Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Layanan Air Bersih di Kabupaten Bogor Baru Mencapai 65 Persen

Layanan Air Bersih di Kabupaten Bogor Baru Mencapai 65 Persen Bupati Bogor Ade yasin. Liputan6 ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Bupati Bogor, Ade Yasinmengungkapkan bahwa layanan air bersih di Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang dikelola Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Kahuripan baru mencapai 65 persen dari total wilayah layanan.

“Perlu menjadi catatan dan perhatian, cakupan wilayah pelayanan Perumda Tirta Kahuripan saat ini baru melayani 26 kecamatan dari 40 kecamatan di Kabupaten Bogor," ungkapnya di Cibinong, Bogor dilansir Antara, Rabu (24/3).

Menurutnya, pada momentum hari air sedunia tahun 2021, salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Bogor itu harus mampu mengembangkan sambungan air sampai ke pelosok.

"Tingkatkan cakupan layanan dan tambah jumlah sambungan langganan serta tekan tingkat kebocoran air. Perumda Tirta Kahuripan harus kreatif dan inovatif dalam mencari sumber-sumber air baku untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat Kabupaten Bogor akan air bersih," ujarnya.

Ade Yasin menyebutkan bahwa perluasan jaringan sambungan Tirta Kahuripan juga menjadi harapan bagi Pemerintah Kabupaten Bogor, karena juga dianggap menjadi momentum dalam meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

"Berdasarkan laporan audit akuntan publik tahun buku 2020, Perumda Tirta Kahuripan memperoleh kenaikan laba bersih menjadi Rp92,8 miliar dari Rp87,3 miliar di tahun 2019, dengan jumlah pelanggan naik dari 152 ribu pada tahun 2019, menjadi 157 ribu sambungan langganan di tahun 2020,” papar Ade Yasin.

Ia menyebutkan, pencapaian perusahaan plat merah tersebut merupakan buah dari komitmen, kinerja, integritas dan disiplin seluruh jajaran Perumda Air Minum Tirta Kahuripan.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jalan Panjang Pemenuhan 100 Persen Akses Air Minum Aman
Jalan Panjang Pemenuhan 100 Persen Akses Air Minum Aman

Air minum layak di Indonesia telah mencapai 92,96 persen, namun akses air minum aman baru sekitar 11,8 persen.

Baca Selengkapnya
Krisis Air Bersih Meluas, 37 dari 40 Kecamatan di Kabupaten Bogor Terdampak
Krisis Air Bersih Meluas, 37 dari 40 Kecamatan di Kabupaten Bogor Terdampak

Wilayah yang belum terdampak kekeringan atau kesulitan air bersih hanya Cileungsi, Ciseeng dan Tajurhalang.

Baca Selengkapnya
Perusahaan Tambang BUMI Turun Tangan Alirkan Air Bersih untuk Ribuan Masyarakat Berpenghasilan Rendah
Perusahaan Tambang BUMI Turun Tangan Alirkan Air Bersih untuk Ribuan Masyarakat Berpenghasilan Rendah

Bantuan sarana air bersih dan pelatihan hidup bersih dan sehat diharapkan mampu meningkatkan taraf kesehatan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Sohibul Iman: Saya Terenyuh saat Lihat Data Soal Air Bersih di Jakarta
Sohibul Iman: Saya Terenyuh saat Lihat Data Soal Air Bersih di Jakarta

Dia ini menekankan, pentingnya memperhatikan isu-isu semacam ini dalam kepemimpinan di DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Banyuwangi Bangun Ribuan Saluran Air Bersih Rumah Tangga Gratis
Banyuwangi Bangun Ribuan Saluran Air Bersih Rumah Tangga Gratis

Memudahkan warga di desa-desa memenuhi kebutuhan air bersih, Banyuwangi membangun ribuan sambungan rumah (SR) air bersih.

Baca Selengkapnya
Kekeringan di Kabupaten Bogor Meluas, 26 Kecamatan Krisis Air Bersih
Kekeringan di Kabupaten Bogor Meluas, 26 Kecamatan Krisis Air Bersih

Kekeringan sebagai dampak fenomena El Nino terus meluas di Kabupaten Bogor. Hingga Senin (28/8), 89 desa dari 26 kecamatan telah meminta bantuan air bersih.

Baca Selengkapnya
Resmikan Sumur Bor di Yogyakarta, Kapolri: Kita Harapkan Bermanfaat untuk Masyarakat
Resmikan Sumur Bor di Yogyakarta, Kapolri: Kita Harapkan Bermanfaat untuk Masyarakat

Polri dalam hal ini membangun 10 titik sumur bor pada delapan kecamatan di Gunungkidul

Baca Selengkapnya
BPBD Banyuwangi Kirim Air Bersih Ke Wilayah Kekurangan Air
BPBD Banyuwangi Kirim Air Bersih Ke Wilayah Kekurangan Air

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani telah memerintahkan semua dinas untuk membuat langkah antisipatif terkait dampak El Nino

Baca Selengkapnya
Investasi Masa Depan yang Lebih Sehat, Telkom Salurkan Bantuan  Sanitasi Air Bersih
Investasi Masa Depan yang Lebih Sehat, Telkom Salurkan Bantuan Sanitasi Air Bersih

Salurkan bantuan air bersih dan sanitasi layak ke 17 Provinsi di 53 titik lokasi di seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya
Basuki Hadimuljono Didapuk Jadi Duta Kehormatan Asia Water Council
Basuki Hadimuljono Didapuk Jadi Duta Kehormatan Asia Water Council

Duta Kehormatan adalah individu yang memiliki pencapaian sosial yang dapat berkontribusi pada misi dan visi AWC.

Baca Selengkapnya
SPAM Regional Mebidang Karya Brantas Abipraya Diresmikan, Siap Penuhi Air Minum 440.000 Jiwa di Sumut
SPAM Regional Mebidang Karya Brantas Abipraya Diresmikan, Siap Penuhi Air Minum 440.000 Jiwa di Sumut

PT Brantas Abipraya (Persero) telah merampungkan pembangunan Sistem Pengelolaan Air Minum (SPAM) Regional Mebidang.

Baca Selengkapnya
Pertamina Sediakan Akses Air Bersih untuk Lebih dari 11 Ribu Kepala Keluarga
Pertamina Sediakan Akses Air Bersih untuk Lebih dari 11 Ribu Kepala Keluarga

Pertamina terus berusaha untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia, termasuk kebutuhan akses air bersih dan sanitasi.

Baca Selengkapnya