Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah TNI arogan dimarahi komandan sampai kencing di celana

Kisah TNI arogan dimarahi komandan sampai kencing di celana soemitro. ©Dokumentasi Jenderal Purn. Soemitro

Merdeka.com - Jenderal Soemitro terkenal galak. Saat Orde Baru, pria bertubuh subur ini sempat jadi Panglima Komando Pemulihan Keamanan dan Ketertiban.

Ada cerita menarik saat Soemitro bertugas sebagai panglima di Kalimantan Timur. Dia memarahi perwira TNI yang arogan hingga orang tersebut terkencing-kencing di celana.

Februari 1965, Soemitro ditugaskan Jenderal Ahmad Yani menjadi panglima Kodam Mulawarman menggantikan Brigjen Haryo Kecik.

Saat itu situasi di Kalimantan sedang panas. Massa Partai Komunis Indonesia (PKI) kerap menggelar aksi dan menyindir para 'jenderal kanan' TNI AD.

Dalam peringatan hari buruh, Soemitro tersinggung dengan pidato-pidato provokasi semacam itu. Dia sudah mau meledak. Yang membuat Generaal Mitro makin marah, dia melihat tiga perwira TNI ikut tertawa mendengar pidato dari ketua Sentral Organisasi Buruh Seluruh Indonesia. Salah satu organisasi yang dekat dengan PKI.

"Gigi saya gemeretak menahan emosi. Panglima mereka dicaci maki ketua Sobsi kok malah mereka ketawa-ketawa," kata Soemitro geram.

Kisah ini diceritakan Soemitro dalam buku biografinya yang berjudul Dari Pangdam Mulawarman Sampai Pangkopkamtib. Buku ini ditulis Ramadhan KH dan diterbitkan Pustaka Sinar Harapan.

Maka keesokan harinya Brigjen Soemitro memanggil seluruh perwiranya. Dimarahi ketiga orang itu. Mereka adalah Letkol Rusmono, Letkol Sujono dan Letkol Kartono. Ketiganya pejabat teras di Kodam Mulawarman.

"Kamu begundalnya PKI," Dia menunjuk orang-orang itu. "Kamu, kamu dan kamu! Kamu sekarang juga berhenti. Saya bebaskan kamu!" amuk Soemitro.

Kemarahan Soemitro makin meledak manakala tahu kelakuan arogan Sudjono. Seringkali Sudjono bertindak bak koboi. Sedikit-sedikit main tembak. Mobil disalip orang, main tembak. Tak ada yang berani menghentikan dia.

Maka dipanggilnya lagi Sudjono dan dimarahi. "Hei Djono, katanya di zaman Haryo, kamu jagoan nembak ya di sini?"

"Kamu disalip orang, kamu langsung nembak kendaraan di depanmu. Sekarang, keluarkan pistolmu. Kalau kamu laki-laki keluarkan pistolmu," tantang Soemitro.

"Ayo keluarkan pistolmu!" teriak Soemitro.

Letkol Sudjono gemetaran.

"Kencing di celana dia. Benar-benar kencing," kisah Soemitro soal kejadian itu.

Ketiga perwira tadi kemudian dikenai tahanan rumah oleh Soemitro.

Soemitro menilai tidak pantas seorang prajurit menebar ketakutan pada rakyat. Apalagi pistol yang harusnya dipakai melawan Malaysia saat itu, malah dipakai menembaki mobil yang menyalip kendaraannya.

"Dia merasa jago tembak, itu kejam sekali. Dan itu menguntungkan PKI karena dimana-mana PKI menciptakan rasa mencekam dan ketakutan," kata Soemitro menggambarkan suasana tahun 1965.

(mdk/ian)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Detik-Detik Seorang TNI Dikeroyok 30 Brimob Datang Satu Truk, Begini Kronologinya
VIDEO: Detik-Detik Seorang TNI Dikeroyok 30 Brimob Datang Satu Truk, Begini Kronologinya

Prada Nurrahman menegur pengemudi mobil yang lantas menghubungi Danki Brimob Polda Sumut.

