Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kesaksian Mengerikan Detik-Detik Kecelakaan Tol Cipularang

Kesaksian Mengerikan Detik-Detik Kecelakaan Tol Cipularang Tabrakan beruntun Tol Cipularang. ©2019 Merdeka.com/Bram Salam

Merdeka.com - Kecelakaan beruntun terjadi di Tol Cipularang, KM 91.400 melibatkan 21 kendaraan pada Senin (2/9). Dump truk terguling diduga penyebab kecelakaan itu.

Akibat kecelakaan tersebut 8 orang tewas dan 28 mengalami luka-luka. Korban selamat menceritakan detik-detik tragedi maut di Tol Cipularang. Berikut kesaksiannya:

Mobil Masuk Jurang, Reza Selamat

Kecelakaan di Tol Cipularang kemarin telah merenggut delapan korban jiwa. Dari peristiwa itu salah satu korban selamat, Dwi Reza menceritakan detik-detik mengerikan kecelakaan.

Reza tak menyangka akan selamat dari kejadian itu. Mengingat kendaraan yang dikemudikannya terbang ke dasar jurang di samping tol dengan kedalaman 20 meter. Reza menceritakan, mobilnya ditabrak dari belakang dengan sangat keras hingga sulit dikendalikan.

Kini mini bus bernomor polisi H 8670 KY yang dikendarai Reza ringsek dan hampir seluruh kacanya hancur.

"Ditabrak dari belakang, saya sudah tidak sadarkan diri. Saya pasrah," katanya di Rumah Sakit MH Thamrin, Selasa (3/9).

Bahkan dalam keadaan setengah sadar, dia mengaku, sempat mendengar warga bertanya mengenai kondisi kendaraannya.

"Katanya mobil saya terbang, kaya di film, yang saya tahu itu," jelasnya.

Meski mobilnya jatuh ke jurang, Reza bersyukur, tidak mendapati luka serius. Walaupun luka akibat pecahan kaca.

Mobil Terbang

Kecelakaan di Tol Cipularang membuat Rita Sugiarto (43) trauma. Pekerja proyek pondasi penahan jalan di Tol Cipularang itu menyaksikan detik-detik kecelakaan yang melibatkan 21 kendaraan itu.

"Yang saya ngeri itu saya lihat mobil Xenia terbang kayanya banting setir, soalnya kan dari jalan tol ke bawah itu ada 15 meter tingginya, untungnya sopirnya selamat," ujarnya di KM 91 Tol Cipularang Kabupaten Purwakarta, Senin (2/8).

Bukan hanya melihat kendaraan melayang, suasana mencekam cukup terasa ketika tabrakan tersebut terjadi, hingga mengakibatkan terbakarnya empat kendaraan, bahkan suara ledakan terdengar lebih dari dua kali. Dia bahkan melihat saat dump truk yang diduga sebagai pemicu terjadinya tabrakan beruntun terguling.

"Saya lihat dump truck dari arah atas (Bandung) oleng menabrak pembatas jalan, pokoknya cepat banyak suara keras," katanya.

3 Mobil Terseret

Kecelakaan beruntun di Tol Cipularang membuat para pekerja proyek pembangunan panahan tebing panik. Salah seorang pekerja, Asep Ayub (30) menceritakan saat kecelakaan maut terjadi.

Menurutnya kala itu, dia bersama pekerja lain tengah istirahat sekira pukul 12.20 WIB. Namun tiba-tiba ada dump truk terguling, sehingga kendaraan di belakangnya tertahan 15 meter.

"Saat pertama kejadian 3 unit mobil terseret, 2 terbakar, 1 jatuh ke bawah tebing," ujar Asep.

Asep mendengar teriakan histeris dari kendaraan yang mengalami kecelakaan. Dia sempat mencoba menolong korban kecelakaan, tapi asap yang keluar dari sebagian kendaraan memaksanya mundur demi keselamatan.

"Saya spontan lari ke pinggir pas terbakar. Keluar api dari kendaraan kami langsung mundur," kata Asep.

Kesaksian Benny

Kesaksian Benny atas kecelakaan maut di Tol Cipularang cukup mengejutkan. Dia melihat ada dump truk melaju menabrak mobil di sampingnya. Kemudian mobil yang tertabrak truk itu membentur kendaraan Benny. Saat itu kendaraan yang ditumpanginya dari arah Bandung menuju Jakarta.

"Kita posisi sebelah kanan, lalu ada dump truk, enggak tahu blong atau bagaimana, menghantam mobil sebelah kiri," kata Beny.

Mobil tersebut hilang kendali usai tertabrak truk. "Mobil sebelah kiri itu menghantam mobil kita," ujarnya.

