Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lurah Sempat Tolak Teken Berkas Permohonan Nikah Puput dengan Ahok

Lurah Sempat Tolak Teken Berkas Permohonan Nikah Puput dengan Ahok Lurah Pasir Gunung Selatan Aslih. ©2019 Merdeka.com/nur fauziah

Merdeka.com - Proses pengajuan pernikahan Bripda Puput Nastiti Devi dengan Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok ternyata penuh lika-liku. Selain karena perbedaan agama, ternyata pemberkasan permohonan nikah keduanya pun sempat ada kendala.

Lurah Pasir Gunung Selatan, Aslih mengatakan, benar bahwa salah satu warganya yang bernama Puput mengajukan permohonan numpang nikah di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Menteng, Jakarta Pusat. Namun dia tidak tahu kapan pernikahan akan dilakukan.

"Kalau tanggal tidak tahu. Yang jelas dia numpang nikah di Disduk Menteng," katanya, Kamis (24/1).

Dia menyebutkan, ketika proses permohonan bukan Puput yang mengurus sendiri, tetapi orangtuanya. Hal itu, kata dia, diperbolehkan sepanjang berkasnya lengkap. Pada awal pengurusan yang datang ke kelurahan adalah ibu Puput.

"Pas tanda tangan yang datang bapaknya. Karena sudah lengkap ya saya tanda tangan," ungkapnya.

Syarat pengajuan mohon nikah, kata dia, antara lain kartu tanda penduduk, kartu keluarga dan pengantar dari RT RW. "Puput e-KTP nya ya di sini (Pasir Gunung Selatan) ya, dia warga saya. Makanya saya mau tanda tangan. Kalau bukan ya saya nggak mau lah," ucapnya.

Aslih menceritakan, saat awal pengurusan permohonan, sempat ada kekurangan berkas. Sehingga dia sempat tidak mau tanda tangan. "Saya bilang lengkapi dulu berkasnya. Setelah lengkap baru saya tanda tangan," bebernya.

Dia menyebutkan kekurangan berkas yang dimaksud bukan dari administrasi kependudukan. Melainkan dari internal profesi Puput. "Ada ada kurang surat izin dari komandanlah saat itu yang belum ada. Setelah lengkap baru saya tandatangan," ceritanya.

Dia menduga kekurangan berkas calon istri Ahok itu kemungkinan komandan yang bersangkutan sedang tidak di tempat. "Ya mungkin komandan saat itu sedang tidak di tempat. Cuma itu kok. Kalau yang lain lengkap," pungkasnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Berbeda Keyakinan, Intip Potret Harmonis Puput Nastiti Devi dengan Ibunda yang Jarang Tersorot
Berbeda Keyakinan, Intip Potret Harmonis Puput Nastiti Devi dengan Ibunda yang Jarang Tersorot

Toleransi dalam beragama begitu tergambarkan dalam keluarga Puput Nastiti.

Baca Selengkapnya
Miliki Perbedaan Usia 31 Tahun, Intip Potret Ahok dan  Puput Nastiti  Devi yang Semakin Harmonis di Usia Pernikahan Ke-4
Miliki Perbedaan Usia 31 Tahun, Intip Potret Ahok dan Puput Nastiti Devi yang Semakin Harmonis di Usia Pernikahan Ke-4

Pernikahan Ahok dan Puput Nastiti kini sudah berjalan selama 4 tahun

Baca Selengkapnya
Mungkinkah Duet Anies-Ahok Terwujud di Pilgub Jakarta?
Mungkinkah Duet Anies-Ahok Terwujud di Pilgub Jakarta?

Keduanya pernah menjadi gubernur. Akankan berpotensi menang jika keduanya berduet?

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jawaban Ahok soal Jokowi Absen di HUT PDIP Hingga Panas Debat Prabowo & Anies
VIDEO: Jawaban Ahok soal Jokowi Absen di HUT PDIP Hingga Panas Debat Prabowo & Anies

Ahok juga tidak bisa ikut berkampanye karena posisinya sebagai Komisaris Utama PT Pertamina

Baca Selengkapnya
Ahok: Secara Prinsip, Sulit PDIP untuk Mendukung Anies Baswedan
Ahok: Secara Prinsip, Sulit PDIP untuk Mendukung Anies Baswedan

Walaupun keputusan akhirnya tetap akan berada di Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Baca Selengkapnya
Cerita Mardiono Elektabilitas PPP Jakarta Runtuh Setelah Dukung Ahok di Pilgub DKI 2017
Cerita Mardiono Elektabilitas PPP Jakarta Runtuh Setelah Dukung Ahok di Pilgub DKI 2017

Pada saat itu Ahok menelan kekalahan dan berimbas pada kursi PPP di DKI Jakarta yang tak sesuai dengan target.

Baca Selengkapnya
Jarang Tersorot, Intip Potret Kedekatan Puput Nastiti dengan Ayahnya yang Polisi
Jarang Tersorot, Intip Potret Kedekatan Puput Nastiti dengan Ayahnya yang Polisi

Tak banyak yang tahu jika ayah Puput Nastiti Devi berprofesi sebagai polisi.

Baca Selengkapnya
Romantis Ahok Rangkul Mesra Istri Sambil Nikmati Indahnya Pemandangan di Sumba
Romantis Ahok Rangkul Mesra Istri Sambil Nikmati Indahnya Pemandangan di Sumba

Berikut potret Ahok bareng sang istri duduk mesra menikmati indahnya pemandangan.

Baca Selengkapnya
Dharma Pongrekun Klarifikasi Usai KTP Warga Dicatut Buat Dukungan Pilkada Jakarta
Dharma Pongrekun Klarifikasi Usai KTP Warga Dicatut Buat Dukungan Pilkada Jakarta

Dharma menegaskan, semua syarat yang dikumpulkan untuk maju sebagai pasangan calon perseorangan dipastikan didapat dari para relawan secara sukarela.

Baca Selengkapnya
Ahok Bicara Wacana Duet dengan Anies: Sangat Menarik jika Bisa
Ahok Bicara Wacana Duet dengan Anies: Sangat Menarik jika Bisa

Ahok buka suara soal wacana menjodohkan dirinya dengan Anies.

Baca Selengkapnya
Gelar Dhaup Ageng, Ini Potret Pernikahan BPH Kusumo Kuntonugroho Anak Paku Alam X dan Laily Annisa Kusumastuti
Gelar Dhaup Ageng, Ini Potret Pernikahan BPH Kusumo Kuntonugroho Anak Paku Alam X dan Laily Annisa Kusumastuti

Pernikahan BPH Kusumo Kuntonugroho dan Laily Annisa Kusumastuti telah digelar pada Rabu (10/1) kemarin.

Baca Selengkapnya
Ogah Jadi Ketua KPK, Ahok Lebih Ingin Jadi Jaksa Agung atau Menteri Keuangan
Ogah Jadi Ketua KPK, Ahok Lebih Ingin Jadi Jaksa Agung atau Menteri Keuangan

Ahok berandai jika ditawari dan berkesempatan menempati jabatan di pemerintahan.

Baca Selengkapnya