Baca Selengkapnya
Viral Pria Berseragam TNI Ribut dengan Sopir Mobil Katering, Ini Kata Polisi
Viral Pria Berseragam TNI Ribut dengan Sopir Mobil Katering, Ini Kata Polisi

Pria berseragam TNI viral terlibat keributan dengan sopir mobil katering di kawasan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya
VIDOE: Kronologi Letkol TNI Dibacok Anak Buah Diduga Akibat Ucapan Rasis saat Apel
VIDOE: Kronologi Letkol TNI Dibacok Anak Buah Diduga Akibat Ucapan Rasis saat Apel

Praka DRB tega membacok komandannya di Kabupaten Manokwari Selatan, Provinsi Papua Barat, Sabtu lalu.

Baca Selengkapnya
Kronologi Anggota TNI Praka DRB Bacok Komandannya di Markas Rindam Manokwari Usai Apel Pagi
Kronologi Anggota TNI Praka DRB Bacok Komandannya di Markas Rindam Manokwari Usai Apel Pagi

Anggota TNI AD Praka Drik Rian Bayoa di Manokwari, Papua Barat membacok komandannya Letkol Inf Tamami.

Baca Selengkapnya
Pomdam Jaya Akui Pria Cekcok dengan Sopir Ambulans di Matraman Anggota TNI
Pomdam Jaya Akui Pria Cekcok dengan Sopir Ambulans di Matraman Anggota TNI

Pomdam Jaya/Jayakarta membenarkan pria bersama istrinya mengintimidasi sopir ambulans adalah anggota TNI.

Baca Selengkapnya
Momen Kopral TNI Pegang Tongkat Komando Sidak Barak Tamtama, Sampai Disebut Kopka Rasa Jenderal
Momen Kopral TNI Pegang Tongkat Komando Sidak Barak Tamtama, Sampai Disebut Kopka Rasa Jenderal

Begini jadinya kalau Kopral TNI sidak barak Tamtama pakai tongkat komando.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta di Balik Penganiayaan Anggota TNI terhadap Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali
Fakta-Fakta di Balik Penganiayaan Anggota TNI terhadap Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali

Aksi penganiayaan prajurit TNI terhadap sejumlah orang relawan Ganjar-Mahfud MD di Jalan Perintis Kemerdekaan, Boyolali, Jawa Tengah berbuntut panjang.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pria Berseragam TNI AL Diduga Ngamuk Bogem Sopir Pikap, Kesal Mobilnya Disalip
VIDEO: Pria Berseragam TNI AL Diduga Ngamuk Bogem Sopir Pikap, Kesal Mobilnya Disalip

Dengan tampah penuh emosi, pria berseragam TNI AL tersebut keluar dari mobil, dan langsung memukul MAF hingga terluka

Baca Selengkapnya
Akibat Senggol Kendaraan di Jalan Anggota TNI Dikeroyok 8 Orang di Jaktim, Begini Kronologinya
Akibat Senggol Kendaraan di Jalan Anggota TNI Dikeroyok 8 Orang di Jaktim, Begini Kronologinya

Seorang anggota TNI jadi korban pengeroyokan oleh sekelompok orang tidak dikenal (OTK

Baca Selengkapnya
15 Prajurit TNI Ditahan Buntut Pengeroyokan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali
15 Prajurit TNI Ditahan Buntut Pengeroyokan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali

Kasad melalui Pangdam IV/Diponegoro, menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Boyolali atas kejadian ini.

Baca Selengkapnya
Kronologi Relawan Ganjar-Mahfud Dikeroyok TNI di Boyolali, Dipicu Geber Knalpot Bising
Kronologi Relawan Ganjar-Mahfud Dikeroyok TNI di Boyolali, Dipicu Geber Knalpot Bising

Dua relawan memainkan gas saat melintas di jalan Perintis Kemerdekaan, sehingga menimbulkan kebisingan dan terjadi cekcok.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pegawai Kemenkeu Suruh Ojol Masuk Jalur TransJakarta Berakhir Kena Semprot TNI
Kronologi Pegawai Kemenkeu Suruh Ojol Masuk Jalur TransJakarta Berakhir Kena Semprot TNI

Pegawai Kementerian Keuangan (Kemenkeu) kena semprot TNI usai melempar umpatan ketika ditegur masuk jalur TransJakarta

Baca Selengkapnya