Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Keluar Tol Pejagan dan Brebes Timur macet parah hingga 10 km

Keluar Tol Pejagan dan Brebes Timur macet parah hingga 10 km Ilustrasi kemacetan. Thrillist.com

Merdeka.com - Kepolisian Resor Kota Tegal, Jawa Tengah memberlakukan strategi contra flow jika kepadatan arus lalu lintas kendaraan di jalur pantai utara sudah pada titik 5-10 kilometer dari exit tol Brebes Timur.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Kota Tegal, AKP Aris Arianto mengatakan, stragtegi contra flow ini dikoordinasikan dengan Polda Jateng dan Polres Brebes.

"Jika kepadatan mencapai puncaknya maka rekayasa lalu lintas one way akan diberlakukan untuk mengurai penumpukan kendaraan," katanya seperti dilansir dari Antara, Minggu (3/7).

Orang lain juga bertanya?

Selain contra flow, kata dia, nanti diberlakukan one way dari arah Ketiwon (Kota Tegal) sampai Kramat (Kabupaten Tegal).

"Hanya saja, strategi ini diberlakukan jika kepadatan arus mudik kendaraan sudah mencapai titik puncaknya," jelasnya.

Hingga Minggu (3/7) malam, volume arus lalu lintas kendaraan di jalur pantura padat merayap. Bahkan, Polres Brebes juga telah melakukan contra flow arus lalu lintas kendaraan sebagai upaya mengurai kemacetan.

Meski sudah diberlakukan sistem contra flow kepadatan arus lalu lintas kendaraan terus meningkat hingga menimbulkan kemacetan parah, terutama di exit ToL Pejagan dan exit Tol Brebes Timur.

Kendaraan merayap pelan sehingga dari arah Brebes hingga Kota Tegal bisa ditempuh selama tiga jam padahal biasanya hanya 30 menit.

Kasat Lantas Polres Brebes, AKP Arfan Zulkan Sipayung mengatakan bahwa jalur pantura sangat padat sehingga Polres memberlakukan contra flow.

Pemudik, Hermanto (40) mengatakan dirinya sangat kelelahan karena sejak keluar dari pintu tol Brebes Timur, mobil yang ditumpangi hanya bisa merayap seperti semut.

"Sepuluh menit macet dan jalan hanya dalam hitungan detik. Mulai keluar dari pintu tol Brebes Timur hingga menempuh 10 kilometer harus membutuhlan waktu sekitar dua jam," katanya.

(mdk/sho)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Lalu Lintas Mudik di Tol Palikanci ke Jawa Tengah Padat Merayap di H-3 Idulfitri 1445 Hijriah
FOTO: Lalu Lintas Mudik di Tol Palikanci ke Jawa Tengah Padat Merayap di H-3 Idulfitri 1445 Hijriah

Mengantisipasi lonjakan pemudik, beberapa ruas tol trans Jawa menerapkan sistem satu arah, jalur pasang surut atau contra flow, hingga ganjil genap.

Baca Selengkapnya
FOTO: Macet Horor Lalu Lintas Menuju Puncak Bogor Imbas Penerapan One Way
FOTO: Macet Horor Lalu Lintas Menuju Puncak Bogor Imbas Penerapan One Way

Ribuan kendaraan roda empat dan roda dua terjebak kemacetan parah di kawasan Ciawi, Bogor.

Baca Selengkapnya
Arus Balik Masih Sepi, One Way dari Tol Kalikangkung hingga Cipali Siang Ini Ditunda
Arus Balik Masih Sepi, One Way dari Tol Kalikangkung hingga Cipali Siang Ini Ditunda

Untuk one way dari KM 414 ke KM 72 sesuai jadwal jam 14.00 WIB sementara tidak laksanakan

Baca Selengkapnya
FOTO: H+1 Lebaran, Penerapan One Way Bergantian Atasi Kemacetan Parah di Kawasan Puncak Bogor
FOTO: H+1 Lebaran, Penerapan One Way Bergantian Atasi Kemacetan Parah di Kawasan Puncak Bogor

Petugas kepolisian masih terus menerapkan kebijakan one way baik menuju Puncak maupun arah sebaliknya.

Baca Selengkapnya
Langkah Polisi Urai Kemacetan Arus Balik dari Garut ke Bandung
Langkah Polisi Urai Kemacetan Arus Balik dari Garut ke Bandung

Memberlakukan satu arah beberapa kali untuk mengatasi penumpukan agar kendaraan

Baca Selengkapnya
Banyak Pemudik Bandel Melewati Batas Jalur Contraflow Selepas Exit Tol Cikampek Utama
Banyak Pemudik Bandel Melewati Batas Jalur Contraflow Selepas Exit Tol Cikampek Utama

Petugas Patroli dari Polantas pun berusaha menertibkan pengendara yang melewati jalur contraflow.

Baca Selengkapnya
Jalur Puncak Bogor Kembali Normal Dua Arah Setelah Diberlakukan One Way Selama 8,5 Jam
Jalur Puncak Bogor Kembali Normal Dua Arah Setelah Diberlakukan One Way Selama 8,5 Jam

Penerapan one way begitu lama karena jumlah kendaraan menuju Jakarta ditaksir mencapai 50 ribu unit.

Baca Selengkapnya
Banjir di Tol Jagorawi Arah Jakarta KM 12 Sebabkan Macet Panjang, Polisi Berlakukan Contraflow
Banjir di Tol Jagorawi Arah Jakarta KM 12 Sebabkan Macet Panjang, Polisi Berlakukan Contraflow

Untuk mengurai kemacetan yang hingga kini masih terjadi, polisi saat ini tengah melakukan sistem Contraflow.

Baca Selengkapnya
Ini Titik dan Jam One Way hingga Contra Flow di Ruas Tol Saat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024
Ini Titik dan Jam One Way hingga Contra Flow di Ruas Tol Saat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024

Polri akan menggelar Operasi Ketupat 2024 untuk mengatur arus mudik dan balik Lebaran Idulfitri 1445 Hijriah.

Baca Selengkapnya
Siang Ini, Jalur Puncak Satu Arah ke Jakarta Masih Macet Parah Kecepatan Cuma 10 Km/Jam
Siang Ini, Jalur Puncak Satu Arah ke Jakarta Masih Macet Parah Kecepatan Cuma 10 Km/Jam

Polisi telah menerapkan rekayasa one way menuju Jakarta untuk mengurai kemacetan sejak pagi tadi.

Baca Selengkapnya
One Way Tol Cipali Batal Diterapkan Hari Ini, Hanya Contraflow di KM 55-KM 47 Tol Japek
One Way Tol Cipali Batal Diterapkan Hari Ini, Hanya Contraflow di KM 55-KM 47 Tol Japek

Pukul 18.15 WIB, contraflow satu lajur dari KM 55-KM 47 arah Jakarta di ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek mulai diberlakukan.

Baca Selengkapnya
One Way di KM 414 Tol Kalikangkung sampai KM 72 Tol Cipali Diperpanjang hingga Pukul 24.00 WIB
One Way di KM 414 Tol Kalikangkung sampai KM 72 Tol Cipali Diperpanjang hingga Pukul 24.00 WIB

One Way di KM 414 Kalikangkung hingga KM 72 Tol Cipali Diperpanjang sampai Pukul 24.00 WIB

Baca Selengkapnya