Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KPK sangkal terlibat eksekusi advokat Razman Arif Nasution

KPK sangkal terlibat eksekusi advokat Razman Arif Nasution KPK. ©2012 Merdeka.com/dok

Merdeka.com - Eggi Sudjana, kuasa hukum advokat Razman Arif Nasution, hari ini menyambangi Bareskrim Polri. Dia berencana melaporkan eksekutor dan tim Kejaksaan Negeri dari Mandailing Natal, Sumatera Utara, yang menangkap rekannya kemarin sore.

Bahkan Eggi menuding penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), turut serta dalam eksekusi juniornya tersebut. Menurutnya, penyidik tersebut bergabung satu mobil dengan tim intel Kejaksaan Agung yang menangkap Razman di Jalan Juanda Rabu kemarin.

"Info yang saya dapat kemarin ada dari KPK ikut eksekusi," kata Eggi.

Dengan masuknya Razman sebagai tim kuasa hukum itulah, Eggi menilai penyidik KPK sengaja terlibat dalam upaya untuk menggagalkan gugatan praperadilan Sutan Bhatoegana yang sedianya digelar Senin (23/3) mendatang.

"Sepertinya ada upaya menggagalkan dengan penangkapan itu. Tapi tidak pengaruh, Senin kita tetap sidang," tukasnya.

Lanjut dia, Eggi menuding salah satu penyidik tersebut bernama Budi Nugroho. Budi, kata Eggi merupakan salah satu penyidik dalam kasus Sutan.

"Satu yang saya tau, namanya Budi Nugroho, dia juga penyidik kasus pak Sutan," pungkasnya.

Namun, pihak KPK menyangkal tudingan Eggi. Menurut Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha, dalam proses eksekusi Razman tak ada satu pun penyidik lembaga antirasuah itu ikut campur.

"Enggak ada penyidik KPK terlibat eksekusi," tulis Priharsa melalui pesan singkat kepada merdeka.com, Kamis (19/3).

Razman merupakan salah satu anggota tim kuasa hukum tersangka suap dan gratifikasi pembahasan APBN-P 201 antara Komisi VII DPR dengan Kementerian Energi dan Sumber Daya Alam (ESDM), SB, dalam proses gugatan praperadilan atas penetapan tersangka di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Kemarin Tim Kejaksaan Agung dan Kejaksaan Negeri Panyabungan, Mandailing Natal, Sumatera Utara mengeksekusi pengacara Razman Arief Nasution berstatus narapidana pemukulan dan penganiayaan terhadap keponakannya, Nukholis Siregar. Dalam kasus itu, Razman divonis 3 bulan penjara dan denda Rp 500 ribu oleh Pengadilan Negeri Padang Sidempuan, Sumatera Utara pada 23 Maret 2006.

"Tim jaksa intel Kejagung dan Kejari Panyabungan telah menangkap Razman Arief Nasution," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Tony Spontana, kemarin.

Tony mengatakan, mantan pengacara praperadilan Komjen Budi Gunawan itu ditangkap di sekitar kantor Mahkamah Agung, kemarin pukul 15.30 WIB. Bahkan tim Kejagung dan Razman sempat terlibat kejar-kejaran singkat. Menurut Tony, Razman selanjutnya digelandang ke Lembaga Pemasyarakatan Cipinang, Jakarta Timur.

(mdk/ary)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Iptu Rudiana Blak-blakan soal Tuduhan Rekayasa Kasus Pembunuhan Vina Cirebon
Iptu Rudiana Blak-blakan soal Tuduhan Rekayasa Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Iptu Rudiana akhirnya buka suara terkait tuduhan rekayasa kasus pembunuhan Vina Cirebon.

Baca Selengkapnya
Pengacara Klaim Sekjen PDIP Hasto Tak Terlibat Kasus Harun Masiku, Ini Alasannya
Pengacara Klaim Sekjen PDIP Hasto Tak Terlibat Kasus Harun Masiku, Ini Alasannya

Patra menegaskan, kehadiran Hasto sebagai bukti kliennya adalah orang yang taat hukum.

