Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KONI Nilai Aturan Karantina Atlet Bisa Timbulkan Masalah Baru antara Jatim dan Papua

KONI Nilai Aturan Karantina Atlet Bisa Timbulkan Masalah Baru antara Jatim dan Papua Upacara pembukaan PON XX Papua. ©2021 Merdeka.com/Sulaeman

Merdeka.com - Pemerintah Kota Surabaya membuat aturan karantina bagi atlet dan ofisial PON XX saat pulang dari Papua. Peraturan Pemkot Surabaya soal karantina itu tertuang melalui surat Nomor: 443.2/13174/436.8.4/2021 tertanggal 4 Oktober 2021 yang ditujukan kepada Ketua Umum KONI Surabaya.

Ketua Harian KONI Jatim yang juga Ketua Satgas Kontingen Jatim untuk PON XX Papua, Muhammad Nabil menilai aturan tersebut bisa menimbulkan masalah baru antara Jawa Timur dan Papua.

Menurutnya, seandainya ada atlet positif Covid-19 saat di Papua, juga sudah disiapkan tempat isolasi mandiri dan dipastikan tidak bisa pulang sampai hasil tes PCR dinyatakan negatif.

"Dengan kerendahan hati, saya berharap aturan karantina ini dipertimbangkan lagi. Kebijakan ini dapat menimbulkan masalah baru antara Jawa Timur dan Papua," kata Nabil. Dikutip dari Antara, Rabu (6/10).

Dia Pemkot Surabaya mempertimbangkan kembali aturan karantina kepada atlet dan ofisial saat pulang dari Papua.

"Kebijakan ini perlu dipertimbangkan karena sebelum berangkat ke Papua atlet sudah tes usap PCR. Lalu, ketika di Papua dilakukan antigen sebelum bertanding, serta menjelang kepulangan juga PCR," ujarnya.

Bahkan, kata dia, sejak September 2020 ketika KONI Jatim menggelar Puslatda New Normal (PNN), para atlet juga menjalani karantina serta tes usap PCR secara berkala.

Pemkot Surabaya melalui Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat meminta kepada seluruh atlet dan/atau ofisial yang memiliki KTP dan/atau berdomisili di Surabaya wajib melaksanakan karantina di tempat yang difasilitasi oleh Pemkot, setibanya dari mengikuti PON XX di Papua.

Karantina dilaksanakan selama lima hari, serta dilakukan tes usap pada hari keempat di tempat karantina.

Nabil mempertanyakan mengapa hanya kepulangan warga dari Papua yang harus dikarantina, sementara kebijakan serupa tidak diberlakukan bagi warga Surabaya yang balik dari daerah lain.

Menurut Nabil, kebijakan ini akan menjadi sensitif dan membuat tersinggung pihak lain karena hanya Pemkot Surabaya yang mengeluarkan aturan seperti ini.

"Yang dari Papua kalau tiba di daerah lain di Indonesia tidak pakai karantina," ucap Nabil.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mendagri Tito Minta Pemprov Segera Alokasikan Anggaran untuk Atlet PON XXI Aceh-Sumut
Mendagri Tito Minta Pemprov Segera Alokasikan Anggaran untuk Atlet PON XXI Aceh-Sumut

Tito juga menegaskan agar Pemerintah Daerah (pemda) mengkoordinasikan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) masing-masing.

Baca Selengkapnya
Buka Musorkot KONI 2023, Mas Adi Dorong Perumusan Inovasi Kebijakan dan Proyeksi yang Lebih Progresif
Buka Musorkot KONI 2023, Mas Adi Dorong Perumusan Inovasi Kebijakan dan Proyeksi yang Lebih Progresif

Mas Adi berharap musyawarah ini dapat menjadi menjadi forum yang strategis dalam mengevaluasi kebijakan-kebijakan kepengurusan dan program kerja.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bagikan Kisi-Kisi Strategi bagi Kepala Daerah Naikkan Elektabilitas, Ini Bocorannya
Jokowi Bagikan Kisi-Kisi Strategi bagi Kepala Daerah Naikkan Elektabilitas, Ini Bocorannya

