Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lupa kombinasi brankas, mahkota Raja Klungkung terkurung 22 tahun

Lupa kombinasi brankas, mahkota Raja Klungkung terkurung 22 tahun Mahkota Raja Klungkung. ©2016 merdeka.com/gede nadi jaya

Merdeka.com - Sebuah mahkota milik Raja Klungkung sebelumnya tersimpan di Museum Semarajaya, Klungkung, Bali, berhasil diperlihatkan. Itu terjadi setelah 22 tahun mahkota berlapis emas ini terkurung dalam brankas besi dan pemiliknya lupa nomor kombinasinya.

"Sudah lama kita berusaha untuk membuka mahkota itu. Tetapi tidak ada yang ingat nomor kombinasinya. Ada tersimpan dalam brankas besi, terpaksa kita bongkar paksa," papar salah seorang penjaga Museum Semarajaya, di Klungkung, Bali, Senin (18/1).

Pengambilan mahkota raja ini disaksikan langsung oleh Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta, keturunan Raja Klungkung Ida Dalem Semaraputra, dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, I Wayan Sujana.

Sebelum pembongkaran secara paksa, diberikan kesempatan kepada Keturunan Raja Klungkung mencoba memutar nomor kombinasi pada brankas besi. Kesempatan juga diberikan kepada Bupati Klungkung.

Pembongkaran ini juga disaksikan oleh warga Klungkung sebagai Abdi Kerajaan Klungkung. Begitu brankas berhasil dibuka, seluruh orang hadir menyaksikan proses itu langsung bersorak ketika melihat mahkota Raja Klungkung.

Kabarnya, mahkota ini terkurung sejak 1994. Saat dikeluarkan, kondisi mahkota masih sangat bagus. Menurut I Wayan Sujana, mahkota itu merupakan replika yang dibuat pada 1994 di masa Bupati Tjokorda Gede Agung, di Desa Kamasan, Klungkung.

Mahkota terbuat dari emas ini juga dihiasi beberapa buah batu merah delima. Sedangkan mahkota Raja Klungkung asli saat ini tersimpan di Museum Nasional, Jakarta.

Atas perintah Bupati Suwirta melalui izin dari penerus keturunan kerajaan Klungkung, sementara mahkota ini disimpan di Polres Klungkung dengan pertimbangan faktor keamanan. (mdk/ary)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Runtuhnya Kerajaan Pajajaran, Benteng Super Kokoh Dibobol oleh “Orang Dalam”
Kisah Runtuhnya Kerajaan Pajajaran, Benteng Super Kokoh Dibobol oleh “Orang Dalam”

Kerajaan Pajajaran masih tidak terkalahkan dari serangan musuh, sampai benteng super kokoh yang mengelilinginya dibobol oleh “orang dalam”.

Baca Selengkapnya
Keris Puputan Klungkung Paling Bersejarah Akhirnya Pulang ke Tanah Air Setelah 115 Tahun
Keris Puputan Klungkung Paling Bersejarah Akhirnya Pulang ke Tanah Air Setelah 115 Tahun

Keris pusaka Klungkung, saksi bisu tragedi pembantaian Belanda di Puri Smarapura, kembali setelah 115 tahun.

Baca Selengkapnya
25 Tahun Tak Dihuni, Begini Penampakan Rumah Milik Kapten Kapal Pesiar di Jakarta Barat
25 Tahun Tak Dihuni, Begini Penampakan Rumah Milik Kapten Kapal Pesiar di Jakarta Barat

Mulai dari area luar hingga dalam, rumah tersebut terlihat sangat berantakan.

Baca Selengkapnya
Tempat ini Jadi Saksi Bisu Pangeran Diponegoro Ditangkap Belanda, Ada Kursi dengan Bekas Tancapan Kuku
Tempat ini Jadi Saksi Bisu Pangeran Diponegoro Ditangkap Belanda, Ada Kursi dengan Bekas Tancapan Kuku

Simak cerita di balik tempat bersejarah dan saksi bisu ditangkapnya Pangeran Diponegoro.

Baca Selengkapnya
Sangat Disayangkan, Potret Rumah Mewah Milik Eks Bupati Majalengka Terbengkalai Halamannya Luas Banget
Sangat Disayangkan, Potret Rumah Mewah Milik Eks Bupati Majalengka Terbengkalai Halamannya Luas Banget

Seperti apa penampakan dari rumah mewah yang kini terbengkalai tersebut?

Baca Selengkapnya
Tumpukan Bata Merah di Lapangan Sepak Bola Mojokerto Diduga Gapura Istana Majapahit, Intip Potretnya
Tumpukan Bata Merah di Lapangan Sepak Bola Mojokerto Diduga Gapura Istana Majapahit, Intip Potretnya

Potret struktur bata diduga gapura Istana Majapahit.

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik Prasasti Sangguran, Salah Satunya Berisi Teks Kutukan
Fakta Menarik Prasasti Sangguran, Salah Satunya Berisi Teks Kutukan

Prasasti yang saat ini berada di Skotlandia ini berisi banyak rangkuman catatan sejarah.

Baca Selengkapnya
Bungker Zaman Majapahit Ditemukan, di Dalamnya Penuh dengan 'Harta Karun'
Bungker Zaman Majapahit Ditemukan, di Dalamnya Penuh dengan 'Harta Karun'

Fenomena bumi terbelah berupa bungker kuno peninggalan Kerajaan Majapahit ditemukan di Gresik.

Baca Selengkapnya