Kunjungi Wapres Ma'ruf, Menhan Prabowo Lapor Perkembangan Program Food Estate
Merdeka.com - Juru bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlowi mengungkapkan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berkunjungan kediaman Wakil Presiden Ma'ruf hari ini. Kedatangan Prabowo untuk bersilaturahmi sekaligus membahas soal ketahanan pangan.
"Prabowo datang ke Dipo, dia datang sendiri ya silaturahim, karena memang sejak pelantikan kan belum pernah bertemu secara resmi," kata Masduki dalam keterangannya, Kamis (3/9).
Masduki mengatakan, perbincangan Prabowo dan Ma'ruf menghabiskan waktu 45 menit sejak tiba pukul 15.00 WIB. Menurut Masduki, Prabowo mengundang Wapres ke Kantor Kemenhan untuk menjelaskan lebih rinci soal perkembangan program food estate.
-
Apa rencana Prabowo terkait kementerian? Presiden terpilih Prabowo Subianto dikabarkan akan menambah jumlah kementerian lembaga menjadi 40.
-
Apa tujuan utama Presiden Prabowo soal pangan? Saya telah mencanangkan bahwa Indonesia harus segera swasembada pangan dalam waktu yang sesingkat-singkatnya. Kita tidak boleh tergantung sumber makanan dari luar,' ujar Presiden Prabowo dalam pidato berapi-api di depan anggota MPR, DPR, dan DPD pada Minggu, 20 Agustus 2024 lalu.
-
Apa yang ditekankan Prabowo di sidang kabinet? Prabowo turut mengulas peringatan tegasnya kepada jajaran dalam sidang kabinet pertama beberapa waktu lalu, yang menekankan tekat kuat merealisasikan program makan bergizi gratis bagi siswa di sekolah dan ibu hamil.
-
Apa yang disoroti Prabowo di rapat kabinet? Prabowo menyinggung soal makan bergizi gratis diragukan banyak pihak. Prabowo menegaskan, program itu memang tidak bisa langsung berjalan sempurna. Apalagi di tahap-tahap awal.
-
Apa program makan siang Prabowo? Direktur Riset Bidang Makroekonomi dan Kebijakan Fiskal Moneter Center of Reform on Economics (CORE) Akhmad Akbar Susamto menilai banyak yang berubah-ubah dalam pengaturan skema program makan bergizi gratis yang dicanangkan Presiden terpilih Prabowo Subianto. 'Saya katakan ini harus mendapatkan perhatian (program makanan bergizi gratis), karena butuh biaya besar. meskipun hingga saat ini berubah-ubah terus idenya dan yang terkahir diputuskan anggaran untuk program makanan bergizi gratis tahun pertama sebesar Rp71 triliun,' kata Akhmad dalam Core Midyear Economic Review 2024 'Mitigasi Risiko ekonomi jelang Pemerintahan Baru', Selasa (23/7).
-
Apa kegiatan utama pembekalan menteri Prabowo-Gibran? Dalam pemikiran saya, kegiatan pembekalan Kabinet Merah Putih di Lembah Tidar yang sakral tersebut haruslah menjadi sebuah ikhtiar penguatan karakter bagi para menteri terpilih yang akan melayani seluruh rakyat Indonesia,' kata Anggota Komisi I DPR RI TB Hasanuddin dalam keterangan resmi, Jumat (25/10).
"Bahkan Pak Prabowo mengundang khusus Wapres untuk datang ke kantornya karena dia ingin menjelaskan tentang lebih rinci apa yang dijelaskan tadi tentang food estate, ketahanan pangan kan penting saat ini karena pandemi global," jelas Masduki.
Masduki melanjutkan, keduanya senada tentang solusi mengakhiri corona dengan menjaga diri bagaimana ketahanan masing-masing negara untuk bisa mempunyai pengetahuan untuk mengatasinya.
"Prabowo menyebutkan angka 1,4 juta hektare yang dilaporkan kepada Pak Wapres di berbagai daerah untuk dijadikan lumbung pangan sebagian beras non-beras, mulai dari singkong, sagu, sorgum, terus jagung, dan awal 2021 sudah mulai penanaman," tandas Masduki.
Reporter: M Radityo
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Presiden Prabowo Subianto menggelar rapat dengan sejumlah kementerian dan badan di Istana Kepresidenan.
Baca SelengkapnyaBerikut potret sejumlah menteri hadiri rapat terbatas yang dipimpin oleh Presiden Prabowo.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyebut program food estate bukan lahir dalam pemerintahaan saat ini, tetapi sudah ada sejak era Presiden Soekarno.
Baca SelengkapnyaSudaryono meminta dukungan masyarakat untuk meraih target merampungkan tugas di bidang pangan.
Baca SelengkapnyaSetibanya di lokasi, dia langsung menyapa dan berbincang dengan para petani yang sedang melakukan proses tanam padi.
Baca SelengkapnyaPresiden Prabowo Subianto hari ini mengunjungi Merauke sebagai lokasi perdana tugasnya sebagai presiden.
Baca SelengkapnyaPrabowo sempat menanyakan berapa nilai dirinya usai usai berdialog
Baca Selengkapnyasektor pertanian sangat penting karena menyangkut kedaulatan dan ketahanan pangan.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengatakan ada tokoh intelektual yang mengejek program Food Estate tersebut.
Baca SelengkapnyaPDIP menyebut permasalahan food estate akan dibahas saat Rakernas nanti.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto menanggapi soal program food estate yang menuai kritik dari banyak pihak
Baca SelengkapnyaPrabowo menekankan program Swasembada Pangan harus dicapai Indonesia dalam waktu dekat.
Baca Selengkapnya