Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mahasiswa UNY bikin pengawet bakso dari ekstrak wortel

Mahasiswa UNY bikin pengawet bakso dari ekstrak wortel bakso. ©shutterstock.com

Merdeka.com - Tiga mahasiswa Jurusan Pendidikan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta memanfaatkan ekstrak wortel (Daucus carota) sebagai alternatif bahan pengawet bakso yang alami.

"Wortel mengandung antioksidan yakni betakaroten yang mencegah atau menghambat fermentasi, pengasaman atau peruraian lain terhadap makanan yang disebabkan oleh mikroorganisme," kata Ardi, salah seorang mahasiswa di Yogyakarta, Senin (7/1) seperti dikutip Antara.

Dua mahasiswa lain yang ikut melakukan penelitian tersebut adalah Ari Purnomo dan Herlinda Kusuma Wadani.

Menurut Ardi pengawetan dengan penambahan ekstrak wortel juga menambah kandungan gizi dalam makanan sehingga lebih sehat untuk dikonsumsi.

"Penelitian tentang pemanfaatan ekstrak wortel sebagai pengawet bakso alami kami lakukan dengan mengekstrak untuk mendapatkan senyawa betakaroten dari ekstrak wortel," katanya.

Dia mengatakan ekstrak itu diharapkan dapat menjadi antioksidan sehingga bakso bisa tahan lama. Senyawa betakaroten menjadi antioksidan pada bakso untuk mencegah dan menghambat ketengikan yang diakibatkan udara dan mikroorganisme.

"Tahapan pertama dalam penelitian itu adalah persiapan sampel yang akan digunakan. Ekstrak wortel dibuat dengan cara memblender wortel lalu diperas," katanya.

Menurut dia ekstrak selanjutnya digunakan untuk membuat bakso. Setelah bakso jadi kemudian diuji angka peroksida di laboratorium.

"Dari pengujian di laboratorium didapat waktu optimum pengawetan bakso adalah pada hari keempat," katanya.

Ia mengatakan bakso menjadi makanan favorit berbagai kalangan masyarakat, tetapi pengetahuan tentang bakso yang aman dan baik untuk dikonsumsi masih kurang.

Hal itu terbukti dengan masih banyak ditemukan bakso yang mengandung boraks dan formalin di pasaran dan tetap dikonsumsi. Padahal formalin dan boraks memiliki dampak yang tidak baik bagi kesehatan.

"Formalin tidak layak digunakan sebagai bahan tambahan pada makanan dan digolongkan sebagai senyawa berbahaya atau toksik," katanya.

Menurut dia bakso mengandung protein tinggi, dengan kadar air tinggi dan keasaman netral sehingga rentan terhadap kerusakan. Daya awet bakso maksimal satu hari pada suhu kamar.

"Hal itu yang menjadi alasan bagi penjual untuk mengambil jalan pintas mengawetkan bakso dengan menambahkan formalin. Formalin pada bakso dapat memperpanjang daya awet selama tiga hari, sedangkan untuk mi basah sampai lima hari," katanya. (mdk/bal)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Trik Jitu Agar Tetap Aman Saat Makan Opor Ayam yang Hampir Basi, Cuma Tambah 1 Bahan
Trik Jitu Agar Tetap Aman Saat Makan Opor Ayam yang Hampir Basi, Cuma Tambah 1 Bahan

Opor ayam yang akan basi masih bisa disantap dengan menambah 1 bahan ini. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Beta Karoten untuk Kesehatan, Cegah Penyakit Mata
7 Manfaat Beta Karoten untuk Kesehatan, Cegah Penyakit Mata

Beta karoten adalah senyawa pigmen alami yang ditemukan dalam berbagai buah dan sayuran berwarna cerah.

Baca Selengkapnya
Pertahankan Kesegaran Makanan Tanpa Bahan Kimia, 7 Bahan Dapur Ini Sebagai Pengawet Alami
Pertahankan Kesegaran Makanan Tanpa Bahan Kimia, 7 Bahan Dapur Ini Sebagai Pengawet Alami

Untuk membuat makanan tetap tahan lama, kita tidak selalu harus bergantung pada bahan kimia. Sejumlah bahan alami di dapur dapat menjadi pengawet yang efektif.

Baca Selengkapnya
Mengenal Natrium Dehidroasetat, Ini Kegunaan dan Efek Sampingnya
Mengenal Natrium Dehidroasetat, Ini Kegunaan dan Efek Sampingnya

Dalam industri, natrium dehidroasetat digunakan sebagai bahan pengawet untuk memperpanjang umur simpan produk makanan.

Baca Selengkapnya
Cara Mudah Awet Muda & Mencegah Penuaan Dini, Cuma Pakai 1 Bumbu Dapur
Cara Mudah Awet Muda & Mencegah Penuaan Dini, Cuma Pakai 1 Bumbu Dapur

Rupanya rempah yang identik menjadi bumbu masakan ini memiliki salah satu khasiat untuk awet muda dan mencegah penuaan dini.

Baca Selengkapnya
Rahasia Bakwan Udang Gurih yang Renyah dan Lezat Setiap Saat
Rahasia Bakwan Udang Gurih yang Renyah dan Lezat Setiap Saat

Dapatkan bakwan udang renyah dan bebas minyak dengan tips praktis dari DAPUR RAYYANKA. Ikuti langkah mudahnya untuk hasil renyah dan lezat!

Baca Selengkapnya
Cara Masak Bakwan Sayur Agar Tetap Krispi dan Utuh Tanpa Tepung Terigu
Cara Masak Bakwan Sayur Agar Tetap Krispi dan Utuh Tanpa Tepung Terigu

Untuk membuat bakwan sayur yang krispi dan utuh, tak diperlukan lagi penggunaan tepung terigu. Ternyata inilah bahan rahasianya.

Baca Selengkapnya
Tips Praktis Bakwan Sayur Renyah Sepanjang Hari, Coba di Rumah!
Tips Praktis Bakwan Sayur Renyah Sepanjang Hari, Coba di Rumah!

Bakwan sayur renyah kini lebih mudah dibuat dengan bahan sederhana, cocok sebagai camilan praktis yang lezat dan tahan lama.

Baca Selengkapnya
Apa itu Antioksidan? Cari Tahu Fungsi, Manfaat dan Jenis Makanan yang Mengandungnya
Apa itu Antioksidan? Cari Tahu Fungsi, Manfaat dan Jenis Makanan yang Mengandungnya

Ketahui apa itu antioksidan beserta fungsi dan manfaat serta jenis makanan yang mengandungnya berikut ini.

Baca Selengkapnya
Ketahui Apa Itu Kopi Fermentasi dan Manfaat Kesehatan dari Konsumsinya
Ketahui Apa Itu Kopi Fermentasi dan Manfaat Kesehatan dari Konsumsinya

Proses fermentasi dari kopi menyebabkan sejumlah perubahan yang terjadi di dalamnya.

Baca Selengkapnya
Kenali Manfaat Kesehatan dari Deretan Makanan dan Minuman Fermentasi
Kenali Manfaat Kesehatan dari Deretan Makanan dan Minuman Fermentasi

Makanan fermentasi dapat membantu meningkatkan pencernaan, meningkatkan penyerapan nutrisi, dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Baca Selengkapnya
5 Manfaat Wortel untuk Kesehatan, Turunkan Kadar Gula Darah Hingga Cegah Kanker
5 Manfaat Wortel untuk Kesehatan, Turunkan Kadar Gula Darah Hingga Cegah Kanker

Terdapat beberapa manfaat luar biasa yang dapat diperoleh dari mengonsumsi wortel.

Baca Selengkapnya