Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kendalikan Kasus Covid, Pemkab Klaten Pindahkan 50 Warga Terpapar ke Lokasi Isolasi

Kendalikan Kasus Covid, Pemkab Klaten Pindahkan 50 Warga Terpapar ke Lokasi Isolasi Gor Gelarsena Klaten tempat isolasi terpusat. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten, Jawa Tengah mulai memindahkan warga yang melakukan isolasi mandiri di rumah ke tempat isolasi terpusat. Pemindahan dilakukan di antaranya ke GOR Gelarsena, Klaten dan sejumlah lokasi lainnya.

"Mobilitas hari ini kita maksimalkan, karena kita memang ada hampir 1.000 tempat isolasi terpusat yang sudah kita buat. Baik di kabupaten, kecamatan dan desa, sesuai arahan pak Kapolda kemarin," ujar Bupati Sri Mulyani, Jumat (23/7).

Selain memaksimalkan GOR Gelarsena, ada sekitar 50 warga terpapar lainnya yang dikirim ke Asrama Haji Donohudan (AHD), Boyolali. Menurutnya, pasien-pasien yang ditampung di GOR tersebut merupakan kiriman dari kecamatan-kecamatan di wilayah Klaten.

"Untuk isolasi terpusat lainnya nanti akan kita penuhi bertahap mulai hari ini dan seterusnya. Intinya kondisi Klaten saat ini kondusif, aman, tidak ada masalah yang mengkhawatirkan. Masyarakat saya minta tetap tenang, jangan panik. Karena kondisi ini sudah tertangani oleh Satgas Covid-19," ujarnya.

Bupati menjelaskan, 50 pasien yang dikirim ke AHD, selain laki-laki, pasien juga masuk kriteria OTG (orang tanpa gejala) serta bukan kelompok lansia. Meski sebagian pasien OTG dikirim ke Donohudan, bupati memastikan bahwa lokasi karantina di Klaten mencukupi.

"Kita kirim ke Donohudan, untuk memaksimalkan tempat yang ada. Atas arahan bapak gubernur juga. Kita kan belum pernah mengirimkan kesana," katanya.

Ia meminta masyarakat tidak takut dibawa ke tempat isolasi terpusat. Karena fasilitas yang ada sangat mendukung untuk penyembuhan pasien. Baik obat-obatan, makanan, tenaga kesehatan maupun keamanannya serta logistik lainnya terjamin selama 24 jam.

"Tolong media membantu, masyarakat jangan takut untuk dibawa ke isolasi terpusat. Itu sangat penting sekali. Semuanya lengkap terjamin. SOPnya kan 14 hari, tapi nanti dalam 7 hari akan kita lakukan PCR. Untuk ngecek apakah sudah sembuh atau belum," katanya.

Terkait kondisi tempat isolasi terpusat di kecamatan dan desa-desa, bupati menyampaikan, saat ini ada yang isi, hampir penuh, penuh dan ada yang masih kosong. Ia sudah meminta para camat dan kepala desa agar segera memaksimalkan tempat isolasi terpusat tersebut.

Pemkab Klaten menyiapkan sedikitnya 26 tempat isolasi terpusat bagi pasien dengan gejala ringan atau OTG (orang tanpa gejala) Covid-19. Mengingat kasus Covid-19 di kabupaten tersebut terus naik, dengan korban meninggal yang cukup tinggi.

Ketua Gugus Tugas (Gugas) Pengendalian Penyakit (PP) Covid 19 Kabupaten Klaten, dr Ronny Rukminto mengatakan isolasi terpusat dipilih lantaran sudah tidak ada lagi ruangan kosong di rumah sakit. Selain itu BOR (bed occupancy rate) atau keterisian tempat tidur RS di Klaten juga sudah overload.

"Di lokasi isolasi terpusat kita sudah punya 1.054 tempat tidur dari 26 lokasi terpusat. Baik di tingkat kabupaten, kecamatan maupun desa," ujar Ronny, Kamis (22/7).

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
'Penghuni' Kolong Tol Jembatan Tiga Pluit Mulai Direlokasi ke Rusunawa, Total 34 KK
'Penghuni' Kolong Tol Jembatan Tiga Pluit Mulai Direlokasi ke Rusunawa, Total 34 KK

Wawan mengatakan, selama ini warga tersebut tinggal di kolong tol yang dari sudut kesehatan, kebersihan dan keamanan sangat kurang layak.

