Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kemenkum HAM DIY Usut Laporan Dugaan Penyiksaan di Lapas Narkotika Yogyakarta

Kemenkum HAM DIY Usut Laporan Dugaan Penyiksaan di Lapas Narkotika Yogyakarta Penjara. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebanyak 10 orang mantan warga binaan di Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman DIY mengadu ke Ombudsman RI (ORI) Perwakilan DIY atas dugaan penyiksaan yang dialami, Senin (1/11).

Berbagai dugaan penyiksaan diklaim 10 mantan warga binaan ini terjadi di dalam Lapas Narkotika Kelas II A Yogyakarta. Bentuk penyiksaan ini pun beragam dari pemukulan hingga dugaan pelecehan seksual.

Menanggapi dugaan penyiksaan yang terjadi di Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkum HAM DIY Gusti Ayu Putu Suwardhani pun angkat bicara.

Orang lain juga bertanya?

Gusti mengaku dirinya belum tahu ada laporan dugaan penyiksaan ke ORI Perwakilan DIY. Gusti menyebut jika dirinya baru mengetahui laporan itu saat dihubungi wartawan pada Senin (1/11).

"Kalau memang itu, seperti itu kami belum mendapatkan laporan langsung. Kami malah baru dengar ini. Tapi saya akan koordinasi ke Lapas Narkotika maupun ke Ombudsman jika memang ada laporan itu," ucap Gusti saat dihubungi wartawan.

Gusti menjabarkan bahwa jika benar ada penyiksaan harus diselidiki lebih lanjut karena tidak hanya berdasarkan katanya. Gusti memastikan dirinya akan turun langsung terkait laporan tersebut.

"Saya akan langsung turun. Hari ini saya akan turun langsung seperti apa ceritanya. Kebenarannya bagaimana," tutur Gusti.

Gusti menjelaskan bahwa segala bentuk kekerasan tidak boleh terjadi di Lapas. Petugas, kata Gusti, tidak dibolehkan melakukan kekerasan apapun alasannya.

"Kalau ditanya boleh (melakukan) kekerasan atau tidak, ya pasti tidak boleh lah. Karena itu kan hak asasi manusia. Kita juga Kementerian Hukum dan HAM. Tapi kita akan lihat dulu seperti apa," terang Gusti.

Sementara itu Kepala Lapas Kelas IIA Yogyakarta, Cahyo Dewanto mengatakan bahwa dugaan penyiksaan tersebut tidaklah benar. Cahyo menyebut jika Lapas Kelas IIA Yogyakarta adalah lapas percontohan di Indonesia.

Cahyo menuturkan bahwa di setiap sudut Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta ada kamera CCTV. Cahyo mengklaim jika ada penyiksaan pasti akan tertangkap kamera CCTV.

"Semuanya terpantau. Ada CCTV," ucap Cahyo saat dihubungi Senin (1/11) malam.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pungli di Lapas Cebongan, 1 Pegawai dan 8 Warga Binaan Terlibat
Pungli di Lapas Cebongan, 1 Pegawai dan 8 Warga Binaan Terlibat

Kedelapan warga binaan itu terindikasi membantu pegawai berinisial M.

Baca Selengkapnya
Terbongkar Dugaan Pungli Jual Beli Kamar di Lapas Cebongan Sleman
Terbongkar Dugaan Pungli Jual Beli Kamar di Lapas Cebongan Sleman

Penyelidikan ini berawal dari laporan dari keluarga warga binaan di Lapas Cebongan.

Baca Selengkapnya
Sewakan Ponsel Rp50.000 per 2 Jam, Petugas Rutan Kupang Diadukan Napi ke Ombudsman
Sewakan Ponsel Rp50.000 per 2 Jam, Petugas Rutan Kupang Diadukan Napi ke Ombudsman

Sejumlah napi yang pernah mendekam di Rutan Kelas IIB Kupang mengadukan penyimpangan petugas penjara itu kepada Ombudsman NTT.

Baca Selengkapnya
10 Anggota Polisi di Bali Diduga Sekap dan Aniaya Warga
10 Anggota Polisi di Bali Diduga Sekap dan Aniaya Warga

10 Anggota Polisi Diduga Sekap dan Aniaya Warga di Bali

Baca Selengkapnya
Anggota Polresta Yogyakarta Diperiksa Buntut Dugaan Penganiayaan Warga Semarang, Apa Motifnya?
Anggota Polresta Yogyakarta Diperiksa Buntut Dugaan Penganiayaan Warga Semarang, Apa Motifnya?

Kasus ini dilaporkan keluarga korban ke Polda Jateng. Itu sebabnya Polresta Yogyakarta menyerahkan penyidikan kasus ini ke Polda Jateng.

Baca Selengkapnya
10 Anggota Polisi Diduga Sekap dan Aniaya Warga Diperiksa Propam Polda Bali
10 Anggota Polisi Diduga Sekap dan Aniaya Warga Diperiksa Propam Polda Bali

Propam Polda Bali periksa 10 anggota polisi diduga melakukan penganiayaan dan penyekapan kepada seorang warga berinisial IWS

Baca Selengkapnya
Kasus Tahanan Tewas dalam Penjara di Depok, Ada Keterlibatan Sipir?
Kasus Tahanan Tewas dalam Penjara di Depok, Ada Keterlibatan Sipir?

Mereka akan dicatat dalam Register F dan tidak diberikan hak remisi serta integrasi.

Baca Selengkapnya
Kasus Pemerkosaan Istri dan Anak di Surakarta Mandek 7 Tahun, Suami Ngadu ke DPR
Kasus Pemerkosaan Istri dan Anak di Surakarta Mandek 7 Tahun, Suami Ngadu ke DPR

Warga bernama Yudi Setiasno ini melaporkan dugaan pemerkosaan terhadap istrinya yang diduga dilakukan anak penghuni indekos miliknya.

Baca Selengkapnya
Kasus Mafia Tanah: Pegawai BPN Jual Asrama Mahasiswa Milik Negara, Begini Perannya
Kasus Mafia Tanah: Pegawai BPN Jual Asrama Mahasiswa Milik Negara, Begini Perannya

Tersangka disebut menerima sejumlah uang dari pelaku lainnya

Baca Selengkapnya
5 Orang Jadi Tersangka Tewasnya Tahanan Polsek Bukit Raya, Ini Motifnya
5 Orang Jadi Tersangka Tewasnya Tahanan Polsek Bukit Raya, Ini Motifnya

Para pelaku kesal dengan tingkah laku Dimas di dalam sel.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Aniaya Relawan Ganjar Geber Motor Depan Markas, 6 TNI Masuk Bui
VIDEO: Aniaya Relawan Ganjar Geber Motor Depan Markas, 6 TNI Masuk Bui

Enam dari 15 prajurit Kompi B Yonif Raider 408/Suhbrastha Boyolali, Jawa Tengah harus berurusan dengan hukum akibat kasus pengeroyokan terhadap relawan Ganjar

Baca Selengkapnya
Penjelasan KemenkumHAM Ada 3 Tahanan Tewas Tak Wajar di Palembang dalam Satu Bulan, Ternyata Ini Motifnya
Penjelasan KemenkumHAM Ada 3 Tahanan Tewas Tak Wajar di Palembang dalam Satu Bulan, Ternyata Ini Motifnya

Mayoritas kematian mereka tak wajar, bahkan sengaja dibunuh.

Baca Selengkapnya