Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Korban penculikan: Dukungan untuk Kopassus itu sesat!

Korban penculikan: Dukungan untuk Kopassus itu sesat! Atraksi HUT TNI. ©2012 Merdeka.com/imam

Merdeka.com - Tim investigasi TNI AD telah menyatakan 11 anggota Kopassus sebagai tersangka penembakan empat tahanan di Lapas Cebongan Yogyakarta.

Meski telah melakukan tindakan keji, pasukan elit tersebut justru banjir dukungan dari berbagai kalangan, tak terkecuali Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Tak hanya itu, lahir pula satu akun di jejaring sosial Facebook yang diberinama 'Satu miliar dukungan untuk 11 Kopassus'.

Pujian yang disematkan kepada para pelaku dinilai sesat. Sebab, apa yang dilakukan oleh 11 anggota Kopassus tersebut bukti penegakan hukum lemah dan tidak menganggap negara itu ada.

"Harusnya Presiden SBY itu marah dan minta mereka ditindak tegas, bukan sebaliknya mengapresiasi dan memuja mereka. Karena itu menyesatkan dan berbahaya bagi penegakan hukum dan HAM," ujar korban penculikan Tim Mawar Kopassus Tahun 1998, Mugiyanto, saat berbincang dengan merdeka.com, Senin (9/4).

Menurutnya, tindakan tegas yang seharusnya diambil Presiden SBY adalah menginstruksikan para pelaku untuk dihukum di peradilan sipil bukan hanya peradilan militer. Sebab, korban berasal dari kalangan sipil, bukan lah dari kalangan militer.

Mugi menambahkan, berkaca dari pengalaman tahun 1997-1998 di mana 23 mahasiswa diculik oleh Tim Mawar Kopassus, saat itu Pengadilan Militer hanya mengganjar mereka dengan hukuman ringan bahkan ada yang bebas dari jeratan hukum. Dan untuk kasus Cebongan ini, dia tak berharap hal itu terulang lagi.

"Peristiwa Cebongan melanggar pelanggaran HAM berat. Langkah ke pengadilan sipil perlu diambil. Menurut pengalaman, salah satu contohnya di tahun 1997-1998, Pengadilan Militer hanya menghukum ringan mereka. Padahal mereka itu melakukan penculikan, penyiksaan tetapi malah disangkakan penahanan orang dengan hukuman maksimal dua tahun dan itu pun mereka benar-benar tidak dihukum bahkan mendapatkan promosi, itu pengalaman serupa dengan Tim Mawar," papar Mugi.

Sebagai bentuk ketegasan pemerintah dan TNI, Mugi juga meminta Panglima melalui KASAD juga memecat Danjen Kopassus Mayjen TNI Agus Sutomo dan Kepala Grup II Kopassus Kartosuro. Jika sikap tegas itu tak diambil, dia meragukan kasus seperti ini akan terulang kembali.

"Ini sebagai bentuk tanggung jawab seperti Danjen waktu itu, Prabowo, terus Muchdi PR pengganti Prabowo juga diberhentikan, dan komandan grup 4 Kopassus dipecat oleh dewan kehormatan perwira. Saya khawatir sikap tegas itu tidak diambil, bisa-bisa kejadian akan terus berulang," terangnya.

Dalam kesempatan yang sama, pria yang kini aktif dalam organisasi Ikatan Komisi Orang Hilang (IKOHI) melihat banjir pujian untuk TNI itu sebenarnya bukan satu prestasi. Melainkan, bentuk kekecewaan masyarakat terhadap penegakan hukum.

"Adanya anggapan negara tidak berdaya dan tidak ada oleh TNI AD terutama Kopassus, mereka melakukan apa yang diinginkan," keluh Mugi.

Saat peristiwa penembakan itu terjadi beberapa waktu, sebagai seseorang yang pernah menjadi target Kopassus, dia paham betul bahwa pelaku adalah prajurit dari baret merah. Sebab, dalam beberapa kali pengamatannya, saat 'beraksi' Kopassus selalu melakukan pergerakan terperinci, terorganisir dan cepat.

"Saya sudah menduga itu pasti Kopassus, mereka sangat profesional dan cepat. Tidak ada kesatuan yang senekat itu," tandasnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Aktivis '98 Ungkit Sikap Wiranto, Agum Gumelar dan SBY Terkait Penculikan yang Dituduhkan pada Prabowo
Aktivis '98 Ungkit Sikap Wiranto, Agum Gumelar dan SBY Terkait Penculikan yang Dituduhkan pada Prabowo

Aktivis '98 Benny Ramdhani menyebut, putusan Dewan Kehormatan Perwira (DKP) sudah jelas menyatakan bahwa Prabowo Subianto terlibat dalam penculikan aktivis '98.