Truk yang Dibawa Tercium Bau Menyengat

Korban selamat, Reva, menceritakan detik-detik kecelakaan yang terjadi di Cipularang. Menurutnya, truk yang dikemudikan tercium bau menyengat. Tiba-tiba oleng dan jatuh.

"Truk ketika saya bawa sudah bau, enggak tahu ban atau apa. Tiba-tiba di depan oleng jatuh ya," katanya.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ada Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Kapolda Jabar Langsung Datangi Lokasi Usai Rapat di DPR
Ada Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Kapolda Jabar Langsung Datangi Lokasi Usai Rapat di DPR

Sementara itu, ia mengungkap sebanyak 17 kendaraan yang terlibat kecelakaan maut di Cipularang.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Dramatis Detik-Detik Evakuasi Kecelakaan Maut Beruntun di Tol Cipularang, 1 Orang Tewas
VIDEO: Dramatis Detik-Detik Evakuasi Kecelakaan Maut Beruntun di Tol Cipularang, 1 Orang Tewas

Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Achmad Wiyagus mengungkap korban tewas di kecelakaan beruntun yang terjadi di Km 92 Tol Cipularang arah Jakarta.

Baca Selengkapnya
Kapolda Jabar soal Kecelakaan di Cipularang: Korban 1 Meninggal Dunia, 8 Luka-Luka
Kapolda Jabar soal Kecelakaan di Cipularang: Korban 1 Meninggal Dunia, 8 Luka-Luka

Kapolda mengungkap akan terus mengupdate perkembangan dari peristiwa maut itu.

Baca Selengkapnya
Update Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang: Satu Meninggal Dunia dan 28 Orang Luka-Luka
Update Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang: Satu Meninggal Dunia dan 28 Orang Luka-Luka

Lilik mengatakan, seluruh korban dilarikan ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan secara intensif.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Libatkan 19 Kendaraan hingga Tewaskan Anak 13 Tahun
Fakta-Fakta Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Libatkan 19 Kendaraan hingga Tewaskan Anak 13 Tahun

Kecelakaan ini membuat seorang anak 13 tahun meninggal dunia. Selain itu, 28 orang mengalami luka-luka.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pernyataan Lengkap Kapolri Listyo Terkait Kecelakaan KM58 Tol Cikampek Tewaskan 12 Orang
VIDEO: Pernyataan Lengkap Kapolri Listyo Terkait Kecelakaan KM58 Tol Cikampek Tewaskan 12 Orang

Total ada 12 jenazah terdiri dari 7 laki-laki dan 5 wanita dalam kecelakaan Tol Jakarta-Cikampek KM 58.

Baca Selengkapnya
Identitas 28 Korban Luka dan 1 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Tol Cipularang
Identitas 28 Korban Luka dan 1 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Tol Cipularang

Korban kecelakaan tersebut telah dibawa ke dua rumah sakit yakni RS Abdul Rozak dan Siloam.

Baca Selengkapnya
Update Kecelakaan Tol Cipularang: Satu Korban Luka Dirujuk ke RSPAD
Update Kecelakaan Tol Cipularang: Satu Korban Luka Dirujuk ke RSPAD

Korban bernama Kartika Eka Putri (27), dipindah dari Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta ke RSPAD untuk menjalani perawatan lebih lanjut.

Baca Selengkapnya
Polisi Amankan Supir Truk Terkait Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
Polisi Amankan Supir Truk Terkait Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang

Diketahui, dalam kejadian itu telah menyebabkan satu orang meninggal dunia atas nama inisial S (13).

Baca Selengkapnya
Sering Dikaitkan Hal Horor, Ini Penyebab Tol Cipularang KM 92 Sering Terjadi Kecelakaan
Sering Dikaitkan Hal Horor, Ini Penyebab Tol Cipularang KM 92 Sering Terjadi Kecelakaan

Satu orang tewas dan belasan lainnya mengalami luka-luka akibat kecelakaan di lokasi yang sering dianggap horor itu.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta Tol Cipularang, Diresmikan SBY Hingga Masuk Daftar Rawan Kecelakaan
Fakta-Fakta Tol Cipularang, Diresmikan SBY Hingga Masuk Daftar Rawan Kecelakaan

Dirangkum berbagai sumber, operasional Tol Cipularang diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada 12 Juli 2005.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kapolda Jabar Blak-blakan Fakta 17 Kendaraan Kecelakaan di Tragedi Tol Cipularang
VIDEO: Kapolda Jabar Blak-blakan Fakta 17 Kendaraan Kecelakaan di Tragedi Tol Cipularang

Tabrakan beruntun tersebut melibatkan beberapa kendaraan hingga mengakibatkan rusak parah.

Baca Selengkapnya