Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah lucu polisi jinakkan bom 200 kg cuma 'dibayar' sepiring pecel

Kisah lucu polisi jinakkan bom 200 kg cuma 'dibayar' sepiring pecel tim gegana filipina latihan menjinak bom. ©2017 REUTERS/Romeo Ranoco

Merdeka.com - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) merayakan hari jadi yang ke-71. Banyak kisah menarik yang belum banyak diketahui publik soal beratnya tugas kepolisian.

Salah satunya adalah Tim Gegana Brimob yang jadi ujung tombak dalam penanganan masalah bom dan bahan peledak. Berurusan dengan teror bom maupun bahan peledak jadi makanan sehari-hari satuan elite ini.

Ada kisah menarik soal Tim Gegana Brimob ini. Ceritanya personel TNI AU menemukan ada bom seberat 200 kilogram di Lanud Hasanuddin Makassar. Diduga bom tersebut peninggalan tentara Jepang saat Perang Dunia II.

Wakil Kepala Staf TNI AU Marsdya (Purn) I Gusti Made Oka menceritakan kisah itu dalam buku biografi Jusuf Manggarani, Cahaya Bhayangkara yang ditulis Nur Iskandar dan diterbitkan Borneo Tribune Press, 2011.

Tim Gegana yang dipimpin oleh Jusuf Manggabarani datang. Dengan peralatan perlindungan yang minim, para personel Gegana itu mulai bekerja menjinakkan bom. Sementara para personel TNI AU memperhatikan dari tempat evakuasi.

Semua yang hadir berkeringat dingin membayangkan kalau bom itu meledak tentu sangat mengerikan daya hancurnya. Untunglah Tim Gegana berhasil menjinakkan bom tua itu.

Setelah bom berhasil dijinakkan, perwira TNI AU itu mengungkapkan hanya bisa mentraktir sepiring pecel bagi para 'pahlawan' tersebut. Maklum, anggaran terbatas.

"Bom sudah teratasi.. kami hanya bisa menghargainya dengan mengajak makan nasi pecel. Sorry Puang.." kata I Gusti Made Oka.

Marsdya (Purn) I Gusti Made Oka memang sahabat Jusuf Manggabarani sejak masih menjadi Taruna tahun 1972. Kelak keduanya sama-sama pensiun dengan bintang tiga. Jusuf Manggabarani menjadi Wakil Kepala Kepolisian RI tahun 2009-2011.

jusuf manggabarani

Di kalangan Korps Brimob, Jusuf dikenal sebagai legenda hidup. Begitu lulus pendidikan, dia langsung memimpin peleton Brimob untuk bertempur di Timor Timur.

Jusuf juga sangat paham seluk beluk bahan peledak. Hanya dengan melihat asap atau rangkaian, dia bisa menebak bahan baku bom dan memperkirakan daya ledak bom.

Jusuf pula yang pernah membimbing anak buahnya menjinakkan bom lewat sambungan telepon selular. Instruksi dari Jusuf berhasil dilaksanakan oleh anak buahnya hingga bom itu tak jadi meledak.

(mdk/ian)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Fakta Penemuan Bom Sisa Perang Dunia di Sungai Malang, Beratnya Capai 45 Kilogram
5 Fakta Penemuan Bom Sisa Perang Dunia di Sungai Malang, Beratnya Capai 45 Kilogram

Bom jenis aircraft tak sengaja ditemukan warga saat bekerja

Baca Selengkapnya
Aksi Anggota Kepolisian Beri Makan Pelaku Pencurian yang Ditangkap Ini Viral, Curi Perhatian Warganet
Aksi Anggota Kepolisian Beri Makan Pelaku Pencurian yang Ditangkap Ini Viral, Curi Perhatian Warganet

Unggahan tersebut berhasil menuai beragam respons dari warganet. Tak sedikit dari mereka yang memuji aksi polisi tersebut.

Baca Selengkapnya
Kocak, Pak Bhabin Saat Mendatangi Perbatasan Indonesia - Timor Leste Disuguhi Pinang Langsung Ditelan
Kocak, Pak Bhabin Saat Mendatangi Perbatasan Indonesia - Timor Leste Disuguhi Pinang Langsung Ditelan

Tingkah kocak Pak Bhabin saat diberi suguhan spesial pinang dan langsung ditelan saat berkunjung ke Mako Satgas Perbatasan Indonesia - Timor Leste.

Baca Selengkapnya
Penjahat Tak Berkutik Usai 'Didor', Tiba di Kantor Polisi Malah Disuapi Makan Anggota jadi Sorotan
Penjahat Tak Berkutik Usai 'Didor', Tiba di Kantor Polisi Malah Disuapi Makan Anggota jadi Sorotan

Begini jadinya seorang penjahat kasus kejahatan serius disuapi polisi usai ditembak kakinya.

Baca Selengkapnya
Heroik, Aksi Kejar-kejaran Polair Tangkap Pembawa Bahan Peledak di Perairan Teluk Kupang
Heroik, Aksi Kejar-kejaran Polair Tangkap Pembawa Bahan Peledak di Perairan Teluk Kupang

Petugas sampai melompat ke atas perahu motor, mengambil alih kemudi, dan mengamankan dua pelaku di atas perahu.

Baca Selengkapnya
Kenyang Keluar Masuk Penjara, Maling Bersenjata Bondet Akhirnya Ambruk Ditembak Polisi
Kenyang Keluar Masuk Penjara, Maling Bersenjata Bondet Akhirnya Ambruk Ditembak Polisi

Polisi menembak mati seorang maling spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang biasa membekali diri dengan bom ikan.

Baca Selengkapnya
Dua Terduga Teroris Perakit Bom di Polsek Astana Anyar Ditangkap!
Dua Terduga Teroris Perakit Bom di Polsek Astana Anyar Ditangkap!

Dua Terduga Teroris Perakit Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar Ditangkap

Baca Selengkapnya
Polisi Ringkus Pemuda Penjual Serbuk Mercon di Banjarnegara, 2 Kg Bahan Peledak Disita
Polisi Ringkus Pemuda Penjual Serbuk Mercon di Banjarnegara, 2 Kg Bahan Peledak Disita

Diamankan 2 kilogram serbuk warna silver yang diduga bahan peledak

Baca Selengkapnya
Ledakan di Markas Brimob Polda Jatim, Dua Polisi jadi Korban Dilarikan ke RS
Ledakan di Markas Brimob Polda Jatim, Dua Polisi jadi Korban Dilarikan ke RS

Dua brimob dikabarkan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim usai ledakan di Markas Gegana Satbrimob.

Baca Selengkapnya
15 Prajurit TNI Ditahan Buntut Pengeroyokan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali
15 Prajurit TNI Ditahan Buntut Pengeroyokan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali

Kasad melalui Pangdam IV/Diponegoro, menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Boyolali atas kejadian ini.

Baca Selengkapnya
Begini Kompaknya Polisi dan Tentara di Pelalawan saat Momen Perayaan HUT TNI
Begini Kompaknya Polisi dan Tentara di Pelalawan saat Momen Perayaan HUT TNI

Belasan anggota Polsek Pangkalan Kerinci, Pelalawan, mendatangi Koramil 09 Langgam untuk memberikan kejutan kepada para prajurit.

Baca Selengkapnya