Kemenko PMK dorong mahasiswa kader surau jadi penangkal paham radikal di kampus
Merdeka.com - Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) dan Yayasan Baitul Maal Bank Rakyat Indonesia (YBM BRI) menyalurkan beasiswa untuk mahasiswa tak mampu. Mahasiswa yang menerima beasiswa dipilih tak berdasarkan nilai akademik, tapi hari aktif dalam bidang keagamaan dan hafal Alquran minimal satu juz.
Deputi Bidang Koordinasi Pendidikan dan Agama Kemenko PMK, Agus Sartono mengatakan, para mahasiswa penerima beasiswa yang disebut kader surau itu, dalam kesehariannya diwajibkan bisa aktif di masyarakat, terutama di masjid. Karena itu Kemenko PMK mendorong agar mahasiswa kader surau ini bisa menjadi penangkal apabila ada paham radikalisme masuk kampus.
"Diharapkan mahasiswa kader surau ini menjadi benteng masuknya paham radikalisme di kampus. Jadi saya yakin dengan pendidikan kebangsaan seperti ini mereka tak lagi sempit pandangannya," ucap Agus usai melakukan pembekalan kepada mahasiswa kader surau di kantor Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Jumat (20/7).
-
Bagaimana Kemendagri menangani radikalisme? Penanganan radikalisme dan terorisme harus melibatkan semua elemen dan unsur masyarakat seperti tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, maupun organisasi kemasyarakatan lainnya,“ ujarnya.
-
Kenapa Kemnaker ajak mahasiswa kolaborasi? 'Kita perlu kolaborasi dan sinergi untuk mendapatkan bonus demografi,' ucap Menaker saat memberikan sambutan pada Sosialisasi Pasar Kerja yang diselenggarakan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Jakarta, Rabu (7/2/2024) di Jakarta.
-
Siapa yang mengajak mahasiswa untuk menjaga kondusivitas pemilu? Bupati Ipuk mengajak mahasiswa agar berkontribusi positif dalam menyosialisasikan informasi yang benar dan bermanfaat.
-
Bagaimana cara mencegah terorisme di Indonesia? Di Hari Peringatan dan Penghargaan Korban terorisme ini, Anda bisa membagikan cara mencegah radikalisme di media sosial. Hal ini penting dilakukan agar tindakan terorisme bisa diminimalisir atau dihilangkan.
-
Apa yang Kemnaker harapkan dari kolaborasi dengan mahasiswa? 'Kita ingin bonus demografi ini benar-benar berbuah bonus bagi pembangunan negara kita. Kita tidak ingin bonus demografi menjadi mudarat. Kita ingin bonus demografi mengantarkan Indonesia nanti 1 abad menjadi negara maju,' ucapnya.
-
Siapa yang berperan penting dalam mencegah terorisme di Indonesia? Ary mengatakan tantangan tersebut semakin kompleks dengan adanya bonus demografi 2045. Hal itu, ucapnya, menjadi salah satu tugas utama BNPT.
Kemudian Agus juga berharap, mahasiswa kader surau ini menjadi aktivis di kampus dan memberikan paham yang postif kepada rekan-rekannya di kampus masing-masing. Kata dia, pada era teknologi seperti sekarang ini, berbagai idelogi bisa disebarkan dengan mudah melalui media sosial. Sehingga benteng penangkal paham radikalisme itu sangat penting.
"Zaman sekarang, paham-paham seperti itu bisa setiap hari selama 24 jam bisa masuk lewat ponsel, sehingga kalau tidak hati-hati, tidak dibentengi maka akan mudah sekali diakses," imbuhnya.
Tak hanya itu, menurut Agus, Kemenko PMK juga sudah berkoordinasi dengan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti), agar meminta kepada para rektor di seluruh kampus di Indonesia, terutama di kampus-kampus negeri agar bisa membentengi paham-paham radikalisme supaya tidak mudah masuk ke lingkungan pendidikan.
"Jadi jangan sampai tidak dikelola karena kelalaian, sehingga paham radikalisme itu cepat masuk. Sekali lagi para kader surau itu diharapkan bisa menjadi motor di lingkungan mereka," ucap Agus.
(mdk/hhw)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Untuk membentuk ketahanan ideologi masyarakat, salah satunya dengan mendekati dan memberi arahan kepada para takmir masjid.
Baca SelengkapnyaMusdah menyayangkan jika masih banyak perempuan terjebak doktrin mengharuskan mereka tunduk dan patuh tanpa memiliki hak bertanya atau menolak.
Baca Selengkapnya"Bahaya penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja yang akan berdampak pada segala aspek kehidupan."
Baca SelengkapnyaWakil BPIP Berpesan Pancasila tetap jadi pilar utama pendidikan di universitas.
Baca SelengkapnyaDensus 88 memberikan pemahaman kepada para personel Polri dalam kegiatan pencegahan bahaya paham radikal.
Baca SelengkapnyaKegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi dan sinergitas antara pemerintah, aparat keamanan, dan elemen mahasiswa.
Baca SelengkapnyaMereka menggaungkan demokrasi berjalan dengan aman, damai dan jujur.
Baca SelengkapnyaSelain penguasaan literasi yang baik, seorang ulama juga harus memiliki akhlak dan karakter yang santun, tenang, dan tidak mudah menghasut.
Baca SelengkapnyaSyaikhu tidak melihat sesuatu yang bahaya bila institusi pendidikan dipakai untuk kampanye. Justru, momen itu memperlihatkan kematangan para mahasiswa.
Baca SelengkapnyaKegiatan ini bertujuan untuk mengajak generasi muda berperan aktif dalam menciptakan Pilkada yang aman, damai, dan kondusif.
Baca SelengkapnyaProses pembelajaran politik yang paling tepat adalah bergabung dengan partai politik langsung.
Baca SelengkapnyaMahasiswa juga menyuarakan agar ASN, TNI dan Polri tetap netral dan bekerja sesuai dengan porsinya.
Baca Selengkapnya