Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kemendes Fasilitasi 19 Desa Penyangga Destinasi Super Prioritas Mandalika Jelang WSBK

Kemendes Fasilitasi 19 Desa Penyangga Destinasi Super Prioritas Mandalika Jelang WSBK Direktur Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan (PDP) Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertingg. ©2021 Merdeka.com/Istimewa

Merdeka.com - Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat segera menggelar event internasional World Superbike (WSBK) 2021 dan FIM MotoGP World Championship (MotoGP) 2022. Pemerintah berharap gelaran internasional itu diharapkan menjadi momentum memperkenalkan keindahan alam dan kekayaan budaya pariwisata Lombok ke seluruh dunia.

Direktur Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan (PDP) Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) Sugito mengungkapkan Pulau Lombok memiliki potensi pariwisata yang luar biasa. Oleh karena itu, mesti ada penguatan infrastruktur objek dan amenitas desa wisata. Serta peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) pariwisasta melalui pelatihan rumah tinggal (homestay), kuliner dan pemandu wisata.

Kemendes memfasilitasi desa-desa penyangga Destinasi Super Prioritas (DSP) Mandalika dengan membangun sarana dan prasarana di 19 Desa di 4 Kabupaten, yaitu Lombok Barat, Lombok Tengah, Lombok Timur dan Lombok Utara.

“Industri pariwisata adalah industri yang dinamis, inovatif dan kreatif. Maka dari itu kami terus berusaha mempercepat kemandirian desa, melalui peningkatan kualitas sarana dan prasarana pendukung dan kapasitas pelaku wisata di wilayah penyangga DSP Mandalika,” ujar Sugito di Desa Senaru, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Kamis (28/10/2021).

Ke-19 desa wisata di Lombok, antara lain Desa Selong Belanak, Desa Kopang Rembiga, Desa Bilibante, Desa Aik Dareq, Desa Kembang Kuning, Desa Sembalun, Desa Pringgasela, Desa Seruni Mumbul, Desa Sembalun Bumbung, Desa Paremas, Desa Sugian, Desa Mamben Baru, Desa Senaru, Desa Malaka, Desa Jenggala, Desa Pemenang Barat, Desa Sesaot, Desa Sekotong Tengah dan Desa Sedau.

Sugito menyampaikan bantuan yang diberikan dibagi menjadi dua, pertama bantuan yang mendukung infrastruktur obyek wisata antara lain pembangunan jalan lingkungan, homestay, kios dan kedai serta gazebo. Kedua adalah bantuan yang mendukung amenitas wisata, antara lain, pembangunan toilet umum, balai kesenian, penyediaan sarana dan prasarana pendukung TIK, serta bangunan pendukung lainnya.

“Selain bantuan infrastruktur, desa wisata penyangga mendapatkan pelatihan agar dapat memaksimalkan keramahtamahan dengan memberikan kesan yang terbaik kepada wisatawan mancanegara dan domestik yang datang ke Lombok saat WSBK dan Moto GP nanti,” ungaP Sugito.

Sementara itu, Pengamat Pariwisata, Dodi Riadi menuturkan kegiatan peningkatan kapasitas bagi para pelaku usaha pariwisata dibidang homestay, kuliner dan pemandu wisata dilakukan untuk meningkatkan kualitas SDM dalam pengembangan pariwisata desa.

Tiga kategori tersebut bertujuan untuk menyediakan produk pariwisata dan SDM yang berbasis pada potensi lokal, dengan mengedepankan keramahtamahan disemua lini, seperti pelayanan homestay, aktivitas kepemanduan wisata dan pelayanan fasilitas makan dan minum dengan melibatkan masyarakat, pelaku usaha dan lembaga desa wisata.

