Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kejagung perdalam isi pertemuan Setnov bahas Kontrak PT Freeport

Kejagung perdalam isi pertemuan Setnov bahas Kontrak PT Freeport Setya Novanto penuhi panggilan Kejagung. ©2016 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Kejaksaan Agung menjadwalkan kembali pemeriksaan terhadap Ketua Fraksi Partai Golkar Setya Novanto terkait dugaan pemufakatan jahat kasus Freeport atau Papa Minta Saham. Kejaksaan telah menyiapkan sejumlah pertanyaan untuk Novanto untuk memperdalam isi pertemuan antara Mantan Ketua DPR tersebut dengan Mantan Presdir PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsudin dan pengusaha minyak Reza Chalid terkait kasus tersebut.

"Kami ingin minta keterangan yang bersangkutan dengan isi pembicaraan. Apa isi pembicarannya, kan (Pemeriksaan) kemarin, pak Setnov membenarkan adanya pertemuan tersebut," ujar Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Arminsyah, Jakarta, Rabu (10/2).

Arminsyah menambahkan pihaknya sudah menyiapkan pertanyaan untuk Novanto pada pemeriksaan hari ini. Kejaksaan Agung juga akan menanyakan perihal substansi pembicaraan yang dilakukan Novanto. Apakah sesuai dengan isi rekaman percakapan yang telah dikantongi jaksa penyelidik atau tidak.

"Kita juga mau menanyakan apa sih yang dibicarakan, cuma kemarin sudah ada jawaban sementara bahwa meragukan apa yang kita dengarkan dan Setnov juga menyangkal rekaman tersebut," jelas Arminsyah.

Arminsyah klaim pihaknya telah mengantongi sejumlah bukti terkait penyelidikan kasus tersebut diantaranya rekaman percakapan dan rekaman CCTV di Pasific Place, Jakarta tersebut. Setnov sendiri sudah mengakui bila ada pertemuan tersebut.

"Kalau Setnov mengatakan benar ada pertemuan ini, apalagi CCTV, kecuali menyangkal kalau menyangkal kita punya bahwa ini loh ada temuan bukti semacam itu," tandasnya.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Kata KPK soal Laporan Korupsi Lelang Barang Rampasan yang Seret Nama Jampidsus Kejagung
Ini Kata KPK soal Laporan Korupsi Lelang Barang Rampasan yang Seret Nama Jampidsus Kejagung

Laporan ini terkait kasus dugaan korupsi lelang barang rampasan benda sita korupsi berupa satu paket saham PT Gunung Bara Utama (GBU).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jawaban Lugas Kejagung soal Jampidsus Diadukan LSM ke KPK, Adanya Laporan Keliru!
VIDEO: Jawaban Lugas Kejagung soal Jampidsus Diadukan LSM ke KPK, Adanya Laporan Keliru!

Febrie dilaporkan Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso bersama KSST atas dugaan keterlibatan kesepakatan lelang barang rampasan benda sita korupsi

Baca Selengkapnya
Tegas, Reaksi Kejagung Usai Jampidsus Dilaporkan ke KPK
Tegas, Reaksi Kejagung Usai Jampidsus Dilaporkan ke KPK

Kejagung mengapresiasi proses pelaporan terhadap seseorang apabila memang membawa fakta bukan karena niatan menjatuhkan nama seseorang.

Baca Selengkapnya