Baca Selengkapnya
Pemprov Jakarta Siapkan 1.783 Unit Rusun untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
Pemprov Jakarta Siapkan 1.783 Unit Rusun untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran

Pemindahan warga menunggu arahan Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi.

Baca Selengkapnya
Pengungsi Bangun Tenda Depan Kantor UNHCR Ditertibkan, Kini Ditampung di Ditjen Imigrasi
Pengungsi Bangun Tenda Depan Kantor UNHCR Ditertibkan, Kini Ditampung di Ditjen Imigrasi

"Menampung mereka di rumah detensi yang ada di Direktorat Jenderal imigrasi," kata Camat Setiabudi Iswahyudi

Baca Selengkapnya
Warga Kolong Jembatan di Tiga Daerah Ini Bakal Direlokasi ke Rusun pada 30 November 2024
Warga Kolong Jembatan di Tiga Daerah Ini Bakal Direlokasi ke Rusun pada 30 November 2024

Mereka yang nantinya dipindahkan juga akan diberi fasilitas dan pelatihan kerja agar bisa hidup mandiri.

Baca Selengkapnya
Ini Tempat Relokasi Warga Korban Kebakaran di Manggarai
Ini Tempat Relokasi Warga Korban Kebakaran di Manggarai

Relokasi warga korban kebakaran di Manggarai bertahap.

Baca Selengkapnya
1.054 Kepala Keluarga Penghuni Kolong Tol dan Jembatan Jakarta akan Dipindah ke Rusunawa
1.054 Kepala Keluarga Penghuni Kolong Tol dan Jembatan Jakarta akan Dipindah ke Rusunawa

Ini bertujuan meningkatkan kualitas hidup warga Jakarta sekaligus untuk menata kawasan perkotaan.

Baca Selengkapnya
Warga Kolong Tol Angke Bakal Direlokasi, Pemprov DKI Siapkan 52 Unit Rusunawa
Warga Kolong Tol Angke Bakal Direlokasi, Pemprov DKI Siapkan 52 Unit Rusunawa

Wakil Wali Kota Jakarta Barat Hendra Hidayat mengatakan, pihaknya akan memanusiawikan warga yang tinggal di bawah kolong Tol Angke, Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya
Warga Kolong Jembatan Pakin Penjaringan akan Direlokasi ke Rusun
Warga Kolong Jembatan Pakin Penjaringan akan Direlokasi ke Rusun

Rencana relokasi warga di kolong Jembatan Pakin sudah dibahas bersama Menteri Perumahan, Menteri Sosial, dan Menteri Dalam Negeri.

Baca Selengkapnya
Viral 200 Warga Sepaku Diminta Bongkar Bangunan di Kawasan IKN, Begini Penjelasan Badan Otorita
Viral 200 Warga Sepaku Diminta Bongkar Bangunan di Kawasan IKN, Begini Penjelasan Badan Otorita

Penjelasan Badan Otorita terkait surat perintah pembongkaran bangunan di kawasan IKN.

Baca Selengkapnya
Warga Penghuni Kolong Jembatan Bakal Dipindah ke Rusun
Warga Penghuni Kolong Jembatan Bakal Dipindah ke Rusun

Pemerintah pusat bakal bekerja sama dengan pemda setempat, dengan bantuan dari perusahaan daerah.

Baca Selengkapnya
Bahlil Soal Rempang: 400 KK Bersedia Dipindah Sukarela, 27 KK Sudah di Hunian Sementara
Bahlil Soal Rempang: 400 KK Bersedia Dipindah Sukarela, 27 KK Sudah di Hunian Sementara

"Hampir 400KK yang sudah mendaftar sukarela. 27 KK sudah berada di rumah transit sementara dan sisanya masih proses," kata Bahlil

Baca Selengkapnya
Pratikno Lapor Prabowo soal Rencana Relokasi Korban Kebakaran Kemayoran Direlokasi ke Rusun
Pratikno Lapor Prabowo soal Rencana Relokasi Korban Kebakaran Kemayoran Direlokasi ke Rusun

Pratikno mengatakan bahwa hampir 6.000 kepala keluarga yang rumahnya terbakar dan kini berada di pengungsian.

Baca Selengkapnya