Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kinerja dianggap buruk, KPU Kota Bandung dilempari telur busuk

Kinerja dianggap buruk, KPU Kota Bandung dilempari telur busuk Demo di depan KPU. ©2013 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Puluhan massa dari Gerakan Ganyang Mafia Hukum menggeruduk sekretariat KPU Kota Bandung. Massa yang mengenakan pakaian hitam sempat melempari plang KPU Kota Bandung dengan telur busuk.

Dengan serempak mereka terus melempari secara berulang dan meneriakkan KPU Kota Bandung tidak becus menggelar Pilwalkot Bandung. KPU Kota Bandung dinilai buruk kinerjanya, cenderung korup, dan merugikan rakyat.

Koordinator Gerakan Ganyang Mafia Hukum Torkis Parlaungan Siregar mengatakan sejatinya pelaksanaan Pilwalkot Bandung merupakan kedaulatan rakyat yang diselenggarakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil adalah amanat UU no 15 tahun 2011.

"Namun sekarang pelaksanaan, menyisakan banyak permasalahan mendasar yang sangat merugikan publik," katanya di sela aksi, Jumat (21/6).

Sebagian yang mengemuka dan sangat vital adalah sebanyak 28 ribu surat suara rusak terutama ribuan yang telah dicoblos. "Ini sebuah pelanggaran pemilu berat."

Dengan anggaran besar sebesar Rp 56 miliar, KPU Kota Bandung dianggap tidak bisa mengemban kepercayaan warga Bandung. "Publik mengamati pengadaan barang dan jasa tidak transparan. Ini potensial implikasi merugikan negara," tegasnya.

Selain diisi orasi, massa juga sempat membentangkan sejumlah poster dan spanduk berisi kecaman terhadap kinerja KPU Kota Bandung, di antaranya "Rakyat Tidak Percaya Kinerja KPU Kota Bandung', 'Surat Suara Rusak, Bolong, Terindikasi Dicoblos, Bukti Kinerja KPU Kota Bandung Buruk'.

Sekitar satu jam melakukan orasi, massa yang meluber hingga pinggir jalan menyebabkan Jalan Soekarno Hatta macet hingga satu kilometer. Namun demikian aksi tetap berlangsung tertib. Aksi juga mendapat pengawalan dari puluhan aparat kepolisian.

\r\n\r\n (mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Aksi Emak-Emak Geruduk Gedung KPU Tolak Kecurangan Pemilu 2024
FOTO: Aksi Emak-Emak Geruduk Gedung KPU Tolak Kecurangan Pemilu 2024

Mereka memprotes dugaan kecurangan dalam proses Pemilu 2024 untuk memenangkan salah satu pasangan calon.

Baca Selengkapnya
FOTO: Geruduk KPU, Ratusan Pengunjuk Rasa Tolak Hasil Pemilu yang Diduga Penuh Kecurangan
FOTO: Geruduk KPU, Ratusan Pengunjuk Rasa Tolak Hasil Pemilu yang Diduga Penuh Kecurangan

Pengunjuk rasa juga menuntut seluruh komisioner KPU agar dipecat karena bertanggung jawab atas penyelenggaraan Pemilu yang diduga penuh kecurangan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Setelah Gedung DPR, Kini Giliran KPU Dikepung Demonstran Tuntut Patuhi Putusan MK
FOTO: Setelah Gedung DPR, Kini Giliran KPU Dikepung Demonstran Tuntut Patuhi Putusan MK

Aksi unjuk rasa untuk mengawal putusan MK terus berlanjut. Setelah mengepung Gedung KPK, demonstran kini menggeruduk markas KPU.

Baca Selengkapnya
FOTO: Geruduk KPU, Massa BEM SI Bentangkan Spanduk 'Jokowi Penjahat Demokrasi'
FOTO: Geruduk KPU, Massa BEM SI Bentangkan Spanduk 'Jokowi Penjahat Demokrasi'

Mereka mendesak KPU untuk bekerja secara profesional serta bersikap adil dan netral dalam pelaksanaan Pemilu 2024 pada 14 Februari besok.

Baca Selengkapnya
Ratusan Eksemplar Surat Suara Pemilu di Bekasi Rusak
Ratusan Eksemplar Surat Suara Pemilu di Bekasi Rusak

KPU Kabupaten Bekasi melibatkan sebanyak 1.000 tenaga kerja lokal untuk pelaksanaan kegiatan sortir

Baca Selengkapnya
FOTO: Protes Kecurangan Pemilu, Massa Bakar Ban dan Caleg Bikin Laporan di Bawaslu DKI
FOTO: Protes Kecurangan Pemilu, Massa Bakar Ban dan Caleg Bikin Laporan di Bawaslu DKI

Kantor Bawaslu DKI Jakarta DKI Jakarta menjadi sasaran aksi protes dugaan kecurangan Pemilu 2024, pada Kamis (7/3).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Makin Memanas Pendemo Bakar Spanduk Gambar Jokowi Depan KPU
VIDEO: Makin Memanas Pendemo Bakar Spanduk Gambar Jokowi Depan KPU

Gelombang pendemo kembali mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Senin 18 Maret 2023

Baca Selengkapnya
Pendemo Makzulkan Jokowi di DPR Marah Dibagikan Makanan Bergambar Kaesang, Langsung Dibuang
Pendemo Makzulkan Jokowi di DPR Marah Dibagikan Makanan Bergambar Kaesang, Langsung Dibuang

Sejumlah demonstran pun baru menyadari, di tangannya memegang snack bergambar Kaesang Pangarep.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kepung Gedung DPR, Pendemo Bawa Poster Gambar Jokowi Hingga Singgung Oligarki
FOTO: Kepung Gedung DPR, Pendemo Bawa Poster Gambar Jokowi Hingga Singgung Oligarki

Pengunjuk rasa dari berbagai kelompok elemen masyarakat mengepung Gedung DPR untuk menolak pengesahan revisi UU Pilkada.

Baca Selengkapnya
Puluhan Baliho PKS Dirusak, Ketua DPD Sebut Ada Pihak Tak Siap Bersaing Sehat di Depok
Puluhan Baliho PKS Dirusak, Ketua DPD Sebut Ada Pihak Tak Siap Bersaing Sehat di Depok

Sekitar 47 baliho yang dirusak di sekitar Kecamatan Bojongsari dan sawangan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Protes Kecurangan Pemilu 2024, Pengunjuk Rasa Bakar Keranda di Gedung Bawaslu Surabaya
FOTO: Protes Kecurangan Pemilu 2024, Pengunjuk Rasa Bakar Keranda di Gedung Bawaslu Surabaya

Pengunjuk rasa mendesak Bawaslu untuk berkomitmen menindaklanjuti laporan dugaan kecurangan dalam penyelenggaraan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
FOTO: Rusak Pemandangan Ibu Kota, Deretan Alat Peraga Kampanye Ubah JPO Ini Jadi Mirip
FOTO: Rusak Pemandangan Ibu Kota, Deretan Alat Peraga Kampanye Ubah JPO Ini Jadi Mirip "Mading"

Pemasangan Atribut Peraga Kampanye (APK) Pemilu 2024 tersebut telah melanggar Peraturan KPU.

Baca Selengkapnya