Jokowi berkelakar, dengan memperhatikan para atlet bisa memperoleh keuntungan berupa peningkatan elektabilitas.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Karut-marut PON Aceh-Sumut: Makanan Basi, Venue Becek hingga Wasit Ditinju Diduga Curang
VIDEO: Karut-marut PON Aceh-Sumut: Makanan Basi, Venue Becek hingga Wasit Ditinju Diduga Curang

Sayangnya ajang nasional ini masih ditemukan banyak karut marut selama PON berlangsung.

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Carut Marut PON Aceh-Sumut: Setiap Event Besar Pasti Ada Koreksi dan Perbaikan
Jokowi soal Carut Marut PON Aceh-Sumut: Setiap Event Besar Pasti Ada Koreksi dan Perbaikan

Jokowi mengatakan, setiap event besar pasti ada kesalahan yang terjadi.

Baca Selengkapnya
Alasan Jokowi Tak Hadiri Penutupan PON Aceh-Sumut Hari Ini
Alasan Jokowi Tak Hadiri Penutupan PON Aceh-Sumut Hari Ini

Jokowi menunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy untuk menghadiri penutupan PON Aceh-Sumut.

Baca Selengkapnya
Karut Marut Fasilitas Atlet PON XXI Sumut-Aceh Hingga Polri Turun Tangan Usut Dugaan Penyelewengan
Karut Marut Fasilitas Atlet PON XXI Sumut-Aceh Hingga Polri Turun Tangan Usut Dugaan Penyelewengan

Tahun ini, untuk pertama kalinya PON digelar di dua provinsi. Yakni Sumatera Utara dan Aceh.

Baca Selengkapnya
Pj Gubernur Agus Fatoni Gandeng TNI-Polri Kebut Pengerjaan Stadion Utama Sumut untuk PON XXI
Pj Gubernur Agus Fatoni Gandeng TNI-Polri Kebut Pengerjaan Stadion Utama Sumut untuk PON XXI

Menteri Kepemudaan dan Keolahragaan (Menpora) Ardito Ariotedjo menegaskan agar PB PON XXI Wilayah Sumut segera melaporkan bila terjadi kendala.

Baca Selengkapnya
Venue dan Akses PON Aceh-Sumut Memprihatinkan, Menpora Minta Maaf
Venue dan Akses PON Aceh-Sumut Memprihatinkan, Menpora Minta Maaf

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo langsung turun tangan untuk mengecek kondisi tersebut.

Baca Selengkapnya
KONI Malang Buka Suara soal Video Pemain Futsal Tendang Kepala Lawan saat Sujud Syukur
KONI Malang Buka Suara soal Video Pemain Futsal Tendang Kepala Lawan saat Sujud Syukur

Peristiwa itu, kata Djoni, ada dalam proses pertandingan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Klarifikasi Menpora Dito Jalan ke GOR Voli di PON Aceh-Sumut Berlumpur, Pak Bas Turun Tangan
VIDEO: Klarifikasi Menpora Dito Jalan ke GOR Voli di PON Aceh-Sumut Berlumpur, Pak Bas Turun Tangan

Dito menjelaskan, masalah tersebut seharusnya menjadi tanggung jawab daerah sebagai tuan

Baca Selengkapnya
Belum Pastikan Korupsi, Menpora Jelaskan Alasan Bareskrim Hingga Kejaksaan Turun Tangan Cek Venue PON Bermasalah
Belum Pastikan Korupsi, Menpora Jelaskan Alasan Bareskrim Hingga Kejaksaan Turun Tangan Cek Venue PON Bermasalah

Menpora akan langsung terbang ke Medan untuk mengecek kondisi venue-venue yang dipakai untuk PON pascaviral venue voli di media sosial.

Baca Selengkapnya