Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Laskar Dewaruci kecam pembatalan BG sebagai Kapolri

Laskar Dewaruci kecam pembatalan BG sebagai Kapolri Laskar Dewaruci demo dukung Komjen BG jadi Kapolri. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Pembatalan pelantikan Komjen Budi Gunawan (BG) sebagai Kapolri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) menuai protes. Puluhan massa dari kelompok Laskar Dewaruci menggelar aksi di depan Gedung DPRD Jawa Timur, di Jalan Indrapura, Surabaya, Jumat (20/2).

Dalam aksinya itu, Laskar Dewaruci Jawa Timur itu, meminta Presiden Jokowi segera melantik BG sebagai Kapolri. Karena menurut para demonstran, BG memenuhi syarat sebagai pimpinan di korps baju coklat tersebut.

Tak hanya mengecam pembatalan atas pelantikan BG sebagai Kapolri, massa aksi juga meminta dan mengimbau presiden agar tidak bimbang dalam menentukan keputusan.

Orang lain juga bertanya?

Hal ini terlihat jelas dari poster-poster yang dibawa oleh para demonstran. Beberapa poster-poster itu bertuliskan; Save Polri, Jangan Adu BG dengan BH, Hancurkan Musuh Budi Gunawan dan sebagainya.

Pun begitu dalam orasinya. Para demonstran menganggap ke bimbangan Jokowi dalam menentukan sikap, menunjukkan Indonesia tengah di ambang kehancuran. "Saat ini, Indonesia berada di ambang kehancuran. Pengangkatan calon Kapolri sudah sesuai prosedur, tapi terus ditarik ulur," teriak Korlap Aksi, Jumanto.

Tanda-tanda kehancuran itu, masih kata Jumanto dalam orasinya, mulai tampak jelas ketika Jokowi, yang merupakan presiden pilihan rakyat di Pemilu 2014 lalu, mulai bimbang. "Kini presiden pilihan rakyat pun bimbang. Pengangkatan Budi Gunawan dibatalkan, padahal sudah memenuhi syarat sebagai Kapolri. Ada apa dengan negeri ini?," lanjutnya.

Selain itu, para pengunjuk rasa juga menyebut, putusan status tersangka yang disematkan kepada BG, tidak sah secara hukum. "Status tersangka itu tidak sah. Sebab, KPK (komisi pemberantasan korupsi) tidak bisa mengusut tudingan yang dilayangkannya ‎kepada Budi Gunawan."

Ketidakmampuan KPK mengusut kasus BG, lebih dikarenakan kasus yang menjerat BG tidak termasuk kualifikasi korupsi. "Hal ini seperti yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2002," tegasnya.

Selain berorasi, massa aksi juga meminta Ketua DPRD Jawa Timur meneruskan tuntutan mereka ke DPR pusat. Tuntutan itu adalah, Presiden Jokowi segera melantik BG sebagai Kapolri menggantikan Jendral Sutarman.

"Itu tuntutan kita, karena memang sesuai aturan‎, fit and propertest dan sesuai usulan, Budi Gunawan dinyatakan clear. Status tersangka yang ditetapkan KPK sudah dinyatakan tidak sah secara hukum melalui sidang pra peradilan pada 16 Februari kemarin," kata Jumanto.

Kalau BG sudah dinyatakan clear, masih kata Jumanto, lalu apa yang dipersoalkan? "Untuk itulah kita datang ke sini (berdemo). Kita meminta pimpinan dewan segera menyampaikan tuntutan kami ke DPR RI. Kita minta DPR segera mendesak Jokowi untuk melantik BG sebagai Kapolri," tegasnya lagi.

Sementara itu puluhan petugas dari Polrestabes Surabaya, terus melakukan pengamanan dan sebagian juga tampak mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan di Jalan Indrapura. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Demonstran Berpakaian Serba Hitam Kepung DPRD Solo, Tuntut Jokowi Mundur
Demonstran Berpakaian Serba Hitam Kepung DPRD Solo, Tuntut Jokowi Mundur

Para demonstran menyoroti putusan MK, upaya revisi UU Pilkada, Bawaslu, hingga statement Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadiala terkait raja Jawa.

Baca Selengkapnya
Habiburokhman Ditimpuk Botol saat Temui Pendemo di DPR: Risiko Wakil Rakyat
Habiburokhman Ditimpuk Botol saat Temui Pendemo di DPR: Risiko Wakil Rakyat

Dia mengaku tidak mempersoalkan sikap dari massa aksi.

