Keluarga korban ABK Charles bikin posko korban sandera

Merdeka.com - Keluarga ABK TB Charles menyulap mess sekaligus kediaman Elona Rahmadani, istri dari Robin Fiter (juru mudi), sebagai posko keluarga korban penyanderaan. Posko didirikan buat memudahkan komunikasi keluarga korban.
"Iya, didirikan pagi tadi sekitar jam 10.00-an," kata Cindy Aprillia Christiani Biduri (28), istri dari Eidgar Frederik Lahiwu (26) seorang ABK selamat, kepada merdeka.com, di mes karyawan PT Rusianto Bersaudara, Sungai Lais, Selasa (28/6).
Yang menarik, dalam spanduk label posko, tertera 3 harapan dan keinginan keluarga korban ABK TB Charles. Mulai dari meminta Presiden Joko Widodo segera memulangkan para ABK yang selamat ke keluarga masing-masing, perusahaan diminta bertanggung jawab atas keselamatan karyawan dan keluarga korban.
Terakhir, kepada pihak membantu pemulangan sandera sebelumnya, supaya dapat mengusahakan kepulangan sandera TB Charles.
Public External Relation PT Rusianto Bersaudara, Taufik Rahman menerangkan, perusahaan terus berkoordinasi bersama dengan pemerintah. Mereka terus berkoordinasi dengan pemerintah Filipina.
"Terkait kepulangan (6 ABK selamat) dari Balikpapan, rencana menggunakan kendaraan mobil. Sementara untuk tugboat di Pelabuhan Semayang, Balikpapan, dibawa oleh ABK pengganti. Kami diminta sedikit membatasi dalam berbicara. Dikhawatirkan mempengaruhi komunikasi yang sedang dilakukan (pemerintah)," kata Taufik.
Rencana pemulangan enam ABK selamat dari markas pangkalan angkatan laut (Lanal) Balikpapan, kembali dijadwal Selasa (28/6), pukul 15.00 WITA. Diperkirakan ke enamnya tiba malam ini di Samarinda.
Awak TB Charles disandera pada 20 Juni 2016 lalu, saat berada dalam perjalanan di perairan dari Filipina menuju ke Samarinda, Kalimantan Timur. Penyandera mengaku militan Abu Sayyaf. Mereka menawan tujuh dari total 13 ABK.
Enam lainnya dibebaskan supaya memberitahu pemerintah Indonesia terkait penyanderaan. Mereka tiba di pelabuhan Semayang, Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (25/6), sekira pukul 09.00 WITA. Mereka langsung diperiksa Lanal Balikpapan. (mdk/ary)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya