Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kronologi Plt Kadis Parekraf DKI Ditusuk di Kantornya

Kronologi Plt Kadis Parekraf DKI Ditusuk di Kantornya Ilustrasi garis polisi. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Gumilar Ekalaya ditusuk orang tidak dikenal. Kejadian terjadi di kantor Dinas Parekraf Rabu (10/2) siang.

Kepala Bidang Industri Pariwisata Disparekraf, Bambang Ismadi menjelaskan kronologi kejadian. Bermula saat Gumilar menerima pelaku yang bertamu ke kantornya. Ruangannya berada di lantai 2.

Ternyata, pelaku membawa senjata tajam. Saat sedang berbincang, pelaku menusuk Gumilar di bagian paha.

"Di dinas ini, lantai 2. Pak Gumi terima dia (pelaku). Bawa sajam dia," kata Bambang.

Gumilar terkena tusuk di bagian paha. Dia langsung menjauh dari pelaku, lalu meminta tolong.

Di sekitar ruangan itu banyak karyawan. Mereka langsung mencoba menangkap pelaku. Pelaku sempat melukai petugas keamanan gedung. Pelaku berhasil diamankan untuk dibawa ke kantor polisi terdekat.

Bambang menyampaikan kondisi atasannya saat ini sehat.

"Secara umum sehat. Bahkan dia ada rencana mau balik kantor. Tapi kayaknya dibatalkan nih, karena masih belum dijahit katanya. Lukanya takut ada karat segala macam dr sajamnya itu," ungkapnya.

Sebelumnya, Kapolres Jakarta Selatan Kombes Azis Adriansyah menyampaikan, pelaku berinisial RH datang ke kantor Gumilar bermaksud melakukan pembicaraan.

"Pada saat pelaku bertemu dengan Plt di Kantor Dinas Pariwisata di lantai dua, pelaku mengeluarkan pisau yang dibawa di dalam tasnya. Selanjutnya menusuk Plt Pariwisata di bagian paha atas," tutur Azis dalam keterangannya.

Menurut Azis, pelaku lantas langsung berupaya melarikan diri. Namun saat tiba di bawah, petugas keamanan melihatnya membawa pisau dan berupaya menangkap pelaku.

"Namun pelaku malah menusuk sekuriti di bagian dada atas sebelah kiri dan mengalami luka," jelas dia.

Petugas keamanan lainnya yang bergegas membantu langsung menghubungi pihak kepolisian. RH pun kini sudah diamankan petugas.

"Pelaku berhasil ditangkap," kata Azis.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Polisi Bersenjata Laras Panjang Kawal Ketat Penggeledahan Rumah Ketua KPK Firli Bahuri
FOTO: Polisi Bersenjata Laras Panjang Kawal Ketat Penggeledahan Rumah Ketua KPK Firli Bahuri

Penggeledahan ini dilakukan di tengah ramainya penyidikan kasus dugaan pemerasaan terhadap mantan Menteri Pertanian, Syarul Yasin Limpo.

Baca Selengkapnya
Firli Bahuri Pernah Bertemu Syahrul Yasin Limpo di 'Safe House' Kertanegara
Firli Bahuri Pernah Bertemu Syahrul Yasin Limpo di 'Safe House' Kertanegara

Safe house Firli Bahuri di Kertanegara baru saja digeledah Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
Tiga Jam Geledah Rumah Firli Bahuri di Kertenagara, Polisi Bawa Koper, Printer hingga Goodie Bag
Tiga Jam Geledah Rumah Firli Bahuri di Kertenagara, Polisi Bawa Koper, Printer hingga Goodie Bag

Penggeledahan ini diduga terkait pemerasan mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo oleh Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya
Ketua KPK Firli Bahuri Penuhi Panggilan Polisi Terkait Dugaan Pemerasan
Ketua KPK Firli Bahuri Penuhi Panggilan Polisi Terkait Dugaan Pemerasan

Namun, sosok Firli tidak terlihat, karena telah masuk ke dalam ruangan.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pegawai Imigrasi Terjatuh dari Lantai 19 Apartemen Berujung Penangkapan WN Korsel
Kronologi Pegawai Imigrasi Terjatuh dari Lantai 19 Apartemen Berujung Penangkapan WN Korsel

Pegawai Imigrasi ditemukan meninggal dunia setelah terjatuh dari lantai 19 apartemen Parung Jaya.

Baca Selengkapnya
Polisi Sita Barang Bukti Pemerasan Saat Geledah Apartemen Diduga Milik Firli di Dharmawangsa
Polisi Sita Barang Bukti Pemerasan Saat Geledah Apartemen Diduga Milik Firli di Dharmawangsa

Apartemen itu berada di kawasan Dharmawangsa, Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Penyidik KPK Ikut Saat Polisi Geledah 'Safe House' Firli
Penyidik KPK Ikut Saat Polisi Geledah 'Safe House' Firli

Pemeriksaan itu pun berlangsung selama kurang lebih tiga jam sejak pukul 12.00 WIB.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ini Barang-Barang yang Dibawa Penyidik Usai Menggeledah Rumah Ketua KPK Firli Bahuri
FOTO: Ini Barang-Barang yang Dibawa Penyidik Usai Menggeledah Rumah Ketua KPK Firli Bahuri

Penggeledahan ini diduga terkait pemerasan mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo oleh Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya
KPK Kembali Obok-Obok Kantor Pemkot Semarang, Bawa Koper dari Kantor Dinas Pendidikan
KPK Kembali Obok-Obok Kantor Pemkot Semarang, Bawa Koper dari Kantor Dinas Pendidikan

Penyidik KPK juga meminta keterangan Sekretaris Disdik Kota Semarang Erwan Rachmat dan seorang staf lainnya dalam penggeledahan tersebut.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ini Teror Karangan Bunga ke Pimpinan KPK, Bikin Firli Bahuri Sampai Lapor Kapolri
VIDEO: Ini Teror Karangan Bunga ke Pimpinan KPK, Bikin Firli Bahuri Sampai Lapor Kapolri

Pimpinan KPK mendapat teror karangan bunga di sekitar kediaman rumahnya.

Baca Selengkapnya