Kemenhub sudah minta tol Brebes digratiskan, tapi tak digubris
Merdeka.com - Kemacetan lalu lintas pada arus mudik lebaran di Brebes, Jawa Tengah berbuntut panjang. Sampai saat ini, ratusan kendaraan pribadi dan umum masih terjebak macet. Bahkan, ada 17 orang meninggal di tengah kemacetan parah tersebut.
Terkait kemacetan parah itu, Dirjen Hubungan Darat Kementerian Perhubungan Pudji Hartanto mengaku sejak awal sudah meminta agar pintu tol digratiskan untuk mengurai kemacetan. Namun, hal itu tidak digubris oleh Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT).
"Kemarin saya bilang coba kalau sudah macet begini sudah lah gratisan sajalah. Ya kan kompensasi dari macet, gratis tapi enggak juga. Coba ditulis gratis," kata Pudji saat dihubungi wartawan, Jakarta, Rabu (6/7).
-
Di mana kemacetan parah terjadi? Viral di media sosial kemacetan horor terjadi kembali di kawasan wisata Puncak Bogor, Jawa Barat, saat libur panjang akhir pekan.
-
Kenapa kemacetan Jakarta makin parah? Kemacetan di Jakarta dari waktu ke waktu semakin parah. Hingga kini, macet menjadi salah satu pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh pemerintah provinsi DKI.
-
Kenapa kemacetan di Jakarta semakin parah? Indeks kemacetan DKI Jakarta naik dari peringkat ke-46 menjadi posisi ke-29 kota termacet di dunia. Berdasarkan riset TomTom InterInternational.
-
Dimana kemacetan semakin parah di Jakarta? Kondisi kemacetan lalu lintas kendaraan pada jam pulang kerja di Jalan Gatot Subroto, Jakarta
-
Apa penyebab kemacetan parah di Jakarta? 'Kalau kemarin itu karena banjir di beberapa titik banjir. Kalau tadi malam hanya kepadatan karena aktivitas masyarakat untuk buka puasa, itu saja,' jelasnya.
-
Kenapa Korlantas Polri mengantisipasi kecelakaan mudik? Pada tahun 2023 terjadi 512 kejadian. Pada tahun ini diupayakan diturunkan. 'Pada tahun 2024 kami berharap dapat meminimalkan sehingga operasi tadi bisa berjalan dengan aman dan nyaman itu bisa terwujud,' katanya.
"Kemarin juga saya hubungi pihak BPJT, saya bilang kan sudah macet ini mas, sudah panjang parah 5-10 jam. Kenapa masih bayar juga? Saya bilang sudahlah walaupun di depan macet yang penting kompensasi enggak bayar, enggak juga ternyata, nah itu gimana coba," timpal dia.
Selain itu, Pudji menilai, penggunaan tol Brebes terkesan dipaksakan. Mengingat, sarana dan prasarana tol belum memadai. Salah satunya, pintu keluar tol yang tersedia hanya 5 pintu keluar.
"Penyebab utama, jalur tol Cipali keluar Brebes pintu tol tidak sebesar kalau kita di yang Cikarang Utama seperti Cikarang Utama kan besar sekali. Bisa dibayangkan masuk ke situ masuk ke jalan tol yang tidak terbagi menuju ke arah timur," ujar dia.
Dia juga berharap, dalam hal ini semua pihak tidak saling menyalahkan. Apalagi, setiap pihak punya peran untuk mengatasi kemacetan tersebut, termasuk pihak BPJT.
"Kita enggak boleh saling menyalahkan tapi, saya imbaunya itu tolong kalau memang mau tulis ya kita masing-masing punya job discreptionnya melakukan secara profesional, proporsional, saya pikir aman," cetus dia.
Pudji menegaskan, saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan Korlantas Polri untuk mencari jalan keluar agar tidak terjadi kemacetan yang serupa pada arus balik nanti. Dia berharap, nantinya pihak BPJT bisa cepat mengantisipasi jika terjadi kemacetan.
"Risiko kalau Cikarang Utama itu kosong, dari awal harusnya pengelola jalan tol berani gratiskan jalan tol sesaat. Kalau macet 10 km dan di depannya kosong, nah itu harus percepatan. Gratiskan cepat. Gratiskan ratusan kendaran loss," tutur Pudji.
"Kalau di Cikarang macet panjang, saya sudah bilang sama Korlantas untuk memberikan gaji kami ke pengelola jalan tol. Supaya kendaraan bisa loss. Pintu tol Kita buka, tinggal dihitung saja, jaminannya uang gaji saya," tandasnya. (mdk/rnd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Arus mudik dan balik tidak bisa membuat pengelola tol secara otomatis untung. Pemberian diskon merupakan kesukarelaan pengelola tol.
Baca SelengkapnyaSubakti Syukur menyampaikan bahwa untuk Lebaran Jasa Marga biasanya akan mempertimbangkan untuk berinisiatif memberikan diskon tarif tol.
Baca SelengkapnyaSudah bertahun-tahun, jalan raya yang kerap dilalui truk-truk tambang di Parung Panjang, Bogor ini mengalami kerusakan parah.
Baca SelengkapnyaKementerian PUPR akan melakukan perbaikan temporer Tol Bocimi yang ambles karena longsor
Baca SelengkapnyaProgram tersebut akan menerapkan layanan bus yang menggunakan skema Buy The Service (BTS).
Baca SelengkapnyaMacet parah terjadi di jalan pantura Pati-Rembang hingga mencapai 20 jam.
Baca SelengkapnyaBeredar di media sosial, warga ramai-ramai mancing di sebuah kubangan. Terlihat lubang tersebut berukuran cukup besar dan berada di tengah jalan.
Baca Selengkapnya"Karena itu alam bukan karena kesalahan pengelola," kata Menhub Budi
Baca SelengkapnyaKemacetan parah terjadi di ruas Jalan Tol Cipularang, Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaListyo meminta masyarakat manfaatkan rest area atau tempat lain yang sudah disiapkan.
Baca SelengkapnyaAnggota DPR meyakini pemerintah akan tetap untung meski menggratiskan tarif tol saat arus mudik dan balik.
Baca SelengkapnyaPenikmat simpul ekonomi baru itu adalah para pengusaha kecil dan menengah.
Baca Selengkapnya