Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kronologi Aksi Pembakaran Dispenser SPBU di Maumere oleh Pria Mabuk

Kronologi Aksi Pembakaran Dispenser SPBU di Maumere oleh Pria Mabuk Pelaku Pembakar Dispenser SPBU di Maumere Ditangkap Polisi. ©2021 Merdeka.com/Anansias Petrus

Merdeka.com - Personel Polsek Paga, Polres Sikka berhasil mengamankan Anns alias Remon (35), pelaku pembakaran dispenser Stasiun Pengusian Bahan Bakar Umum (SPBU) Paga, Jalan Trans Flores, Kecamatan Paga, Maumere Rabu (20/1) malam.

Kabid Humas Polda Nusa Tenggara Timur, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto mengatakan, tubuh pelaku mengalami luka bakar cukup serius, sehingga sedang menjalani medis di rumah sakit. Pelaku akan diproses sesuai aturan hukum yang berlaku.

Menurutnya, polisi mengamankan pelaku di rumahnya setelah kejadian pembakaran tersebut. Pelaku diduga dalam keadaan mabuk minuman keras saat melakukan aksinya.

Orang lain juga bertanya?

"Adapun kronologi kejadiannya yakni, berawal saat pelaku datang ke SPBU dalam keadaan mabuk miras. Tepat di pintu masuk SPBU, pelaku berteriak berulang kali menanyakan bahwa "SPBU tutup jam berapa?". Mendengar hal itu, salah seorang saksi atas nama Ermina Sita Weni menyampaikan kepada pelaku bahwa SPBU sudah tutup. Melihat pelaku yang dalam kondisi mabuk, Ermina Sita Weni memilih masuk kembali ke dalam kantor SPBU," ungkap Krisna.

Saksi lain, Sebastianus Saka menyampaikan hal yang sama kepada pelaku bahwa SPBU telah ditutup namun tetap tidak diindahkan. Tiba-tiba pelaku mengambil botol yang berisi bensin lalu menyiram di sekitar dispenser Pertalite dan Premium, kemudian terlapor mengambil korek gas dan membakar hingga dispenser SPBU tersebut terbakar.

"Melihat kejadian tersebut, Kevin salah satu saksi lainnya langsung mengambil alat pemadam kebakaran dan berusaha memadamkan api," jelas Krisna, Kamis (21/1).

Dalam rekaman kamera pengawas yang beredar, terlihat seorang pria bertubuh gemuk tanpa baju memasuki area SPBU, dengan membawa sebuah botol. Tiba di dispenser BBM, pria itu menyiramkan cairan diduga bensin dari dalam botol, lalu menyulut korek api.

Percikan api dengan cepat membakar, bahkan pria itu berlari keluar area SPBU dengan tubuhnya pun ikut dilalap api. Petugas yang masih berada di kantor bergegas keluar dan berusaha memadamkan api, beruntungnya saat kejadian SPBU tersebut sudah ditutup operasinya.

Untuk mengetahui motif pelaku, aparat Kepolisian Resor Sikka sementara melakukan penyelidikan lebih lanjut.

"Terduga pelaku sudah diamankan oleh polres dan saat ini sedang dalam proses penyelidikan. Sementara masih dalam pemeriksaan, karena pelaku dalam kondisi luka akibat terbakar," kata Kabid Humas Polda Nusa Tenggara Timur, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kronologi Pria di Marunda Bakar Rumah Sendiri usai Cekcok dengan Istri
Kronologi Pria di Marunda Bakar Rumah Sendiri usai Cekcok dengan Istri

Polres Metro Jakarta Utara menetapkan pria inisial W suami yang membakar rumahnya di kawasan Marunda, Cilincing, Jakarta Utara sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya
Terungkap Motif Pria Bakar Diri di Depan SPBU
Terungkap Motif Pria Bakar Diri di Depan SPBU

Atas peristiwa tersebut pelaku bakar diri mengalami luka bakar serius di sekujur tubuhnya.

