Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Korban Hannien Tour diperkirakan lebih dari 2 ribu orang

Korban Hannien Tour diperkirakan lebih dari 2 ribu orang korban biro umrah Hannien Tour Solo. ©2017 Merdeka.com/arie sunaryo

Merdeka.com - Korban penipuan dan penggelapan biro umrah dan haji PT Ustamaniyah Hannien Tour diperkirakan lebih dari 2 ribu orang. Jumlah tersebut bisa saja terus bertambah, seiring bertambahnya para korban yang melapor ke Polisi.

Kasatreskrim Polresta Surakarta, Kompol Agus Puryadi, menyebut jumlah pelapor di wilayah Solo Raya hingga saat ini sudah lebih dari 500 orang. Satu orang pelapor biasanya mewakili kelompoknya masing-masing. Padahal setiap kelompok bisa saja beranggotakan belasan atau puluhan orang.

"Sampai sekarang pelapornya sudah lebih dari 500 orang. Para pelapor ini biasanya ketua atau koordinator rombongan. Yang lapor itu diserahkan kepada ketua atau koordinatornya. Tiap koordinator, bisa membawa belasan hingga puluhan orang," ujar Agus, Senin (8/1).

Dia mencontohkan korban yang melapor asal Sragen kemarin. Koordinator yang melapor mengaku mempunyai anggota 81 calon jemaah. Untuk mengantisipasi korban lainnya, pihaknya masih membuka posko di Mapolresta Surakarta.

"Posko masih kita buka, pagi tadi ada pelapor dari Jawa Barat yang datang kesini," jelasnya.

Agus mengimbau kepada para korban di luar Solo raya agar melapor kantor polisi atau Polres terdekat di wilayahnya. Polresta Surakarta, kata Agus, telah berkoordinasi dengan Polres lain untuk masalah aduan tersebut.

"Jadi yang jauh-jauh tidak perlu datang ke Solo, cukup di wilayah masing-masing," jelasnya.

Lebih lanjut Agus mengatakan, pihaknya terus memburu aset yang dimiliki bos PT Hannien Tour. Ia berharap aset tersebut dapat digunakan untuk membayar kerugian para korban. Karena sejumlah aset seperti rumah, ruko mobil dan dana di salah satu maskapai yang ditemukan saat ini, tak bisa diselamatkan.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Marak Kecelakaan, Polda Jatim Kumpulkan Seluruh Pemilik Bus Pariwisata
Marak Kecelakaan, Polda Jatim Kumpulkan Seluruh Pemilik Bus Pariwisata

Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto berencana mengumpulkan seluruh pemilik bus di Jawa Timur., merespons sejumlah kecelakaan bus pariwisata belakangan ini.

Baca Selengkapnya
Bus Rombongan Partai Hanura Terguling Sepulang Kampanye Akbar di GBK Jakarta, Ini Daftar Korban Tewas
Bus Rombongan Partai Hanura Terguling Sepulang Kampanye Akbar di GBK Jakarta, Ini Daftar Korban Tewas

Kecelakaan terjadi di ruas jalan Tol Solo-Ngawi, Jawa Timur

Baca Selengkapnya
Kapolres Malang Sampaikan Permohonan Maaf pada Korban Tragedi Kanjuruhan di Munas Aremania
Kapolres Malang Sampaikan Permohonan Maaf pada Korban Tragedi Kanjuruhan di Munas Aremania

Putu Kholis menegaskan keberpihakannya kepada keluarga korban tragedi Kanjuruhan.

Baca Selengkapnya
Hanura Benarkan Bus Rombongan dari Konser GBK Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi: 3 Kader Terbaik Gugur dalam Tugas Partai
Hanura Benarkan Bus Rombongan dari Konser GBK Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi: 3 Kader Terbaik Gugur dalam Tugas Partai

Bus membawa rombongan kader Hanura berjumlah 18 orang, yang hendak pulang dari acara kampanye Ganjar-Mahfud MD di GBK

Baca Selengkapnya
Korban Tewas Kecelakaan Bus Rombongan Siswa dan Guru SMAN 1 Sidoarjo di Tol Ngawi jadi 2 Orang
Korban Tewas Kecelakaan Bus Rombongan Siswa dan Guru SMAN 1 Sidoarjo di Tol Ngawi jadi 2 Orang

Kasatlantas Polres Ngawi AKP M Sapari mengatakan pihaknya telah memeriksa Riwiyono (55), sopir bus PO Pratama Putra yang membawa para siswa SMAN 1 Sidoarjo.

Baca Selengkapnya