Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kepulauan Seribu Sempat Disinggahi ABK Diamond Princess, 2.000 Warga Ikut Rapid Test

Kepulauan Seribu Sempat Disinggahi ABK Diamond Princess, 2.000 Warga Ikut Rapid Test Warga Kepri jalani rapid test. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebanyak 2.000 warga di Kelurahan Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu menjalani rapid test yang digelar Partai Nasdem. Selain itu, penyemprotan disinfektan juga dilakukan di wilayah tersebut.

"Kita, terhitung mulai hari ini ditugaskan untuk melakukan rapid test, penyemprotan cairan disinfektan dan lainnya di Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu. Kita membawa 22 orang tim medis yang terdiri dari dokter dan juga perawat," kata Ketua Badan Rescue Nasdem Heriadi Anwar dalam keterangan, Jumat (17/4).

Menurut Ade, kegiatan ini akan berlangsung selama lima hari ke depan hingga hari Selasa mendatang, dan dilakukan dengan menerapkan prinsip social dan physical distancing sesuai anjuran Pemprov DKI Jakarta dalam kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Orang lain juga bertanya?

"Para petugas secara door to door mengunjungi rumah warga untuk melakukan layanan rapid test karena Nasdem ingin memberikan rasa aman kepada masyarakat," jelasnya.

Dia melanjutkan, selain melaksanakan rapid test dan penyemprotan cairan disinfektan, Badan Rescue Nasdem juga memberikan pendampingan sosialisasi dan edukasi tentang cara hidup selama masa PSBB covid-19. Mulai dari anjuran mencuci tangan, menjaga jarak, hingga tetap berada di rumah masing-masing.

"Kita juga berikan hand sanitizer, masker, dan sabun untuk cuci tangan. Kita berharap bisa berlanjut ke program lain," tutur Ade yang juga anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta ini.

Nantinya dalam proses screening terdapat hasil rapid test yang menunjukkan seseorang positif covid-19, maka Badan Rescue g Nasdem akan berkoordinasi dengan Puskesmas setempat untuk mengambil tindakan penanganan lebih lanjut mulai dari anjuran isolasi mandiri hingga pemberian rujukan ke rumah sakit.

"Mereka yang harus diisolasi mandiri akan kita berikan sembako dan bantuan makanan selama 14 hari. Jumlahnya menyesuaikan anggota rumah tangga," ungkapnya.

Sementara itu, anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi Nasdem Muhammad Idris menuturkan alasan Nasdem memilih wilayah Kepulauan Seribu sebagai salah satu lokasi dilakukannya rapid test karena Kepulauan Seribu sempat dijadikan tempat singgah bagi awak kapal Diamond Princess yang beberapa diantaranya telah dinyatakan positif Covid-19. Dirinya juga berharap warga Kepulauan Seribu tetap tertib dalam melaksanakan imbauan PSBB.

"Kami berharap wilayah Kepulauan Seribu tetap steril dari covid-19," jelas Idris.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tangani Kasus Perselisihan Buruh Bongkar, Polda Riau Datangi Pelabuhan Rakyat
Tangani Kasus Perselisihan Buruh Bongkar, Polda Riau Datangi Pelabuhan Rakyat

Polisi menerima banyak laporan bahwa sering sekali terjadi perselisihan antara buruh bongkar muat di areal pelabuhan rakyat tersebut.

Baca Selengkapnya
FOTO: Demi Keselamatan, Sopir dan Kondektur Bus Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta Dites Urine
FOTO: Demi Keselamatan, Sopir dan Kondektur Bus Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta Dites Urine

Tes urine yang disediakan gratis oleh Pemprov DKI ini dilakukan untuk memastikan sopir dan kondektur bus tidak dalam pengaruh narkoba.