Baca Selengkapnya
Kesal Tak Dipinjami Sertifikat Tanah, Pria di Bali Diduga Bakar Warung Milik Ibu Tiri
Kesal Tak Dipinjami Sertifikat Tanah, Pria di Bali Diduga Bakar Warung Milik Ibu Tiri

Polisi menangkap pria berinisial MA (31), warga Kabupaten Buleleng, karena diduga membakar warung milik ibu tirinya.

Baca Selengkapnya
Viral, Aksi Pria Mabuk di Tebet Maling Kotak Amal Musala Hingga Bakar Tirai Saf Salat dan Motor Warga
Viral, Aksi Pria Mabuk di Tebet Maling Kotak Amal Musala Hingga Bakar Tirai Saf Salat dan Motor Warga

Aksi maling mencuri kotak amal sampai membakar tirai pembatas salat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kronologi Lengkap Densus 88 DItembak Mati Polisi, Pelaku Pamer Senjata saat Mabuk
VIDEO: Kronologi Lengkap Densus 88 DItembak Mati Polisi, Pelaku Pamer Senjata saat Mabuk

Kapolres Bogor Kombes Rio Wahyu Anggora menyampaikan kronologi polisi tembak polisi yang berada di Rusun Polri Cikeas, Bogor, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Tragedi Maut Bar Karaoke Vietnam, 11 Orang Tewas Terpanggang Akibat Kebakaran yang Diduga Disengaja
FOTO: Tragedi Maut Bar Karaoke Vietnam, 11 Orang Tewas Terpanggang Akibat Kebakaran yang Diduga Disengaja

Kebakaran maut yang merenggut nyawa 11 orang di sebuah bar karaoke di Hanoi, Vietnam, diduga berawal dari perselisihan antara seorang pria dan staf.

Baca Selengkapnya
'Bara' Sakit Hati Menantu Berujung Kobaran Api
'Bara' Sakit Hati Menantu Berujung Kobaran Api

Pelaku sering diusir-usir pihak keluarga istrinya bahkan tersinggung dengan kata-kata keluarga istrinya

Baca Selengkapnya
Detik-Detik CCTV Rekam Pembakar Rumah Wartawan di Karo, Pelaku Pakai Selimut dan Sebo
Detik-Detik CCTV Rekam Pembakar Rumah Wartawan di Karo, Pelaku Pakai Selimut dan Sebo

Detik-Detik CCTV Rekam Pembakar Rumah Wartawan di Karo, Pelaku Pakai Selimut dan Sebo

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta Rumah Wartawan Tribrata di Karo Sumut Dibakar, dari Eksekutor hingga Kaitan dengan TNI
Fakta-Fakta Rumah Wartawan Tribrata di Karo Sumut Dibakar, dari Eksekutor hingga Kaitan dengan TNI

Kebakaran yang menewaskan empat penghuni rumah termasuk Sempurna terjadi karena disengaja

Baca Selengkapnya
Viral Pria di Wajo Mengamuk Gara-Gara Tidak Bisa Isi Pertalite, Ancam Petugas Pakai Badik
Viral Pria di Wajo Mengamuk Gara-Gara Tidak Bisa Isi Pertalite, Ancam Petugas Pakai Badik

Sebuah video seorang pria inisial ER mengamuk dan mengancam petugas SPBU dengan senjata tajam.

Baca Selengkapnya
Pria Mabuk Pencuri Kotak Amal dan Pembakar Tirai Saf Musala di Tebet jadi Tersangka
Pria Mabuk Pencuri Kotak Amal dan Pembakar Tirai Saf Musala di Tebet jadi Tersangka

Pelaku pencurian kotak amal mengaku mabuk dan membakar tirai saf musala di Tebet karena diganggu nyamuk.

Baca Selengkapnya
Ini Ciri-Ciri Pelaku Teror Pembakaran Misterius di Depok
Ini Ciri-Ciri Pelaku Teror Pembakaran Misterius di Depok

Pada Jumat (8/12) dinihari sekitar pukul 03.30 WIB, seorang pria tak dikenal membakar empat titik di Kp Tipar.

Baca Selengkapnya