Baca Selengkapnya
KPK Soroti Keputusan Hakim Bebaskan Gazalba Saleh: Tampak Ada Inkonsistensi
KPK Soroti Keputusan Hakim Bebaskan Gazalba Saleh: Tampak Ada Inkonsistensi

Tidak ada alasan bagi hakim untuk mengamini eksepsi Gazalba hanya dengan alasan administratif dari Jaksa KPK

Baca Selengkapnya
VIDEO: KPK Tegas Tepis Isu Liar Anies Baswedan Jadi Tersangka Kasus Formula E
VIDEO: KPK Tegas Tepis Isu Liar Anies Baswedan Jadi Tersangka Kasus Formula E

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menepis isu dugaan korupsi Formula E yang menyeret nama mantan gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya
Hakim Saldi Isra Tidak Terbukti Melanggar Etik Terafiliasi dengan Partai PDI Perjuangan
Hakim Saldi Isra Tidak Terbukti Melanggar Etik Terafiliasi dengan Partai PDI Perjuangan

Dalam salah pertimbangannya, disebut Saldi membantah adanya komunikasi atau kesepakatan dengan PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya
TNI AD Pastikan Remaja Pukuli Bocah di Bandung Bukan Keponakan Mayor Jenderal
TNI AD Pastikan Remaja Pukuli Bocah di Bandung Bukan Keponakan Mayor Jenderal

Dari hasil penelusuran TNI tidak ditemukan hubungan antara perwira tinggi TNI AD dengan Y.

Baca Selengkapnya
Kalah Praperadilan, KPK Buka Peluang Keluarkan Sprindik Baru Terkait Kasus Suap Sahbirin Noor
Kalah Praperadilan, KPK Buka Peluang Keluarkan Sprindik Baru Terkait Kasus Suap Sahbirin Noor

KPK masih akan mendalami berbagai informasi serta tidak menutup kemungkinan untuk menerbitkan sprindik baru.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Toni Pengacara Pegi Tuntut Polda Jabar Ganti Rugi Rp175 Juta, Ini Rincian Hitungannya
VIDEO: Toni Pengacara Pegi Tuntut Polda Jabar Ganti Rugi Rp175 Juta, Ini Rincian Hitungannya

Toni RM selaku pengacara Pegi melayangkan tuntutan ganti rugi kepada Polda Jabar sebesar Rp175 juta

Baca Selengkapnya
Pegi Setiawan Melawan, Bakal Ajukan Praperadilan Usai Jadi Tersangka Pembunuhan Vina Cirebon
Pegi Setiawan Melawan, Bakal Ajukan Praperadilan Usai Jadi Tersangka Pembunuhan Vina Cirebon

Pegi bakal mengajukan praperadilan terkait status tersangka dan penahanan dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky Cirebon dilakukan Polda Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Jelang Putusan Praperadilan Eddy Hiariej, KPK Optimis Hakim Bakal Tolak Gugatan
Jelang Putusan Praperadilan Eddy Hiariej, KPK Optimis Hakim Bakal Tolak Gugatan

Ia juga menekankan, proses penyelidikan hingga penyidikan dan penetapan tersangka telah sesuai oleh penyidik KPK.

Baca Selengkapnya
Hasto Kristiyanto Buka Suara Dipanggil KPK terkait Kasus Korupsi DJKA: Ini Ujian Partai
Hasto Kristiyanto Buka Suara Dipanggil KPK terkait Kasus Korupsi DJKA: Ini Ujian Partai

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto buka suara soal pemanggilannya sebagai saksi di dugaan kasus korupsi DJKA

Baca Selengkapnya
Profil Eman Sulaeman, Hakim Tunggal yang Bebaskan Pegi Setiawan dari Status Tersangka Kasus Pembunuhan Vina Cirebon
Profil Eman Sulaeman, Hakim Tunggal yang Bebaskan Pegi Setiawan dari Status Tersangka Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Hakim menyatakan proses penetapan Pegi Setiawan sebagai tersangka pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat tidak sah.

Baca Selengkapnya