Baca Selengkapnya
Cawagub Demul di Jabar, PAN Tawarkan Desy Rantasari atau Bima Arya
Cawagub Demul di Jabar, PAN Tawarkan Desy Rantasari atau Bima Arya

PAN memastikan jika nama yang ditawarkan tak diinginkan hal itu kembali menjadi keputusan bersama.

Baca Selengkapnya
Tolak Wacana Penunjukkan Gubernur Jakarta oleh Presiden, Bamus Betawi: Hak Politik Warga Jangan Dikebiri
Tolak Wacana Penunjukkan Gubernur Jakarta oleh Presiden, Bamus Betawi: Hak Politik Warga Jangan Dikebiri

Menurutnya, jika nantinya usulan tersebut dilaksanakan akan berpotensi untuk mencederai cita cita reformasi dan bertentangan dengan sistem demokrasi.

Baca Selengkapnya
Ricuh! Demonstran Desak Bubarkan Muktamar PKB Dorong Polisi dan Lempar Botol
Ricuh! Demonstran Desak Bubarkan Muktamar PKB Dorong Polisi dan Lempar Botol

Seperti diketahui, sejumlah massa menggelar aksi unjuk rasa di depan Lapangan Lagoon di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, pada Sabtu (24/8) sore.

Baca Selengkapnya
Aburizal Bakrie Blak-blakan Syarat Jokowi dan Gibran Jadi Ketum Partai Golkar
Aburizal Bakrie Blak-blakan Syarat Jokowi dan Gibran Jadi Ketum Partai Golkar

Menurut Aburizal Bakrie ada jalan lain bagi Jokowi dan Gibran untuk menjadi Ketua Umum di Partai Golkar

Baca Selengkapnya
Dedi Mulyadi usai Didukung Golkar di Pilkada Jabar: Nanti Kawinan Harus Persetujuan Prabowo
Dedi Mulyadi usai Didukung Golkar di Pilkada Jabar: Nanti Kawinan Harus Persetujuan Prabowo

Partai Golkar resmi mendukung Dedi Mulyadi untuk maju dalam Pilkada Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Beri Dukungan ke Calon Kepala Daerah yang Beda dari Partai, 3 Ketua Gerindra di Bali Dipecat
Beri Dukungan ke Calon Kepala Daerah yang Beda dari Partai, 3 Ketua Gerindra di Bali Dipecat

Ketiga kadernya diketahui menyerahkan dukungan kepada I Gusti Putu Parwata untuk maju Pilkada Karangasem.

Baca Selengkapnya
Perangkat Desa Dukung Prabowo-Gibran, Bawaslu Ingatkan Potensi Pelanggaran Pemilu
Perangkat Desa Dukung Prabowo-Gibran, Bawaslu Ingatkan Potensi Pelanggaran Pemilu

Ketua Bawaslu Rahmat Bagja menilai ada potensi pelanggaran pemilu jika organisasi perangkat desa memberikan dukungan kepada capres-cawapres.

Baca Selengkapnya
Belum Resmi Mulai Dibuka, Muktamar PKB Sudah Didemo Massa Bawa Spanduk 'Tangkap Muhaimin'
Belum Resmi Mulai Dibuka, Muktamar PKB Sudah Didemo Massa Bawa Spanduk 'Tangkap Muhaimin'

Tempat unjuk rasa dari lokasi Muktamar PKB sekitar 1,5 kilo meter, massa aksi diadang oleh aparat kepolisian dah pecalang

Baca Selengkapnya
TKN Prabowo-Gibran Minta TKD Kepri Cabut Laporan Polisi Terkait Pencopotan Baliho di Batam
TKN Prabowo-Gibran Minta TKD Kepri Cabut Laporan Polisi Terkait Pencopotan Baliho di Batam

Wakil Komandan Echo TKN Prabowo-Gibran, Habiburokhman meminta TKD Kepri untuk mencabut laporan kepolisian terhadap Ketua Bawaslu Kepri dan Bawaslu Batam.

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Budiman Sudjatmiko Diciduk Intelijen ABRI, Tak Pernah Berhadapan Sama Kopassus Prabowo
VIDEO: Budiman Sudjatmiko Diciduk Intelijen ABRI, Tak Pernah Berhadapan Sama Kopassus Prabowo

Budiman dikenal sebagai aktivis yang getol menentang Orde Baru era Presiden Soeharto.

Baca Selengkapnya