Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lagi asyik mancing, bocah 12 tahun malah tewas tenggelam

Lagi asyik mancing, bocah 12 tahun malah tewas tenggelam Ilustrasi Orang Tenggelam. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Idham Khalik (12) ditemukan tewas di kolam bekas proyek galian C di Pasar XII, Bandar Bandar Klippa, Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumut, Kamis (4/9). Bocah kelas 5 SD ini diduga terperosok ke kolam saat sedang memancing ikan.

Informasi yang berhasil dihimpun, Idham tinggal di Jalan M Yakub Lubis, Dusun II Bandar Bandar Klippa. Sebelum kejadian, dia dan beberapa temannya pergi memancing ikan. Para bocah ini memancing di kolam yang merupakan bekas proyek galian C di kawasan itu. Kedalaman kolam diperkirakan sekitar 5 meter.

Menurut saksi mata, Idham tiba-tiba minta tolong dari dalam kolam. Dia tidak bisa berenang. "Sudah kami bilang supaya jangan terlalu dekat. Kami nggak tahu dia terjatuh atau terperosok, sudah minta tolong baru ketahuannya," kata teman korban Rudi.

Orang lain juga bertanya?

Keberadaan kolam yang jauh dari keramaian membuat upaya pertolongan terlambat. Teman-temannya pun hanya bisa memberitahukan kejadian itu kepada orangtua Idham. "Bapaknya langsung datang. Bapaknya yang ngangkat dari dalam kolam, tapi (Idham) sudah meninggal," sambung Rudi.

Salah seorang warga, Rohani mengatakan bahwa kolam bekas galian C bukan baru kali ini mengambil korban. "Angker kolam ini. Baru-baru ini juga ada orang meninggal di sana," jelasnya.

Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Ronald Sipayung dikonfirmasi sudah mendapat laporan mengenai kejadian itu. Dia mengatakan masih menyelidikinya untuk memastikan bocah itu meninggal karena kecelakaan. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Bocah Tenggelam saat Berenang di Kolam Bekas Galian Tambang di Tangerang, Satu Meninggal
5 Bocah Tenggelam saat Berenang di Kolam Bekas Galian Tambang di Tangerang, Satu Meninggal

Beruntung, ada sejumlah warga yang sedang memancing dan melihat anak-anak tersebut tenggelam.

Baca Selengkapnya
Bocah Perempuan 2,5 Tahun Tewas Setelah Tercebur ke Kolam Ikan Sedalam 0,5 Meter
Bocah Perempuan 2,5 Tahun Tewas Setelah Tercebur ke Kolam Ikan Sedalam 0,5 Meter

Warga Desa Tanjung Makmur, Peninjauan, Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, gempar dengan tewasnya bocah perempuan akibat terjatuh ke kolam ikan.

Baca Selengkapnya
Danau di Perumahan Bekasi 'Makan' Korban, 2 Bocah Tenggelam Saat Renang & Ditemukan Tewas
Danau di Perumahan Bekasi 'Makan' Korban, 2 Bocah Tenggelam Saat Renang & Ditemukan Tewas

Bocah bernama Abdul (12) dan Rafael (14) berenang pukul 14.00 WIB. Keduanya diduga panik karena mengetahui danau ternyata dalam.

Baca Selengkapnya
Dua Bocah 12 Tahun Tewas Tenggelam di Danau Puri Kartika Tangerang
Dua Bocah 12 Tahun Tewas Tenggelam di Danau Puri Kartika Tangerang

Dua bocah, Nurfaqiah Hadiawan (12) dan Rafih (12), ditemukan tewas tenggelam di Danau Puri Kartika, Kota Tangerang, Minggu (7/1) sekitar pukul 07.10 WIB.

Baca Selengkapnya
Dua Anak Hanyut saat Berenang di Kali Mampang, Ditemukan Meninggal Dunia
Dua Anak Hanyut saat Berenang di Kali Mampang, Ditemukan Meninggal Dunia

Keduanya berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada pagi Minggu (3/3)

Baca Selengkapnya
Aksi Dramatis Penyelamatan Remaja Digigit Buaya Muara dalam Kolam Bekas Galian di Banyuasin
Aksi Dramatis Penyelamatan Remaja Digigit Buaya Muara dalam Kolam Bekas Galian di Banyuasin

Seorang remaja putra berinisial H (13) nyaris tewas akibat diserang buaya muara. Korban selamat meski mengalami banyak luka gigitan.

Baca Selengkapnya
Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Dampar Lumajang
Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Dampar Lumajang

Korban sempat mendapatkan pertolongan pengunjung setempat, namun nyawanya tidak bisa diselamatkan.

Baca Selengkapnya
Tugboat Tabrak Perahu di Sungai Musi, Remaja 13 Tahun Meninggal Dunia
Tugboat Tabrak Perahu di Sungai Musi, Remaja 13 Tahun Meninggal Dunia

Korban bersama dua rekannya, AN (14) dan RF (12), terjatuh ke sungai akibat perahu terbalik.

Baca Selengkapnya
Murid TK Tewas Tenggelam di Kolam Renang, Baru Ditemukan Saat Pengunjung Menyenggol Jasad Korban
Murid TK Tewas Tenggelam di Kolam Renang, Baru Ditemukan Saat Pengunjung Menyenggol Jasad Korban

Peristiwa itu terjadi saat rombongan TK berwisata ke kolam renang di Musi Rawas

Baca Selengkapnya
Main Bola di Pantai Bosowa Makassar saat Momen 17 Agustus, 5 Siswa SD Terseret Ombak
Main Bola di Pantai Bosowa Makassar saat Momen 17 Agustus, 5 Siswa SD Terseret Ombak

Lima siswa sekolah dasar (SD) terseret ombak saat bermain bola di Pantai Bosowa Metro Tanjung Bunga Makassar pada libur Hari Kemerdekaan , Kamis (17/8) sore.

Baca Selengkapnya
Bocah Tenggelam di Area Lomba Layar PON Aceh-Sumut, Begini Kronologi Lengkapnya
Bocah Tenggelam di Area Lomba Layar PON Aceh-Sumut, Begini Kronologi Lengkapnya

Kejadian tersebut terjadi setelah panitia perlombaan layar menginstruksikan para atlet untuk merapat kembali ke pantai lantaran cuaca yang tidak mendukung.

Baca Selengkapnya
Pembunuh Pelajar di Garut Ternyata Temannya, Motif Sakit Hati Kepala Kena Smash saat Main Voli
Pembunuh Pelajar di Garut Ternyata Temannya, Motif Sakit Hati Kepala Kena Smash saat Main Voli

Pelaku menggorok korban karena sakit hati kepalanya kena smash.

Baca Selengkapnya