Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lampaui DKI Jakarta, Jawa Timur Kini Tertinggi Kasus Positif Covid-19

Lampaui DKI Jakarta, Jawa Timur Kini Tertinggi Kasus Positif Covid-19 Khofifah tinjau RSSA Malang. ©2020 Merdeka.com/Darmadi Sasongko

Merdeka.com - Jumlah kasus positif Covid-19 di Provinsi Jawa Timur kini melewati DKI Jakarta yang selama ini menjadi provinsi dengan kasus terbanyak sejak Pandemi Corona awal Maret 2020.

Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Achmad Yurianto menjelaskan tingginya jumlah penambahan kasus hari ini tidak tersebar merata di seluruh Indonesia.

Ada beberapa wilayah yang memiliki kasus penambahan dengan jumlah tinggi, namun ada juga beberapa yang tidak sama sekali melaporkan adanya penambahan kasus positif.

Orang lain juga bertanya?

Sebaran hasil pemeriksaan pada hari ini, Jawa Timur melaporkan 330 kasus baru dan 101 sembuh. Sulawesi Selatan kasus 192 kasus baru dengan 60 sembuh. Kemudian Jawa Tengah 188 kasus baru dan 14 sembuh. Sedangkan untuk di DKI Jakarta, hari tercatat ada 125 kasus baru dan 255 orang sembuh. Sedangkan Kalimantan Selatan terdapat 73 kasus baru dan 80 sembuh.

Dari penambahan data itu, maka secara akumulatif kasus positif Covid-19 di Jawa Timur kini melampaui DKI Jakarta.

"Data lima provinsi terbesar, Jawa Timur 11.508, DKI Jakarta 11.114, Sulawesi Selatan 4.807, Jawa Tengah 3.482 dan Jawa Barat 3.091," ujar Yuri saat jumpa pers di Graha BNPB Jakarta, Minggu (28/6).

Gugus Tugas Nasional merinci, akumulasi data positif Covid-19 lainnya di Indonesia. Provinsi Aceh 79 kasus, Bali 1.414 kasus, Banten 1.438 kasus, Bangka Belitung 149 kasus, Bengkulu 125 kasus, Yogyakarta 306 kasus.

Selanjutnya di Jambi 117 kasus, Kalimantan Barat 321 kasus, Kalimantan Timur 503 kasus, Kalimantan Tengah 834 kasus, Kalimantan Selatan 3.003 kasus, dan Kalimantan Utara 201 kasus.

Kemudian di Kepulauan Riau 293 kasus, Nusa Tenggara Barat 1.199 kasus, Sumatera Selatan 2.000 kasus, Sumatera Barat 725 kasus, Sulawesi Utara 1.057 kasus, Sumatera Utara 1.467 kasus, dan Sulawesi Tenggara 343 kasus.

Adapun di Sulawesi Tengah 186 kasus, Lampung 188 kasus, Riau 224 kasus, Maluku Utara 719 kasus, Maluku 711 kasus, Papua Barat 236 kasus, Papua 1.696 kasus, Sulawesi Barat 114 kasus, Nusa Tenggara Timur 113 kasus dan Gorontalo 243 kasus serta dalam proses verifikasi ada 4 kasus.

DKI Terbanyak Pasien Sembuh

Sedangkan untuk akumulasi pasien sembuh dari 34 Provinsi di Tanah Air, Provinsi DKI Jakarta menjadi wilayah pasien sembuh tertinggi yakni total 5.865. Disusul Jawa Timur sebanyak 3.720, Sulawesi Selatan 1.718, Jawa Barat 1.520, Jawa Tengah 1.066 dan wilayah lain di Indonesia sehingga total mencapai 22.936 orang.

"Kriteria pasien sembuh yang diakumulasikan tersebut adalah berdasarkan hasil uji laboratorium selama dua kali dan ketika pasien tidak ada lagi keluhan klinis," jelas Yuri.

Total untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang masih dipantau ada sebanyak 47.658 orang dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang masih diawasi ada 14.712 orang. Data tersebut diambil dari 34 provinsi dan 448 kabupaten/kota di Tanah Air.

Reporter: Muhammad RadityoSumber: Liputan6.com

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.

Baca Selengkapnya
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Tjandra mengatakan, data WHO menunjukkan, ada kenaikan 255 persen perawatan Covid-19 di rumah sakit Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pertumbuhan Ekonomi Jatim Tertinggi di Pulau Jawa, Jateng Berapa?
Pertumbuhan Ekonomi Jatim Tertinggi di Pulau Jawa, Jateng Berapa?

Pulau Jawa masih menjadi kontributor terbesar dalam pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya
Polusi Udara Memburuk, 9.709 Warga Jakarta Barat Terserang ISPA
Polusi Udara Memburuk, 9.709 Warga Jakarta Barat Terserang ISPA

Data Indeks Kualitas Udara (AQI) Air, DKI Jakarta menempati posisi teratas daftar kota dengan tingkat polusi terburuk pada Senin, 7 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
Kasus DBD Tertinggi di DKI Ada di Jakarta Barat
Kasus DBD Tertinggi di DKI Ada di Jakarta Barat

Ani menambahkan untuk fasilitas kesehatan (faskes) di DKI Jakarta sangat mencukupi dan hingga saat ini semua dalam keadaan siaga 24 jam.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Ungkap Data Nasional: 475 Orang Meninggal Akibat DBD
Kemenkes Ungkap Data Nasional: 475 Orang Meninggal Akibat DBD

Kementerian Kesehatan mencatat, hingga minggu ke-15 tahun 2024, terdapat 475 orang meninggal karena DBD.

Baca Selengkapnya