Korlantas Siapkan Bocoran Soal-Jawaban Pemohon SIM
Merdeka.com - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri kedepannya akan mempermudah pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) bagi masyarakat. Dengan cara menyiapkan soal beserta jawaban yang akan diberikan kepada masyarakat.
"Perintah Kapolri sudah jelas, besok kalau ada masyarakat yang tanya kasih soalnya, dan jawabannya. Makin banyak masyarakat yang belajar makin pintar lalinnya," kata Kakorlantas Polri, Irjen Firman Shantyabudi kepada wartawan, Senin (13/6).
Soal maupun jawaban itu, kata Firman, nantinya bisa didapat masyarakat lewat bank soal yang akan disiapkan pihak kepolisian melalui aplikasi ponsel.
-
Aplikasi apa yang dikeluarkan Polri? ASSDM Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan diluncurkannya aplikasi tersebut untuk memfasilitasi personel polri yang akan mengikuti tes IELTS dalam rangka beasiswa LPDP serta tes pendidikan pengembangan.
-
Bagaimana cara mengikuti pelatihan SIM C di Polres Cianjur? Pemohon kemudian bisa datang langsung ke kantor Mapolres Cianjur, dan melaksanakan simulasi di halaman belakang.
-
Kapan pelatihan SIM C di Polres Cianjur diadakan? Bimbingan ujian lintasan dibuka rutin setiap Sabtu.
-
Kenapa Polres Cianjur mengadakan pelatihan SIM C? Pelatihan ini dibuka khusus di kantor polres sebelum diadakan ujian teori dan praktik.
-
Apa yang dipertanyakan dalam ujian CPNS? Salah satu pertanyaan yang viral tersebut berkaitan dengan karakter Doraemon.
-
Apa BRI sediakan untuk usaha anggota POLRI? Mengundang lebih dari 40 nasabah BRI yang bergerak di bidang kemitraan dan waralaba, BRI memberikan dukungan berupa modal usaha melalui pinjaman BRIguna Karya bagi anggota POLRI/ ASN/ Keluarga yang akan memulai usaha.
"Enggak ada yang rahasia di lalin. Rekan-rekan bisa belajar persoalannya dan kunci jawabannya. Malah kalau perlu nanti kita gelar bank soal, ada bank soal bisa dilihat dari hp masing-masing," jelasnya.
Sementara terkait proses peningkatan pelayanan SIM, kata Firman, Polri tengah membuat sistem e-AVIS (Electronic Audio Visual Integrated System) untuk mempermudah dalam membaca soal-soal pada uji tes SIM.
"Yang dulu mungkin sulit cara belajarnya, sekarang kita ada metode AVIS, sedang kita kembangkan. Jadi nanti bukan hanya dihadapkan pada membaca soal, menjabarkan sendiri, tidak. Tapi dihadapkan pada situasi, oh situasi seperti ini di jalan, kita boleh apa kita harus apa, sedang dikembangkan," jelasnya.
Adapun rencana ini disampaikan Firman, menyusul adanya usulan peralihan penerbitan SIM dari Polri ke Dinas Perhubungan (Dishub). Meski sampai saat ini pelaksanaan penerbitan SIM masih diatur dan dilaksanakan Polri
"Usulan saya kira biasa, kita kan pelaksanaan di lapangan. Yang pasti polisi akan terus meningkatkan pelayanan dalam perolehan SIM," katanya.
"Undang-undang nya masih kira, kita laksanakan amanat itu. Layanan dan seluruh uji nya sedang kita kembangkan," tambahnya.
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Nantinya, buku tersebut bisa menjadi acuan bagi calon pemohon pembuatan SIM sebelum ujian baik praktik maupun tertulis.
Baca SelengkapnyaMasyarakat Mau Lulus Ujian SIM Wajib Download Buku Panduan Ini, Lengkap dengan Soal dan Bocorannya
Baca SelengkapnyaPraktik tersebut dengan cara orang yang mengajukan SIM sengaja diluluskan meski tidak lulus.
Baca SelengkapnyaPerpanjang SIM kini mudah dengan aplikasi Korlantas Polri 2024. Unduh, daftar, dan ikuti langkahnya!
Baca SelengkapnyaPemohon SIM wajib menyertakan dokumen kepesertaan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau BPJS Kesehatan.
Baca SelengkapnyaKorlantas Polri resmi mengubah sirkuit untuk ujian praktik pembuatan surat izin mengemudi (SIM).
Baca SelengkapnyaIrjen Firman mengaku khawatir ke depan akan ada lagi Kasatlantas berjualan kelulusan SIM lagi
Baca SelengkapnyaUsulan SIM menjadi seumur hidup muncul dalam rapat Komisi III DPR dengan Korlantas Polri di Senayan, Rabu kemarin.
Baca SelengkapnyaPolda Jatim menciptakan aplikasi ILMU yang dapat membantu masyarakat menemukan kembali motornya yang hilang.
Baca SelengkapnyaCara perpanjang SIM di SIM keliling cukup mudah dan praktis.
Baca Selengkapnya