Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kejar Target 70 Persen, Pemprov Sulsel Gelar Gebyar Vaksinasi hingga 31 Desember

Kejar Target 70 Persen, Pemprov Sulsel Gelar Gebyar Vaksinasi hingga 31 Desember Vaksinasi Covid-19 di Indonesia Capai 32,1 Persen. ©2021 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan berusaha mengejar target 70 persen vaksinasi dosis pertama hingga 31 Desember 2021. Untuk mencapai target tersebut, akan memberikan doorprize kepada warga yang ikut vaksin mulai 16-31 Desember 2021.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sulsel, dr Arman Bausat mengatakan saat ini capaian vaksinasi untuk dosis pertama Sulsel mencapai 61,5 persen. Ia menyebut butuh sekitar 8,5 persen agar target capaian vaksinasi akhir tahun 2021 tercapai.

"Lagi sembilan hari tanggal 31 Desember, sementara pemerintah pusat mewajibkan kita mengejar target vaksinasi hingga akhir tahun sebesar 70 persen. Cakupan vaksinasi kita per hari ini sudah 61,5 persen, jadi kita masih butuh 8,5 persen untuk mencapai 70 persen dosis satu," ujarnya kepada wartawan di Kantor Gubernur Sulsel, Rabu (22/12).

Orang lain juga bertanya?

Untuk itu, Pemprov Sulsel merangsang warga agar mau divaksin dengan menggelar Gebyar Vaksinasi. Direktur Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Dadi Makassar ini mengatakan bagi warga yang mengikuti gebyar vaksinasi akan mendapatkan doorprize.

"Kita akan undi dua kali saat kedatangan bapak presiden yang direncakana pada 28 atau 27 Desember ini. Pada saat kedatangan beliau, rencananya akan diundi mobil 60 handphone dan enam motor," tuturnya.

Untuk undian kedua, sebut Arman, akan dilakukan pada 31 Desember 2021 pukul 16.00 Wita. Ia menyebut hadiah tersebut akan disebar ke 24 kabupaten/kota di Sulsel.

"Itulah pemerintah provinsi dalam hal ini bapak plt gubernur berkeinginan untuk merangsang masyarakat untuk ramai-ramai lagi datang vaksinasi pada 9 hari terakhir ini," tuturnya.

Koordinator Satua Tugas (Satgas) Covid-19 Sulsel ini menambahkan untuk mengantisipasi membludaknya warga ikut vaksinasi, pihaknya akan memaksimalkan jumlah vaksinator.

"Memang akan ada kendala di lapangan karena adanya antusiasme masyarakat. Kita berharap TNI, Polri, Pemda, puskesmas, dan rumah sakit bersama-sama," ucapnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tarakan Kick Off PIN Polio 2024 Sebagai Upaya Pencegahan
Tarakan Kick Off PIN Polio 2024 Sebagai Upaya Pencegahan

Pemkot Tarakan melaksanakan Kick Off pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2024.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Targetkan NTT Bebas Rabies pada Desember 2024
Pemerintah Targetkan NTT Bebas Rabies pada Desember 2024

Target ini disampaikan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Letjen TNI Suharyanto.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kemenkes Gelar Pekan Imunisasi Nasional Polio Tahap Dua, Sasar 16 Juta Anak
FOTO: Kemenkes Gelar Pekan Imunisasi Nasional Polio Tahap Dua, Sasar 16 Juta Anak

Kegiatan ini dilakukan secara massal dan serentak sebagai bentuk penanggulangan kejadian luar biasa atau KLB Polio.

Baca Selengkapnya
"Sumsel Berkat" Dorong Capaian Peserta JKN hingga 95,90 Persen

Provinsi Sumatera Selatan mendeklarasikan Universal Health Coverage (UHC) atau cakupan kesehatan semesta, Rabu (13/9).

Baca Selengkapnya
Cegah DBD, Kemenkes Introduksi Vaksin Dengue Tahun Depan
Cegah DBD, Kemenkes Introduksi Vaksin Dengue Tahun Depan

Introduksi vaksin dengue bertujuan mencegah penyebaran demam berdarah.

Baca Selengkapnya
Kasus Polio dan TBC Naik, Jokowi Minta Kemenkes Gencarkan Vaksin
Kasus Polio dan TBC Naik, Jokowi Minta Kemenkes Gencarkan Vaksin

Jokowi mengingatkan agar anak-anak harus mendapatkan vaksin polio sebanyak empat kali.

Baca Selengkapnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dosis kelima atau booster ketiga.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya
Cegah Diare dan Kanker Serviks, Vaksinasi RV dan HPV Dimulai di Tasikmalaya
Cegah Diare dan Kanker Serviks, Vaksinasi RV dan HPV Dimulai di Tasikmalaya

Pemkot Tasikmalaya memulai program vaksinasi rotavirus (RV) dan human papillomavirus (HPV) pada Rabu (9/8).

Baca Selengkapnya
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember

Vaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Gelar Vaksinasi Polio di Stasiun Kereta Api, Berikut Jadwalnya
Dinkes DKI Gelar Vaksinasi Polio di Stasiun Kereta Api, Berikut Jadwalnya

Polio merupakan penyakit yang dapat dicegah melalui pemberian imunisasi kepada anak-anak.

Baca Selengkapnya
Jadwal PIN Polio 2024 Tahap 2, Tempat Imunisasi, dan Siapa Saja yang Bisa Memperolehnya
Jadwal PIN Polio 2024 Tahap 2, Tempat Imunisasi, dan Siapa Saja yang Bisa Memperolehnya

Ketahui jadwal pelaksanaan PIN Polio Tahap 2, di mana bisa memperolehnya, serta ditujukan pada siapa saja.

Baca Selengkapnya