“Karena saat ini pariwisata telah menjadi salah satu sektor prioritas yang strategis dalam membangun perekonomian Indonesia,” imbuh Dodi yang juga menjadi koordinator pelatihan.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sandiaga Beri DPUP ke 5 Desa Wisata Jabar, Bantuan untuk Infrastruktur hingga Layanan Turis
Sandiaga Beri DPUP ke 5 Desa Wisata Jabar, Bantuan untuk Infrastruktur hingga Layanan Turis

Sandiaga Uno menunjukkan komitmen terhadap pengembangan sektor pariwisata di Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Raih Penghargaan Program Desa Wisata, Sumatera Barat hingga NTB Terima Trofi Merdeka Awards 2023
FOTO: Raih Penghargaan Program Desa Wisata, Sumatera Barat hingga NTB Terima Trofi Merdeka Awards 2023

Empat daerah di Indonesia meraih penghargaan kategori Program Desa Wisata pada ajang Merdeka Awards 2023.

Baca Selengkapnya
Provinsi NTB Raih Merdeka Awards 2023, Sirkuit Mandalika Jadi Magnet Wisatawan Dunia
Provinsi NTB Raih Merdeka Awards 2023, Sirkuit Mandalika Jadi Magnet Wisatawan Dunia

Salah satu ikon terpopuler di sana adalah Destinasi Pariwisata Super Prioritas Mandalika.

Baca Selengkapnya
Sukses Bangun Desa, 6 Pemda Terima Penghargaan Merdeka Awards 2023
Sukses Bangun Desa, 6 Pemda Terima Penghargaan Merdeka Awards 2023

Penghargaan merdeka.com kepada Pemda yang sukses mengembangkan desa wisata.

Baca Selengkapnya
Strategi Menteri Sandiaga Uno Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru
Strategi Menteri Sandiaga Uno Ciptakan 4,4 Juta Lapangan Kerja Baru

Menparekraf menekankan bahwa UMKM harus berada di garis depan

Baca Selengkapnya
Kampung KB Banyuwangi Sukses Curi Perhatian Delegasi Dunia
Kampung KB Banyuwangi Sukses Curi Perhatian Delegasi Dunia

17 delegasi dari 12 negara dan organisasi internasional mengunjungi Kampung KB di Desa Jambewangi, Kecamatan Sempu, Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Forkom Dewi Dorong Desa Wisata di Bali Hadirkan Destinasi Baru
Forkom Dewi Dorong Desa Wisata di Bali Hadirkan Destinasi Baru

Potensi di setiap desa wisata sangat beragam, tapi secara umum Desa bisa menawarkan keindahan alam dan keunikan suasananya.

Baca Selengkapnya
Dua Desa di Banyumas Masuk 15 Besar Lomba Desa Wisata Nusantara, Ini Keunggulannya
Dua Desa di Banyumas Masuk 15 Besar Lomba Desa Wisata Nusantara, Ini Keunggulannya

Penilaian yang paling menonjol adalah pada pengelolaan BUMDes pada kedua desa wisata itu.

Baca Selengkapnya
Dua dari 24 PSN Bendungan Garapan Waskita Karya Tembus 90 Persen
Dua dari 24 PSN Bendungan Garapan Waskita Karya Tembus 90 Persen

Bendungan yang hampir rampung ada di Nusa Tenggara Timur dan Aceh.

Baca Selengkapnya
Ngantor di Desa, Ipuk Salurkan Bantuan Infrastruktur Air Bersih Gratis untuk Ratusan Warga
Ngantor di Desa, Ipuk Salurkan Bantuan Infrastruktur Air Bersih Gratis untuk Ratusan Warga

Bupati Ipuk juga menyalurkan bantuan sosial BLT Dana Desa kepada ratusan keluarga penerima manfaat (KPM).

Baca Selengkapnya
519 Desa di Jawa Tengah Belum Ada Jaringan Internet
519 Desa di Jawa Tengah Belum Ada Jaringan Internet

Untuk itu, Pemprov Jateng akan memasang jaringan internet demi meningkatkan kesejahteraan warga.ernet

Baca Selengkapnya
Pesan Tegas Jenderal Bintang Dua untuk 'Punggawa' Desa di Jatim: Jadilah Patriot
Pesan Tegas Jenderal Bintang Dua untuk 'Punggawa' Desa di Jatim: Jadilah Patriot

Setiap desa di Indonesia dapat menjadi kampung yang kuat jika 'punggawa; desa berkolaborasi dengan baik.

Baca Selengkapnya