Baca Selengkapnya
Aksi Polisi Tetap Semangat Kawal Pilkada di Wilayah Terluar Meski Diguyur Hujan
Aksi Polisi Tetap Semangat Kawal Pilkada di Wilayah Terluar Meski Diguyur Hujan

Di tengah guyuran hujan, personel Kepolisian tetap semangat melakukan pemantauan dan pengecekan ke sejumlah TPS yang berada di luar Pulau Mendol.

Baca Selengkapnya
Patroli Dialogis di Tempat Wisata, Perwira Polisi Memuji Penampilan Bripda Daffa 'Kau Dilihat-lihat Manis'
Patroli Dialogis di Tempat Wisata, Perwira Polisi Memuji Penampilan Bripda Daffa 'Kau Dilihat-lihat Manis'

Perwira Polda Bengkulu sekaligus konten kreator Puji Prayitno menyidak langsung anak buahnya yang sedang patroli.

Baca Selengkapnya
Pastikan Situasi Rumah yang Ditinggal Mudik Aman, Kapolres Rokan Hulu Patroli Permukiman Warga
Pastikan Situasi Rumah yang Ditinggal Mudik Aman, Kapolres Rokan Hulu Patroli Permukiman Warga

Pastikan Situasi Rumah yang Ditinggal Mudik Aman, Kapolres Rokan Hulu Patroli Permukiman Warga

Baca Selengkapnya
Pastikan Pilkada Aman, Personel Polri Datangi Satu per Satu Desa di Pelalawan
Pastikan Pilkada Aman, Personel Polri Datangi Satu per Satu Desa di Pelalawan

Patroli ini dilakukan oleh personel Polsek Kuala Kampar yang dipimpin oleh Ps Kanit Reskrim Aiptu Indra Orang

Baca Selengkapnya
Polresta Pekanbaru Perhatikan Kesehatan Polisi Penjaga Gudang KPU
Polresta Pekanbaru Perhatikan Kesehatan Polisi Penjaga Gudang KPU

Ketua KPU Kota Pekanbaru, Dr. Yusrizal, mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Polresta Pekanbaru.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Covid-19 dan Pneumonia, 5 Pendeteksi Suhu Tubuh Dipasang di Bandara I Gusti Ngurah Rai
Antisipasi Covid-19 dan Pneumonia, 5 Pendeteksi Suhu Tubuh Dipasang di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mengantisipasi lonjakan Covid-19 dan temuan mycoplasma pneumonia di luar negeri.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Mabes TNI Soal Babinsa Mendata Warga Cilincing usai Dikunjungi Capres Prabowo
Penjelasan Mabes TNI Soal Babinsa Mendata Warga Cilincing usai Dikunjungi Capres Prabowo

Nining yang mengaku sempat didatangi dua orang yang membawa kamera dan menyebutkan sebagai keperluan syuting.

Baca Selengkapnya
Polisi Datangi Desa Binaan, Libatkan Warga Amankan Pilkada Serentak
Polisi Datangi Desa Binaan, Libatkan Warga Amankan Pilkada Serentak

Para personel Polri dikerahkan untuk memastikan Pilkada berlangsung aman.

Baca Selengkapnya
Kapolda Irjen Andi Rian Keliling Sulsel, Bagikan Sembako & Pastikan Distribusi Logistik Pemilu Aman
Kapolda Irjen Andi Rian Keliling Sulsel, Bagikan Sembako & Pastikan Distribusi Logistik Pemilu Aman

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Komang Suartana, mengatakan bantuan sosial yang diberikan kepada warga sebagai bentuk kepedulian institusi Polri

Baca Selengkapnya
Tes Urine Sopir Bus, Terminal Kampung Rambutan Gandeng BNNP
Tes Urine Sopir Bus, Terminal Kampung Rambutan Gandeng BNNP

"Untuk pemeriksaan dari urine pengemudi khususnya untuk mengetes, apakah ada terdapat pengemudi yang memakai obat-obatan terlarang," kata Yulza

Baca Selengkapnya