang penumpang meninggal dan dua lainnya mengalami luka dalam kejadian tersebut.

Kepala Unit Penegakkan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Tasikmalaya Kota, Ipda Ipan Faisal mengatakan, mobil yang tertabrak kereta bernomor polisi Z 1315 HF. Mobil tersebut diketahui tertabrak kereta api Serayu jurusan Pasar Senen-Purwokerto.

"Pada saat kejadian, di dalam mobil diketahui ada empat orang yang terdiri dari seorang sopir dan tiga orang penumpang. Akibat kejadian ini, dua orang penumpang meninggal dunia, dan dua lainnya mengalami luka," katanya, Minggu (13/11).

Korban meninggal, dia menjelaskan, keduanya merupakan penumpang, yang salah satunya diketahui sempat terjepit di di dalam kendaraan yang ringsek akibat hantaman kereta api. Untuk satunya lagi, meninggal dunia saat mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Untuk dua orang yang mengalami luka, disebutnya adalah sopir dan penumpang. "Untuk korban yang mengalami luka saat ini sedang mendapatkan perawatan di RSUD dr Soekardjo," ujarnya.

Ipan mengaku, pihaknya sempat kesulitan saat berupaya mengevakuasi para korban karena kondisi kendaraan yang ringsek. Setelah berbagai upaya dilakukan, keempat orang korban akhirnya berhasil dikeluarkan dan langsung dievakuasi ke RSUD dr Soekardjo.

Dia mengungkapkan, kejadian kecelakaan terjadi sekitar pukul 04.30. Saat itu, mobil yang melaju dari arah Indihiang menuju Leuwidahu melintasi rel tanpa palang pintu di Parakannyasag kemudian datang KA Serayu dari arah Bandung menuju ke arah Stasiun Tasikmalaya.

"Saat ini kejadian kecelakaan dalam penanganan kami. Untuk identitas para korban, baik yang meninggal dan yang luka masih dalam proses pemeriksaan. Mobil yang digunakan para korban sudah kami bawa ke Mapolres Tasikmalaya Kota," pungkasnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mobil Tertabrak Feeder Kereta Cepat Whoosh Padalarang-Bandung, 5 Orang Tewas
Mobil Tertabrak Feeder Kereta Cepat Whoosh Padalarang-Bandung, 5 Orang Tewas

Tiga orang dinyatakan meninggal dunia. Lalu, dua orang penumpang mobil meninggal dunia setelah sempat dirawat di rumah sakit.

Baca Selengkapnya
Mobil Satpol PP Oleng Tabrak Dua Pemotor di Sunter Jakut, Satu Orang Tewas
Mobil Satpol PP Oleng Tabrak Dua Pemotor di Sunter Jakut, Satu Orang Tewas

Kecelakaan melibatkan mobil dinas Satpol PP dengan pemotor pada pukul 11.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Pelajar SMK Ditabrak Innova Saat Jalan Kaki & Tewas di Tempat, Begini Kronologi
Pelajar SMK Ditabrak Innova Saat Jalan Kaki & Tewas di Tempat, Begini Kronologi

Diduga sopir mobil Innova tersebut mengalami vertigo sehingga tidak dapat mengendalikan mobilnya.

Baca Selengkapnya
Polisi Tetapkan Sopir Truk Tangki Tabrak Pengunjung Karnaval di Pacet Tersangka
Polisi Tetapkan Sopir Truk Tangki Tabrak Pengunjung Karnaval di Pacet Tersangka

sopir truk tangki yang menabrak 15 penonton karnaval di Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Mojokerto ditetapkan tersangka.

Baca Selengkapnya
Kapolda Jabar Sampaikan Belasungkawa atas Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana di Ciater
Kapolda Jabar Sampaikan Belasungkawa atas Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana di Ciater

Menurut Wiyagus, langkah pertama yang dilakukan polisi dalam musibah ini yaitu proses evakuasi seluruh korban ke rumah sakit.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Etios Remuk Tertabrak KA Argo Wilis di Klaten & Tewaskan Satu Orang
Detik-Detik Etios Remuk Tertabrak KA Argo Wilis di Klaten & Tewaskan Satu Orang

Sementara satu korban korban kritis dibawa ke Rumah Sakit PKU Muhamadiyah Delanggu untuk mendapatkan perawatan intensif.

Baca Selengkapnya
Apa Penyebab Kecelakaan Maut di km 58 Tol Cikampek? Ini Kata Kapolri
Apa Penyebab Kecelakaan Maut di km 58 Tol Cikampek? Ini Kata Kapolri

Kapolri berharap kejadian ini tidak terulang kembali dan meminta pemudik tetap utamakan keselamatan.

Baca Selengkapnya
Bus Pahala Kencana Tabrak Truk di Tol Tembalang, Dua Orang Meninggal, Lima Luka Ringan
Bus Pahala Kencana Tabrak Truk di Tol Tembalang, Dua Orang Meninggal, Lima Luka Ringan

Polisi saat ini masih memburu keberadaan sopir bus.

Baca Selengkapnya
2 Pengendara Motor Tewas Usai Tabrakan dengan Truk Fuso di Puri Kembangan
2 Pengendara Motor Tewas Usai Tabrakan dengan Truk Fuso di Puri Kembangan

Jenazah kedua korban kecelakaan telah dibawa ke RSUD Cengkareng.

Baca Selengkapnya
Pemotor Bonceng Tiga Tabrak Truk Mogok di Jakpus, 2 Orang Tewas
Pemotor Bonceng Tiga Tabrak Truk Mogok di Jakpus, 2 Orang Tewas

Korban dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakpus.

Baca Selengkapnya
Kronologi Mobil Pengasuh Ponpes Sidogiri Tertabrak Kereta di Pasuruan, 4 Orang Tewas
Kronologi Mobil Pengasuh Ponpes Sidogiri Tertabrak Kereta di Pasuruan, 4 Orang Tewas

Mobil Kijang itu terseret hingga sekitar 150 meter dari titik awal tabrakan

Baca Selengkapnya
FOTO: Begini Kondisi KA Turangga dan KA Bandung Raya Usai Tabrakan Maut di Cicalengka Bandung
FOTO: Begini Kondisi KA Turangga dan KA Bandung Raya Usai Tabrakan Maut di Cicalengka Bandung

Sebanyak tiga orang dilaporkan tewas dalam insiden ini, yakni masinis, asisten masinis dan pramugara KA Turangga.

Baca Selengkapnya