Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lantik Kepala BNNP Maluku Utara & Jambi, Waseso ingatkan kode etik

Lantik Kepala BNNP Maluku Utara & Jambi, Waseso ingatkan kode etik Budi Waseso lantik kepala BNNP Maluku dan Jambi. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Budi Waseso melantik Bambang Setiawan sebagai kepala BNNP Maluku Utara, Jumat (20/5). Hal ini sebagai langkah lanjutan usai penonaktifan mantan BNNP Maluku Utara Elly Djamaludin karena melanggar kode etik.

"Jika melakukan pelanggaran, siapa pun juga termasuk diri saya, maka konsekuensinya sesuai dengan apa yang saya tulis. Salah satu konsekuensi dari pelanggaran itu, kalau menyangkut pelanggaran pidana hukum kita dipecat dari institusi itu. Tapi kalau kita melakukan pelanggaran kode etik itu kita keluar. Itu yg sudah menjadi komitmen kita," ucap Budi Waseso di Gedung BNN Jakarta, Jumat (20/5).

Menurut Waseso, pihaknya melakukan penonaktifan terhadap Elly Djamaludin karena yang bersangkutan telah melanggar kode etik. Yaitu Elly terjaring razia narkoba di sebuah tempat karaoke, pada Senin (18/4) bulan lalu.

Orang lain juga bertanya?

"Kalau kita melakukan pelanggaran kode etik itu kita keluar. Itu yang sudah menjadi komitmen kita. Jadi kemarin yang dilakukan kepala BNNP Maluku Utara itu pelanggaran kode etik, dia tidak positif menggunakan narkoba tapi kehadiran dia di situ (Klub malam) tidak sesuai dengan etika," jelas Waseso.

"Apalagi dia bersama- sama dengan orang yang tidak patut mendampingi (perempuan malam) dia. Itu salah satu larangan cerminan sebagai seorang pemimpin," imbuhnya.

Dalam kesempatan yang sama, Budi Waseso juga melantik Kepala BNNP Jambi Ghiri Brawijaya yang menggantikan Edy Iswanto. Dia berharap Kepala BNNP Maluku Utara dan Kepala BNNP Jambi dapat melakukan tugas dan tanggung jawabnya secara maksimal.

"Kepada BNNP yang baru ini sebagai pengganti tentunya tetap berpegang pada aturan komitmen kita sebagai anggota BNN. Jadi tidak lagi melakukan hal yang sama karena itu pencederaan daripada institusi atau lembaga. Harapan saya yang baru harus kerja maksimal, dan menghindari dari hal-hal yang pernah terjadi," tutupnya.

Seperti diketahui, Elly Djamaludin tertangkap dalam operasi gabungan narkotika di salah satu club malam di Maluku Utara pada waktu yang lalu. Dirinya ditemukan di salah satu ruangan bersama dengan perempuan malam. Sehingga hal itulah yang menjadi alasan dirinya dinonaktifkan dari jabatannya sebagai Kepala BNNP Maluku Utara.

(mdk/sho)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Respons Anies Soal Pelanggaran Kode Etik Eks Ketua MK Anwar Usman: Jangan Dijadikan Contoh
Respons Anies Soal Pelanggaran Kode Etik Eks Ketua MK Anwar Usman: Jangan Dijadikan Contoh

Anies menyampaikan menerima banyak keluhan terkait pengangkatan guru berdasarkan hubungan kedekatan dengan saudara yang ada di posisi penguasa.

Baca Selengkapnya
MKD Putuskan Bamsoet Langgar Etik terkait Klaim Semua Fraksi Setuju Amandemen UUD
MKD Putuskan Bamsoet Langgar Etik terkait Klaim Semua Fraksi Setuju Amandemen UUD

MKD memutuskan Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) terbukti melanggar kode etik.

Baca Selengkapnya
Bobby Tak Penuhi Syarat Anggota PDIP, Ganjar: Konsekuensi Sebuah Pilihan Politik
Bobby Tak Penuhi Syarat Anggota PDIP, Ganjar: Konsekuensi Sebuah Pilihan Politik

Ganjar tak khawatir suaranya di Medan akan berkurang lantaran Bobby mendukung Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Keras! Hasto Ultimatum Bobby Mundur dari PDIP, Singgung Pemimpin Tak Berprestasi
VIDEO: Keras! Hasto Ultimatum Bobby Mundur dari PDIP, Singgung Pemimpin Tak Berprestasi

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, menegaskan partainya mempersilakan Wali Kota Medan, Bobby Nasution untuk mundur

Baca Selengkapnya
PDIP: Bobby Langgar Kode Etik dan Disiplin, Tidak lagi Penuhi Syarat sebagai Anggota
PDIP: Bobby Langgar Kode Etik dan Disiplin, Tidak lagi Penuhi Syarat sebagai Anggota

Bobby dinyatakan melanggar etik terkait arah dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Bobby Nasution Belum Dipecat PDIP, Ini Alasan Hasto
Bobby Nasution Belum Dipecat PDIP, Ini Alasan Hasto

Hasto ingatkan orang-orang yang telah diberi karpet merah sampai mengantarkan ke kursi kekuasaan untuk tetap beretika.

Baca Selengkapnya
Pj Kepala Daerah Dicopot karena Tak Netral Jelang Pemilu, BKN Beri Penjelasan Begini
Pj Kepala Daerah Dicopot karena Tak Netral Jelang Pemilu, BKN Beri Penjelasan Begini

BKN terus mengimbau seluruh pegawai ASN untuk berhati-hati di tahun politik, karena banyak hal yang dapat menyebabkan pegawai ASN terlibat politik praktis.

Baca Selengkapnya
Bahlil Risih, Banyak Pihak 'Main-Main' Urus Perizinan Minerba
Bahlil Risih, Banyak Pihak 'Main-Main' Urus Perizinan Minerba

Bahlil tak ingin anak buahnya membuat langkah-langkah di luar wewenang yang justru menimbulkan kerugian negara.

Baca Selengkapnya
Respons Bobby Diingatkan Kaesang Tak Tambah Daftar Panjang Wali Kota Medan yang Korupsi
Respons Bobby Diingatkan Kaesang Tak Tambah Daftar Panjang Wali Kota Medan yang Korupsi

Bobby pun berpesan kepada seluruh jajarannya di Pemerintah Kota (Pemkot) Medan untuk tidak melakukan korupsi.

Baca Selengkapnya
DPC PDIP Medan: Pemecatan Bobby Nasution Kewenangan DPP
DPC PDIP Medan: Pemecatan Bobby Nasution Kewenangan DPP

Hasyim menjelaskan surat yang dikeluarkan pihaknya itu hanya sebagai usulan ke DPP PDIP untuk memecat Bobby.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Nusron TKN Prabowo Pedas Balas Anies soal 'Ndasmu Etik', Ungkit Masalah Komitmen
VIDEO: Nusron TKN Prabowo Pedas Balas Anies soal 'Ndasmu Etik', Ungkit Masalah Komitmen

Nusron Wahid merespons pernyataan Anies Baswedan terhadap ucapan Prabowo Subianto soal 'Ndasmu Etik'

Baca Selengkapnya
Viral Video Prabowo Sebut 'Ndasmu Etik', Jubir Anies: Melecehkan Aspek Etika!
Viral Video Prabowo Sebut 'Ndasmu Etik', Jubir Anies: Melecehkan Aspek Etika!

Sudirman Said merespons ucapan 'ndasmu etik' yang dilontarkan oleh Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya