Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Keterisian Tempat Tidur RS di 7 Provinsi Menurun Selama PPKM, Ini Rinciannya

Keterisian Tempat Tidur RS di 7 Provinsi Menurun Selama PPKM, Ini Rinciannya Pasien Corona. ©2020 Merdeka.com/Antara

Merdeka.com - Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Bakti Bawono Adisasmito mengatakan keterpakaian tempat tidur di rumah sakit rujukan Covid-19 pada tujuh provinsi Pulau Jawa dan Bali menurun selama pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Bahkan, saat ini keterpakaian tempat tidur rumah sakit sudah berada di bawah 70 persen.

Tujuh provinsi tersebut adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, DI Yogyakarta dan Bali.

"Keterisian tempat tidur saat ini semuanya mengalami penurunan jika dibandingkan dengan sebelum PPKM," katanya dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube BNPB Indonesia, Selasa (23/2).

Penurunan paling signifikan terjadi di Jawa Tengah. Wiku menyebut, sebelum PPKM keterpakaian tempat tidur di rumah sakit rujukan Covid-19 Jawa Tengah mencapai 74,9 persen. Sementara per 19 Februari 2021 menurun menjadi 35,76 persen.

"Kemudian di DI Yogyakarta dari yang sebelumnya 84,47 persen menjadi 52,21 persen," sambungnya.

Berikut rincian keterpakaian tempat tidur di rumah sakit tujuh provinsi di Pulau Jawa dan Bali berdasarkan grafik Satuan Tugas Penanganan Covid-19:

Jawa Timur

Sebelum PPKM: 78,82 persen

PPKM tahap I: 69,72 persen

PPKM tahap II: 54,20 persen

19 Februari 2021: 46,19 persen

Jawa Tengah

Sebelum PPKM: 74,90 persen

PPKM tahap I: 65,17 persen

PPKM tahap II: 44,59 persen

19 Februari 2021: 35,76 persen

DI Yogyakarta

Sebelum PPKM: 84,47 persen

PPKM tahap I: 81,54 persen

PPKM tahap II: 63,04 persen

19 Februari 2021: 52,21 persen

Banten

Sebelum PPKM: 87,59 persen

PPKM tahap I: 80,51 persen

PPKM tahap II: 65,66 persen

19 Februari 2021: 63,22 persen

DKI Jakarta

Sebelum PPKM: 86,45 persen

PPKM tahap I: 86,15 persen

PPKM tahap II: 73,44 persen

19 Februari 2021: 67,15 persen

Jawa Barat

Sebelum PPKM: 78,89 persen

PPKM tahap I: 75,97 persen

PPKM tahap II: 59,51 persen

19 Februari 2021: 57,25 persen

Bali

Sebelum PPKM: 47,30 persen

PPKM tahap I: 67,76 persen

PPKM tahap II: 60,95 persen

19 Februari 2021: 58,28 persen

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
BMKG Ungkap 'Biang Kerok' Tujuh Provinsi di Indonesia Alami Kekeringan Ekstrem
BMKG Ungkap 'Biang Kerok' Tujuh Provinsi di Indonesia Alami Kekeringan Ekstrem

38 daerah di tujuh provinsi mengalami kekeringan dengan tidak ada hujan selama lebih dari dua bulan

Baca Selengkapnya
Segini Total Warga Pendatang Baru ke Jakarta Usai Libur Lebaran
Segini Total Warga Pendatang Baru ke Jakarta Usai Libur Lebaran

Tren yang biasa terjadi adalah melonjaknya jumlah pendatang yang tiba di Jakarta

Baca Selengkapnya
5 Kota dengan Kualitas Udara Paling Bersih di Indonesia
5 Kota dengan Kualitas Udara Paling Bersih di Indonesia

Jakarta kembali jadi kota dengan udara terburuk sedunia. Namun, masih ada kota-kota di Indonesia yang memiliki kualitas udara yang baik.

Baca Selengkapnya
BMKG Prakirakan 26 Provinsi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini, Berikut Daftarnya
BMKG Prakirakan 26 Provinsi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini, Berikut Daftarnya

Terhadap daerah-daerah yang berpotensi mengalami hujan lebat tersebut, BMKG memasukkannya ke dalam kategori waspada banjir akibat dampak hujan.

Baca Selengkapnya
Sebagian PNS Mulai WFH Hari Ini, Jakarta Masih Masuk 10 Besar Kota Terpolusi
Sebagian PNS Mulai WFH Hari Ini, Jakarta Masih Masuk 10 Besar Kota Terpolusi

Jakarta masih masuk kategori kota dengan tingkat polisi udara buruk pada Senin (21/8) pagi ini.

Baca Selengkapnya
4 Penyebab Naiknya Angka Golput di Pilkada Jakarta, Jabar & Sumut
4 Penyebab Naiknya Angka Golput di Pilkada Jakarta, Jabar & Sumut

Data golput mengalami kenaikan pada Pilkada 2024 di 7 provinsi.

Baca Selengkapnya
Survei LSI Denny JA Beberkan Data Golput Naik Drastis di Jakarta, Jabar & Sumut
Survei LSI Denny JA Beberkan Data Golput Naik Drastis di Jakarta, Jabar & Sumut

Angka golput Jakarta pada Pilgub sebelumnya ialah 20,5 persen.

Baca Selengkapnya
Polusi Udara Memburuk, 9.709 Warga Jakarta Barat Terserang ISPA
Polusi Udara Memburuk, 9.709 Warga Jakarta Barat Terserang ISPA

Data Indeks Kualitas Udara (AQI) Air, DKI Jakarta menempati posisi teratas daftar kota dengan tingkat polusi terburuk pada Senin, 7 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
FOTO: Polusi Udara Masih Menyelimuti Jabodetabek, IQAir Laporkan Hampir Ada 8.000 Kematian di Jakarta
FOTO: Polusi Udara Masih Menyelimuti Jabodetabek, IQAir Laporkan Hampir Ada 8.000 Kematian di Jakarta

Polusi udara telah merubah langit biru Jakarta menjadi kabut pekat. Bahkan IQAir melaporkan hampir 8.000 warga meninggal dunia akibat polusi udara tersebut.

Baca Selengkapnya
BMKG Prediksi Kekeringan Melanda Indonesia Juni-September 2024
BMKG Prediksi Kekeringan Melanda Indonesia Juni-September 2024

Kondisi kekeringan saat musim kemarau tahun 2024 diprediksi sampai September

Baca Selengkapnya