Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kunjungi Korban Banjir Lebak, Wapres Ma'ruf Didampingi Angela Tanoesoedibjo

Kunjungi Korban Banjir Lebak, Wapres Ma'ruf Didampingi Angela Tanoesoedibjo Maruf Amin Kunjungi Korban Banjir Bandang Lebak. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin akan mengunjungi korban banjir bandang di Kabupaten Lebak, Banten, pada Kamis (30/1). Dia akan berangkat menggunakan kereta Inspeksi 4 dari Stasiun Kebayoran pada pukul 09.00 WIB menuju Stasiun Rangkas Bitung.

Ma'ruf akan didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, serta Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo.

Di Stasiun Rangkasbitung, Wapres beserta rombongan akan disambut oleh Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, Kasdam III Siliwangi Brigjen TNI Dwi Jati Utomo, serta Kapolda Banten Irjen Agung Sabar Santoso.

Kemudian, Wapres akan menuju Dodiklatpur Rindam III Siliwangi untuk meninjau kondisi para pengungsi korban banjir bandang di Kabupaten Lebak awal Januari lalu.

Sebanyak 359 jiwa kehilangan tempat tinggalnya akibat banjir bandang tersebut hingga kini terpaksa bertahan di Dodiklatpur Rindam III Siliwangi. Mereka adalah warga Kecamatan Lebak Gedong, yang wilayahnya tidak jauh dari Sungai Ciberang.

Selain menyapa para pengungsi, Wapres akan menyerahkan bantuan makanan, tenda gulung, kasur, serta perlengkapan dapur. Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis kepada perwakilan pengungsi.

Sebelumnya, Wapres mengungkapkan bahwa penanganan kepada korban yang kehilangan rumah nanti ada santunan dari pemerintah melalui pemerintah daerah. Terkait status bencana, Wapres menilai, belum masuk dalam kategori bencana nasional.

"Soal penanganan jangka panjangnya, upaya penanaman supaya tidak terjadi longsor itu sedang dilakukan oleh penanggulangan bencana, tetapi belum bencana nasional. Besok saya akan meninjau ke Lebak," ujar Wapres di Kantor Wapres Merdeka Utara, Rabu (29/1).

Wapres Akan Tanam Bibit Jambu Jamaika

Setelah itu, Wapres akan melakukan penanaman pohon di area Gedung Negara, Pemerintah Kabupaten Lebak. Bibit pohon yang akan Wapres tanam adalah bibit Jambu Jamaika, atau Syzygium malaccense.

Jambu Jamaika, dalam bahasa Melayu atau Betawi disebut Jambu Bol, merupakan salah satu bibit produktif yang dapat berbuah dalam tempo relatif singkat. Selain dapat dimanfaatkan buahnya, kulitnya dapat digunakan sebagai obat tradisional, kayunya sebagai bahan bangunan.

Tanaman ini ditanam oleh Wapres sebagai simbol harapan untuk Kabupaten Lebak agar segera dapat kembali produktif pascabencana alam yang menimpa warganya.

Setelah menanam pohon, Wapres kembali ke Stasiun Rangkasbitung dan bersiap melanjutkan peninjauan ke jalur kereta Rangkasbitung-Serang. Peninjauan ini untuk menindaklanjuti proyek perbaikan jalur KA tersebut agar waktu tempuh dari Jakarta ke Pelabuhan Merak bisa dipercepat.

Wapres beserta rombongan diagendakan kembali ke Jakarta dari Stasiun Serang pada pukul 14.00 WIB.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi dan Iriana Kunjungi Lokasi Banjir Lahar Dingin di Kabupaten Agam Sumbar
Jokowi dan Iriana Kunjungi Lokasi Banjir Lahar Dingin di Kabupaten Agam Sumbar

Selain korban meninggal, 20 orang lainnya masih hilang dan dalam proses pencarian.

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Iriana Tinjau Lokasi Banjir Bandang di Sumbar untuk Serahkan Bantuan
Jokowi dan Iriana Tinjau Lokasi Banjir Bandang di Sumbar untuk Serahkan Bantuan

Jokowi dan Iriana akan kembali menuju Bandara Internasional Minangkabau untuk kemudian lepas landas kembali ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Prabowo Jenguk Korban Erupsi Marapi, Tengok Dapur Umum dan Beri Santunan
Prabowo Jenguk Korban Erupsi Marapi, Tengok Dapur Umum dan Beri Santunan

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjenguk para korban erupsi Gunung Marapi di posko tanggap bencana di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Sabtu (9/12).

Baca Selengkapnya
Massa Teriak Sambut Kedatangan Prabowo di Posko Evakuasi Marapi: Pak Gemoy Mau foto!
Massa Teriak Sambut Kedatangan Prabowo di Posko Evakuasi Marapi: Pak Gemoy Mau foto!

Prabowo mengatakan, kunjungannya ke lokasi untuk memastikan penanganan erupsi Marapi sudah berjalan sebagaimana mestinya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bakal Tinjau Lokasi Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumbar
Jokowi Bakal Tinjau Lokasi Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumbar

Korban jiwa yang meninggal dunia akibat bencana tersebut tercatat menjadi 50 orang, 27 orang hilang, 37 orang luka-luka.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Aksi Sigap Pak Bas Payungi Jokowi saat Hujan Deras di Sulteng
VIDEO: Aksi Sigap Pak Bas Payungi Jokowi saat Hujan Deras di Sulteng

Jokowi didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meresmikan perbaikan 15 ruas jalan sepanjang 147 km

Baca Selengkapnya
Mendarat di Sumbar, Prabowo Naik Helikopter Menuju Posko Evakuasi Gunung Marapi
Mendarat di Sumbar, Prabowo Naik Helikopter Menuju Posko Evakuasi Gunung Marapi

Kedatangan Prabowo hari ini secara mendadak dan setelah dari di lereng Gunung Marapi akan ke Pasar Raya Padang.

Baca Selengkapnya
Tinjau Posko Pengungsi Banjir di Sumbar, Jokowi Bagikan Makan Siang hingga Bantuan
Tinjau Posko Pengungsi Banjir di Sumbar, Jokowi Bagikan Makan Siang hingga Bantuan

Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terlebih dahulu menyapa anak-anak

Baca Selengkapnya
VIDEO: Menhan Prabowo dari UEA & Qatar Langsung Datangi Sumbar Bantu Korban Bencana
VIDEO: Menhan Prabowo dari UEA & Qatar Langsung Datangi Sumbar Bantu Korban Bencana

Menhan Prabowo mengecek bantuan logistik yang akan dikirim ke beberapa wilayah di Sumatera Barat yang terdampak bencana

Baca Selengkapnya
Prabowo Berduka atas Bencana Banjir Lahar Marapi: Kami Akan Pantau Terus Apa yang Bisa Dibantu
Prabowo Berduka atas Bencana Banjir Lahar Marapi: Kami Akan Pantau Terus Apa yang Bisa Dibantu

Presiden terpilih Prabowo Subianto turut berdukacita atas musibah banjir bandang dan lahar dingin Gunung Marapi Sumatera Barat (Sumbar) yang menewaskan puluhan

Baca Selengkapnya
Setelah Jokowi, Giliran Ganjar Pranowo Kunjungi Korban Banjir Demak
Setelah Jokowi, Giliran Ganjar Pranowo Kunjungi Korban Banjir Demak

Ganjar mengunjungi korban banjir di Demak, Jawa Tengah

Baca Selengkapnya
Momen Wapres Gibran Kunjungi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Momen Wapres Gibran Kunjungi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki

Gibran memantau tenda darurat bagi pengungsi dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Baca Selengkapnya