Baca Selengkapnya
Koalisi Masyarakat Sipil Kecam Pemberian Pangkat Jenderal Kehormatan Prabowo
Koalisi Masyarakat Sipil Kecam Pemberian Pangkat Jenderal Kehormatan Prabowo

Koalisi Masyarakat Sipil menilai Pemberian gelar jenderal kehormatan kepada Prabowo Subianto merupakan langkah keliru

Baca Selengkapnya
Respons Aktivis 98 Terkait Bergabungnya Budiman Sudjatmiko ke Kubu Prabowo
Respons Aktivis 98 Terkait Bergabungnya Budiman Sudjatmiko ke Kubu Prabowo

Aktivis 98 menilai ada upaya memanipulasi sejarah masa lalu bergabungnya Budiman Sudjatmiko hingga anggota Dewan Kehormatan Perwira Wiranto ke kubu Prabowo.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Eks Danjen Kopassus Keras Kecam Kasus Paspampres,
VIDEO: Eks Danjen Kopassus Keras Kecam Kasus Paspampres, "TNI Jangan Sakiti Hati Rakyat!"

Eks Danjen Kopassus Lodewijk meminta agar para pelaku dihukum berat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Peringati Tragedi Kudatuli 1996, Massa PDIP Geruduk Kantor Komnas HAM
FOTO: Peringati Tragedi Kudatuli 1996, Massa PDIP Geruduk Kantor Komnas HAM

Mereka mendesak Komnas HAM menetapkan peristiwa penyerbuan kantor DPP PDI sebagai pelanggaran HAM berat.

Baca Selengkapnya
Cerita Budiman Dibui Era Orde Baru, Diciduk Intelijen ABRI Atau Kopassus TNI AD Anak Buah Prabowo?
Cerita Budiman Dibui Era Orde Baru, Diciduk Intelijen ABRI Atau Kopassus TNI AD Anak Buah Prabowo?

Cerita Budiman Sudjatmiko ketika ditangkap dan dipenjara saat Orde Baru.

Baca Selengkapnya
Buntut Pertemuan dengan Prabowo Subianto, Budiman Tidak Diterima lagi di Repdem
Buntut Pertemuan dengan Prabowo Subianto, Budiman Tidak Diterima lagi di Repdem

Pertemuan Budiman dengan Prabowo membuat geram sejumlah aktivis 98

Baca Selengkapnya
Aktivis 98 Kritisi Pernyataan Mahfud MD Soal Pedang Hukum Tumpul
Aktivis 98 Kritisi Pernyataan Mahfud MD Soal Pedang Hukum Tumpul

Dalam debat keempat Pilpres 2024 Mahfud sempat menyinggung soal permasalahan SDA lantaran pedang hukum yang tumpul ke bawah.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Nilai Tragedi Kudatuli Harusnya Pelanggaran HAM Berat
Sekjen PDIP Nilai Tragedi Kudatuli Harusnya Pelanggaran HAM Berat

Menurut Hasto, pengungkapan tragedi Kudatuli diharapkan mampu menghilangkan kekuasaan yang menindas.

Baca Selengkapnya
Langkah Budiman Sudjatmiko Dukung Prabowo Dikritisi Eks Aktivis 98, Diduga Incar Kekuasaan
Langkah Budiman Sudjatmiko Dukung Prabowo Dikritisi Eks Aktivis 98, Diduga Incar Kekuasaan

Budiman disebut hanya mengincar kekuasaan semata dengan mengatasnamakan rakyat.

Baca Selengkapnya
Innalilahi, Anggota DPR Orang Kepercayaan Prabowo Meninggal Dunia
Innalilahi, Anggota DPR Orang Kepercayaan Prabowo Meninggal Dunia

Innalilahi, Anggota DPR Orang Kepercayaan Prabowo Meninggal Dunia

Baca Selengkapnya
VIDEO: Mahfud Sentil Kasus 98 Pelanggaran HAM Berat, Korban Dikubur Disemen
VIDEO: Mahfud Sentil Kasus 98 Pelanggaran HAM Berat, Korban Dikubur Disemen

Mahfud menegaskan kasus 98 termasuk pelanggaran HAM berat.

Baca Selengkapnya